Menuju konten utama
Jadwal Liga Italia Malam Ini

Inter Milan vs Juventus Liga Italia 2023: Prediksi, H2H, Live

Prediksi Inter Milan vs Juventus pada jadwal Liga Italia 2023 dari keunggulan h2h (head to head) diperkirakan dimenangkan La Beneamata.

Inter Milan vs Juventus Liga Italia 2023: Prediksi, H2H, Live
ilustrasi sepakbola. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Prediksi Inter Milan vs Juventus dalam jadwal Liga Italia 2023 diperkirakan dimenangkan La Beneamata dengan keunggulan h2h (head to head). Live streaming pertandingan Inter Milan vs Juventus pada Senin, 20 Maret 2023, pukul 02.45 WIB, dari Stadion Giuseppe Meazza dapat disaksikan di beIN Sports 1 dan Vidio.

Derby d'Italia antara Inter Milan vs Juventus akan mewarnai rangkaian pertandingan giornata (pekan) 27 Liga Italia 2022/2023. Dalam pertemuan di pentas Serie A, kedua tim sudah berduel sebanyak 179 kali. Juve meraih 86 kemenangan berbanding 48 milik Inter. 45 partai lainnya berakhir imbang.

Menilik catatan di putaran pertama Serie A 2022/2023, La Vecchia Signora mengajar Inter dengan skor 2 gol tanpa balas di Stadion Allianz. Namun, La Beneamata unggul head to head atas Juve. Lantas, bagaimana hasil putaran kedua mendatang?

Prediksi Inter Milan vs Juventus Liga Italia 2023

Derby d'Italia bakal menjadi ajang adu gengsi antara Inter Milan dan Juventus. Laga klasik ini berpotensi menyajikan duel panas di atas lapangan.

Jika berdasarkan prestasi musim ini, Inter unggul jauh di atas Juve. Tuan rumah sedang menduduki runner-up dengan 50 poin atau selisih 18 angka dengan pemuncak Napoli. Adapun Juve masih berada di luar zona Eropa dengan menempati urutan 7 via 38 angka. Meskipun terpaut jarak yang sangat jauh, tim tamu diyakini tidak gentar dan berpotensi memberikan ancaman pada tuan rumah.

Sepanjang musim ini, Inter mempunyai rata-rata penguasaan bola sebesar 55,5 persen di Liga Italia 2022/2023 dan berada di atas Juve yang membukukan rerata 49 saja dalam versi Whoscored. Maka, La Beneamata lebih berpeluang menguasai jalannya pertandingan.

Dari sisi ketajaman lini depan, Inter juga lebih baik. Lautaro Martinez dan kawan-kawan melepaskan rerata 16,3 kali tembakan dengan membuahkan total 47 gol. Mereka hanya kalah dengan Napoli saja (rerata 16,6 tembakan dan 60 gol). Untuk urusan yang sama, Juve hanya melakukan rata-rata 14,2 kali tembakan dengan 44 gol. Artinya, Inter lagi-lagi unggul dari catatan statistik lini depan.

Namun demikian, mereka juga layak lebih memperkuat sektor pertahanan karena angka kebobolan Inter masih lebih banyak daripada lawan. Gawang yang kerap dikawal Andre Onana itu sudah terkoyak 30 kali di liga domestik. Sedangan Juve yang mengandalkan Wojciech Szczesny baru kebobolan 22 kali.

Pelatih Inter, Simone Inzaghi menyebut duel mendatang mempunyai makna penting bagi kubunya. Dengan keunggulan statistik, pemilik 19 titel scudetto ini mempunyai kans yang lebih besar guna mengamankan poin penuh di depan publik sendiri.

"Kami paham arti dari pertandingan ini bagi klub, kami dan para suporter. 2 tim yang sedang bermain bagus dan sedang mencapai prestasi penting di Eropa, akan saling berhadapan. Ini bisa menjadi pertandingan yang melibatkan kecepatan, agresi, determinasi," ujar Inzaghi, dikutip laman resmi klub.

Sementara arsitek Juve, Massimiliano Allegri juga turut mewaspadai performa yang ditunjukkan Inter akhir-akhir ini. Eks juru taktik Sassuolo, Cagliari, dan AC Milan itu bertekad menampilkan skuad terbaik saat terlibat duel Derby d'Italia melawan La Beneamata.

