Menuju konten utama

Jadwal FA Cup 2023 Sheffield Utd vs Blackburn, Prediksi, Live

Prediksi Sheffield United vs Blackburn dalam jadwal FA Cup 2023 malam ini berdasar head to head (h2h). Cek link live streaming Sheffield Utd vs Blackburn.

Jadwal FA Cup 2023 Sheffield Utd vs Blackburn, Prediksi, Live
ilustrasi sepakbola. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Jadwal FA Cup 2023 antara Sheffield United vs Blackburn akan tayang malam ini, Minggu 19 Maret pukul 19.00 WIB. Laga tersebut akan dimainkan di Stadion Bramall Lane dan dapat Anda saksikan di beIN Sports Connect.

Laga nanti akan sangat menarik karena berhadiah tiket ke Wembley. Di kompetisi FA Cup, laga semifinal dan final memang akan berlangsung di Wembley. Sensasi itulah yang akan mereka kejar di laga nanti.

Apalagi kedua tim sudah lama tak masuk ke babak semifinal FA Cup. Blackburn terakhir kali masuk ke babak tersebut pada musim 2006/2007. Sedangkan Sheffield terakhir kali merasakannya pada musim 2013/2014.

Jadwal FA Cup Malam Ini Sheffield vs Blackburn Live beIN

Duel akan semakin sengit karena pada awal Maret lalu keduanya juga baru saja bertanding di ajang Championships. Bermain di Ewood Park, Blackburn mampu mengalahkan Sheffield 1-0. Gol Harry Pickering di menit 5 yang saat itu menjadi pembeda di antara kedua tim.

Sheffield tentu harus banyak belajar dari kekalahan tersebut. Paul Heckingbottom selaku pelatih The Blades, julukan Sheffield, mengatakan ia sudah memahami bagaimana permainan Blackburn. Apalagi motivasi Sheffield di laga ini sedang tinggi usai mengalahkan Tottenham Hotspur di babak sebelumnya.

"Cara bermain Blackburn akhir-akhir ini yang akan tetap mereka pakai. Saya yakin mereka akan memainkan pola permainan yang sama. Blackburn akan berpikir bahwa 'kami baru saja mengalahkan Sheffield' sehingga mereka akan tetap memakai cara yang sama untuk coba menaklukkan kami lagi," kata Heckingbottom dalam konferensi pers.

Blackburn di sisi lain memang harus coba menaklukkan Bramall Lane. Mereka tercatat tak pernah menang di sana dalam 7 laga terakhir baik di Premier League, Championships, dan Carabao Cup. Bahkan The Rovers, julukan Blackburn, menelan 6 kekalahan dan hanya sekali bermain imbang.

Tapi Jon Dahl Tomasson selaku pelatih Blackburn mengajak para pemainnya untuk menjadikan Wembley sebagai motivasi. Dikatakan Tomasson bahwa impian itu akan terwujud selangkah lagi dan para pemainnya harus benar-benar fokus di laga nanti.

"Kami telah menaklukkan tim seperti West Ham dan Leicester di kompetisi ini. Setiap kali kami bisa lolos ke babak berikutnya, itu adalah sebuag pencapaian bagus. Mendengar kata 'Wembley' saja membuat saya senang karena artinya para pemain telah melakukan tugas dengan baik sejauh ini," ucap Tomasson di laman resmi klub.

Prediksi Susunan Pemain Sheffield United vs Blackburn Rovers

Tim tamu kehilangan beberapa pemain karena cedera yakni Daniel Ayala, Bradley Dack, dan John Buckley. Dua pemain lain seperti Thomas Kaminski dan Sam Barnes sudah mulai pulih namun dipastikan Tomasson tak akan main di laga ini. Satu lagi pemain Blackburn yang absen adalah Sorba Thomas karena ia sudah bermain di FA Cup musim ini ketika masih membela Huddersfield Town.

Sheffield di sisi lain bisa menurunkan mayoritas pemain terbaiknya. Termasuk James McAtee yang dikatakan Heckingbottom dalam kondisi fit meski sempat cedera di tengah pekan kemarin.

Sheffield United (3-5-2): Wes Foderingham; Anel Ahmedhodzic, John Egan, Jack Robinson; George Baldock, Max Lowe, Oliver Norwood, James McAtee, Sander Berge; Iliman Ndiaye, Oliver McBurnie. Pelatih: Paul Heckingbottom

Blackburn Rovers (4-2-3-1): Aynsley Pears; Joe Rankin-Costello, Hayden Carter, Dominic Hyam, Harry Pickering; Lewis Travis, Tyler Morton; Sammie Szmodics, Ryan Hedges, Ben Brereton; Sam Gallagher. Pelatih: Jon Dahl Tomasson

Rekor Head to Head (H2H) Sheffield United vs Blackburn Rovers

Kedua tim sebelumnya bertemu 3 kali di Piala FA dan Blackburn belum pernah mampu mengalahkan Sheffield. Duel pertama terjadi di babak 16 besar musim 1960/1961 ketika Sheffield di kAndang sendiri unggul 2-1.

Lalu di 8 besar 1992/1993 keduanya sempat main imbang 0-0 di markas Blackburn. Saat laga replay digelar di Bramall Lane, Sheffield kembali mengAndaskan impian Blackburn saat menang melalui adu penalti.

5 Pertemuan Terakhir Sheffield United vs Blackburn Rovers:

04-03-2023: Blackburn Rovers vs Sheffield United 1-0

20-08-2022: Sheffield United vs Blackburn Rovers 3-0

23-02-2022: Sheffield United vs Blackburn Rovers 1-0

06-11-2021: Blackburn Rovers vs Sheffield United 3-1

27-08-2019: Sheffield United vs Blackburn Rovers 2-1

5 Pertandingan Terakhir Sheffield United:

15-03-2023: Sunderland vs Sheffield United 1-2

11-03-2023: Sheffield United vs Luton Town 0-1

07-03-2023: Reading vs Sheffield United 0-1

04-03-2023: Blackburn Rovers vs Sheffield United 1-0

01-03-2023: Sheffield United vs Tottenham Hotspur 1-0

5 Pertandingan Terakhir Blackburn Rovers:

15-03-2023: Blackburn Rovers vs Reading 2-1

10-03-2023: Stoke City vs Blackburn Rovers 3-2

04-03-2023: Blackburn Rovers vs Sheffield United 1-0

28-02-2023: Leicester City vs Blackburn Rovers 1-2

25-02-2023: QPR vs Blackburn Rovers 1-3

Live Streaming Sheffield United vs Blackburn Rovers

Jika tak ada perubahan jadwal, pertandingan Sheffield United vs Blackburn Rovers di Stadion Bramall Lane dapat Anda saksikan melalui live streaming beIN Sports Connect, Minggu 19 Maret 2023 pukul 19.00 WIB.

Untuk menonton di beIN Sports, Anda dapat memilih paket berlangganan. Di antaranya Paket 1 Minggu (Rp20.000), Paket Bulanan (Rp45.000), dan Paket Promo 1 Tahun (Rp339.000 dan Rp359.000).

Link Streaming Sheffield United vs Blackburn Rovers: beIN Sports Connect

* Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan Piala FA 2022/2023 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait SEPAKBOLA atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Nur Hidayah Perwitasari