Menuju konten utama

Basri soal Viral Bansos Pakai Logo RIDO: Itu di Masa Kampanye

Basri menegaskan bahwa bansos tersebut tak mungkin dibagikan di saat hari tenang Pilkada Jakarta 2024.

Basri soal Viral Bansos Pakai Logo RIDO: Itu di Masa Kampanye
Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Basri Baco. ANTARA/HO-DPRD Provinsi DKI Jakarta.

tirto.id - Tim pemenangan pasangan Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta nomor urut 1, Ridwan Kamil-Suswono (RIDO), membantah mereka melakukan kecurangan pemilu dengan membagikan bantuan sosial (Bansos) memakai logo RIDO sebagaimana dinarasikan di media sosial.

Sekretaris Tim Pemenangan RIDO, Basri Baco, mengeklaim sembako yang beredar di media sosial dan disebut sebagai upaya money politics adalah bantuan yang diberikan pada saat kampanye dan bukan di hari tenang Pilkada 2024.

“Beberapa video saya perlu klarifikasi lagi, yang beredar sembako itu dan pakai kantongnya RIDO, itu masa kampanye,” kata Basri dalam konferensi pers yang digelar di Kantor DPD Golkar Jakarta, pada Kamis (28/11/2024) malam.

Basri memastikan RIDO tidak melakukan hal bodoh dengan membagikan bansos disertai logo pasangan yang diusung KIM Plus itu di hari tenang.

“Enggak mungkin sebodoh-bodohnya orang kalau mau bagi sembako di minggu tenang, ga mungkin pake sembako yang ada logonya,” ujar dia.

“Itu yah, logikanya kan gitu aja, ga mungkin lah itu. Dan itu ada beberapa laporan dan sudah diklarifikasi, itu masa kampanye dan tanggalnya 13 November dari foto timestamp (penunjuk waktu) tersebut,” tambah Basri.

Sebelumnya, Ketua Timses RIDO, Ahmad Riza Patria, berjanji akan memberikan uang Rp10 juta bagi siapapun yang menemukan kecurangan pelaksanaan Pilkada Jakarta 2024.

“Bahkan kami telah mengumumkan memberikan sayembara Rp10 juta bagi siapa saja yang menemukan adanya kecurangan money politic maupun penyebaran sembako di masa tenang atau menjelang pencoblosan ataupun sebelum pencoblosan ,” kata Ketua Tim Pemenangan RK-Suswono, Ahmad Riza Patria, dalam konferensi pers yang digelar di Kantor DPD Golkar Jakarta, pada Kamis (28/11/2024) dini hari.

Riza meminta agar seluruh masyarakat untuk mengambil foto dan video kemudian melaporkan apabila melihat adanya kecurangan, termauk apabila melihat sembako-sembako yang dibagikan.

Pernyataan tersebut lantas direspons sejumlah warganet dengan menunjukkan bukti foto pembagian sembako maupun barang lain diikuti logo RIDO.

“Yaudah mana sini 10 jutanya, ada bukti nih,” tulis akun @evilzeda pada Kamis (28/11/2024) dengan menyertakan foto yang menggambarkan bansos berisi beras, minyak dan gula dengan selembaran kertas kampanye milik pasangan nomor urut 1.

Kemudian, ada juga warganet yang langsung menandai mantan Gubernur Jawa Barat itu dalam komentanya.

“Alhamdulillah 10 juta, dm untuk nomor rekening @ridwankamil,” tulis @jackjackparrr.

Baca juga artikel terkait PILKADA 2024 atau tulisan lainnya dari Rahma Dwi Safitri

tirto.id - Politik
Reporter: Rahma Dwi Safitri
Penulis: Rahma Dwi Safitri
Editor: Andrian Pratama Taher