"Kami akan menghadapi Inter di stadion yang penuh. Derby d'Italia selalu menjadi laga yang bagus dan menarik, kami harus tampil sangat baik. Inter belum pernah kalah di kandang, besok ujian penting melawan tim yang kuat secara fisik dan sangat kuat dalam permainan bola-bola atas, serta datang dengan antusiasme untuk lolos perempat final Champions League. Kami harus tampil dengan baik," kata Allegri.

Perkiraan Susunan Pemain Inter Milan vs Juventus

Inter Milan diprediksi langsung menurunkan duet Lautaro Martinez dan Romelu Lukaku untuk menghadapi lini pertahanan lawan. Fokus utama kemungkinan bakal tertuju pada Lukaku yang baru mencetak 3 gol dalam 14 pertandingan di Serie A 2022/2023.

Sedangkan Juventus berpotensi turun dengan mengandalkan duet Angel Di Maria dan Dusan Vlahovic untuk mengincar gawang kawalan Andre Onana. Sebagai pilar utama La Vecchia Signora, Vlahovic melesakkan 8 gol dalam 17 penampilan di Liga Italia 2023/2023. Angka tersebut nyaris disamai Adrien Rabiot (7 gol) yang beroperasi dari lini tengah.

  • Inter (3-5-2): Andre Onana; Milan Skriniar, Francesco Acerbi, Stefan de Vrij; Matteo Darmian, Federico Dimarco, Marcelo Brozovic, Nicolo Barella, Hakan Calhanoglu; Lautaro Martinez, Romelu Lukaku. Pelatih: Simone Inzaghi.
  • Juventus (3-5-2): Wojciech Szczesny; Federico Gatti, Bremer, Danilo; Juan Cuadrado, Nicolò Fagioli, Manuel Locatelli, Adrien Rabiot, Filip Kostic; Angel Di Maria, Dusan Vlahovic. Pelatih: Massimiliano Allegri.

Skor Head to Head (H2H) Inter Milan vs Juventus

Menurut head to head, Inter unggul atas Juventus. La Beneamata mengamankan 3 kemenangan selama 5 duel paling aktual. Sedangkan La Vecchia Signora hanya meraih sekali saja.

  • 07/11/22 Juventus vs Inter 2 - 0
  • 12/05/22 Juventus vs Inter 2 - 4
  • 04/04/22 Juventus vs Inter 0 - 1
  • 13/01/22 Inter vs Juventus 2 - 1
  • 25/10/21 Inter vs Juventus 1 - 1

5 Laga Terakhir Inter Milan

  • 23/02/23 Inter vs Porto 1 - 0
  • 26/02/23 Bologna vs Inter 1 - 0
  • 06/03/23 Inter vs Lecce 2 - 0
  • 11/03/23 Spezia vs Inter 2 - 1
  • 15/03/23 Porto vs Inter 0 - 0

5 Laga Terakhir Juventus

  • 01/03/23 Juventus vs Torino 4 - 2
  • 06/03/23 Roma vs Juventus 1 - 0
  • 10/03/23 Juventus vs Freiburg 1 - 0
  • 13/03/23 Juventus vs Sampdoria 4 - 2
  • 17/03/23 Freiburg vs Juventus 0 - 2

Live Streaming Inter Milan vs Juventus di beIN Sports 1 & Vidio

Apabila tidak ada perubahan jadwal, pertandingan Inter Milan vs Juventus dalam lanjutan Serie A 1 2022/2023 dapat disaksikan melalui live streaming beIN Sports 1 dan Vidio.

Sesuai agenda, jam tayang laga antara Inter Milan vs Juventus di Stadion Giuseppe Meazza akan dimulai pada Senin, 20 Maret 2023 dini hari mulai pukul 02.45 WIB.

Untuk menonton tayangan Liga Italia 2022/2023 di beIN Sports, Anda dapat berlangganan paket beIN Sports Connect dengan biaya Rp45.000 per bulan, atau Rp339.000 per tahun.

Sementara untuk menyaksikan tayangan Liga Italia 2022/2023 di Vidio, penggemar sepak bola bisa berlangganan paket Vidio Premier dengan pilihan harga Rp39.000 per bulan dan atau Rp269.000 per tahun.

Link Live Streaming Inter Milan vs Juventus - beIN Sports 1

Link Live Streaming Inter Milan vs Juventus - Vidio

*Jadwal Liga Italia 2022/2023 dan stasiun TV yang menayangkan laga Inter Milan vs Juventus dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait SEPAKBOLA atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Nur Hidayah Perwitasari