Menuju konten utama
Piala Eropa U-21 2023

Jadwal EURO U21 2023 Jerman vs Israel, Prediksi, H2H, Live UEFA

Prediksi Jerman vs Israel dalam jadwal EURO U21 2023 Kamis (22/6) live UEFA TV pukul 23.00 WIB. 

Jadwal EURO U21 2023 Jerman vs Israel, Prediksi, H2H, Live UEFA
Ilustrasi Sepak Bola. foto/istockphoto

tirto.id - Prediksi Jerman vs Israel dalam jadwal EURO U21 2023 matchday 1 Grup C berpotensi sengit. Pertandingan Piala Eropa U21 2023 yang digelar di Stadion Ramaz Shengella, Kutaisi, Georgia, pada Kamis (22/6/2023) ini dapat disaksikan melalui live streaming di UEFA TV pukul 23.00 WIB.

Jerman U21 merupakan juara bertahan. Pada edisi terakhir, mereka sukses menjadi juara setelah mengalahkan Portugal di final dengan skor 1-0. Sejumlah pemain yang masuk skuad juara pun masih bermain di EURO U21 2023, di antaranya Youssoufa Moukoko, dan Joshua Vagnoman.

Menghadapi Israel U21 di laga pertama penyisihan grup, Jerman U21 bakal berupaya untuk menang. Meski tidak mudah, peluang untuk mengalahkan skuad muda tim panser masih terbuka.

Kendati diunggulkan, tetapi Jerman U21 tetap wajib mewaspadai Israel U21. Pasalnya, di kelompok umur Israel saat ini menjadi salah satu tim kuat. Yang terbaru, anak-anak muda Israel membuat kejutan dengan melaju ke babak semifinal Piala Dunia U20 2023 di Argentina.

Prediksi Jerman vs Israel EURO U21 2023: Jadwal Live UEFA TV

Di babak kualifikasi EURO U21 2023, Jerman dan Israel berada dalam satu grup, dan bermain sebanyak 2 kali. Hasilnya, Der Panzer, selalu sukses memetik kemenangan atas The Chosen Team dan menjadi juara grup.

Rekor head to head yang apik itu pun menjadi salah satu sebab Jerman U21 diunggulkan bisa mengalahkan Israel. Apalagi, komposisi pemain kedua tim tidak mengalami banyak perubahan.

Selain itu, performa Jerman di EURO U21 dalam beberapa edisi terakhir cukup menjanjikan. Mereka tercatat 3 kali menjadi juara pada edisi 2009, 2017, dan 2021, serta selalu lolos fase knock out sejak gagal di tahun 2013.

Di sisi lain, Israel U21 baru 3 kali berpartisipasi di putaran final EURO U21. Mereka pun selalu terhenti di penyisihan grup, termasuk saat menjadi tuan rumah pada tahun 2013.

Kendati begitu, potensi dari Israel U21 tetap wajib diperhitungkan. Pasalnya, skuad mereka mayoritas diisi oleh pemain-pemain yang lolos ke final EURO U19 2022, dan semifinal Piala Dunia U20 yang baru saja selesai.

Selain itu, di babak kualifikasi Israel U21 juga mampu menyingkirkan tim unggulan seperti Polandia U21, serta mengalahkan Irlandia di babak play off melalui adu penalti.

Perkiraan Susunan Pemain Jerman U21 vs Israel U21

Jerman U21 diprediksi tampil dengan formasi 4-2-3-1 saat menghadapi Israel U21. Kevin Schade, yang sudah mendapat panggilan tim senior diperkirakan jadi andalan di posisi penyerang, didukung Noaj Weisshaupt, Youssoufa Moukoko, dan Angelo Stiller.

Di sisi lain Israel U21 diprediksi tampil dengan skema 4-3-3. Oz Bilevi, Mohammad Abu Rumi, dan Anan Khalaili, diperkirakan menjadi 3 penyerang di lini depan untuk membobol gawang Jerman.

Jerman U21 (4-2-3-1): Noah Atubolu; Maximilian Bauer, Marton Dardai, Kilian Fischer, Josha Vagnoman; Denis Huseinbasic, Tom Krauss; Noaj Weisshaupt, Youssoufa Moukoko, Angelo Stiller; Kevin Schade. Pelatih: Antonio Di Salvo.

Israel U21 (4-3-3): Shareef Keouf; Gil Cohen, Karm Jaber, Stav Lemkin, Eden Karzev; Ethane Azoulay, Oscar Gloukh, Dor Turgeman; Oz Bilevi, Mohammad Abu Rumi, Anan Khalaili. Pelatih: Guy Luzon.

Rekor Head to Head (H2H) Jerman U21 vs Israel U21

Dari rekor head to head (H2H) Jerman dan Israel sudah bertemu sebanyak 8 kali di kelompok umur 21 tahun. Hasilnya, Der Panzer 5 kali memetik kemenangan dan 3 laga lainnya berakhir imbang.

Hasil 5 Pertemuan Terakhir Jerman U21 vs Israel U21

29/03/22: Israel vs Jerman 0-1

07/10/21: Jerma vs Israel 3-2

23/03/21: Jerman vs Israel 3-0

15/11/17: Israel vs Jerman 2-5

25/03/13: Israel vs Jerman 1-2

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Jerman U21

16/06/23: Jerman vs Swiss 3-1

28/03/23: Rumania vs Jerman 0-0

25/03/23: Jerman vs Jepang 2-2

19/11/22: Italia vs Jerman 2-4

28/09/22: Inggris vs Jerman 3-1

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Israel U21

16/06/23: Israel vs Belgium 0-2

28/03/23: Swiss vs Israel 2-1

24/03/23: Kroasia vs Israel 0-0

19/11/22: Ukraine vs Israel 1-1

16/11/22: Georgia vs Israel 1-2

Live Streaming Jerman vs Israel EURO U21 2023 Live UEFA TV

Apabila tidak ada perubahan, jadwal Jerman vs Israel di matchday 1 EURO U21 2023 dapat disaksikan melalui live streaming UEFA TV.

Sesuai jadwal jam tayang laga Israel vs Jerman akan digelar pada Kamis, 22 Juni 2023 pukul 23.00 WIB di Stadion Ramaz Shengelia, Kutaisi.

Link Live Streaming Jerman U21 vs Israel U21 di UEFA TV

*Jadwal EURO U21 2023 dan stasiun TV yang menayangkan laga Jerman vs Israel dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait EURO U21 2023 atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Iswara N Raditya