tirto.id - Jadwal bola hari ini 27-28 Agustus menghadirkan sejumlah laga menarik yang dapat disaksikan di TV maupun live streaming. Sajian dari Liga 1, EPL, maupun Serie A akan menemani akhir pekan Anda kali ini.
Sabtu sore Anda akan dihiasi laga pertama pekan ketujuh Liga 1 antara Bali United vs Persik Kediri. Laga di Stadion Kapten I Wayan Dipta tersebut diperkirakan menarik ketika sang juara bertahan bertemu dengan juru kunci klasemen.
Bali saat ini menempati posisi kelima dengan koleksi 12 poin. Dari enam pekan sebelumnya, Bali meraih hasil empat kemenangan dan dua kekalahan. Kepercayaan diri mereka juga sedang tinggi usai mengalahkan Persib Bandung 2-3 di kandang lawan.
Kontras dengan kondisi Persik yang masih tanpa kemenangan musim ini. Menjalani enam laga, Tim Macan Putih baru sanggup meraih satu poin saja. Mereka juga sedang dalam tren empat kekalahan beruntun di liga.
Laga lokal lain yang tak kalah seru malam ini tersaji di Stadion Maguwoharjo. Tepatnya ketika PSS Sleman menjamu Persebaya Surabaya pukul 20.30 WIB.
Persebaya datang ke Sleman dengan motivasi tinggi usai menekuk PSIS Semarang 1-0. Gol kemenangan dicetak oleh Marselino Ferdinan di menit 95 kala itu. Mendapatkan kemenangan dengan cara seperti itu jelas membuat adrenalin pemain akan bertambah di laga berikutnya.
Kondisi skuad Persebaya juga dikatakan pelatih Aji Santoso dalam keadaan yang baik. Meski PSS tim yang tangguh di kandang sendiri, Bajol Ijo bertekad untuk membawa pulang poin penuh ke Surabaya.
"Para pemain berada dalam kondisi yang baik. Semoga pertandingan berjalan seru dan kami bisa mendapatkan poin," kata Aji.
Beralih ke Eropa, sejumlah tim besar Liga Inggris akan bermain pada malam ini. Manchester City sang juara bertahan akan menjamu Crystal Palace pukul 21.00 WIB.
Laga ini memang menempatkan City sebagai unggulan. Meski di sisi lain mereka tak boleh lupa bahwa musim lalu Palace bisa mencuri kemenangan 0-2 di Stadion Etihad berkat gol Wilfried Zaha dan Conor Gallagher.
Di sisi lain Liverpool sedang mencari kemenangan pertamanya musim ini. Sebagai salah satu kandidat juara, raihan dua poin dari tiga laga jelas menjadi sangat buruk bagi mereka. Kans untuk membuka kemenangan musim ini hadir ketika menjamu Bournemouth malam ini pukul 21.00 WIB.
Kabar bagus bagi The Reds adalah mereka tak terkalahkan ketika menjamu Bournemouth di ajang Premier League. Dari lima pertemuan di Anfield, tuan rumah meraih empat kemenangan dan satu imbang.
Sementara itu dari Liga Italia, grande partita antara Juventus vs Roma akan tersaji di Turin malam ini pukul 23.30 WIB. Fakta bahwa keduanya menjadi kontestan tersisa yang belum pernah kebobolan akan menambah sengit laga nanti.
Roma sendiri punya kans untuk memuncaki klasemen apabila bisa meraih tiga poin di laga nanti. Hal itu tak lepas dari kekalahan Inter atas Lazio dengan skor 3-1, Sabtu 27 Agustus dini hari WIB.
Jadwal Bola Hari Ini
Berikut jadwal bola yang akan digelar mulai Sabtu 27 Agustus sore hingga Minggu 28 Agustus pagi WIB:
LIGA INDONESIA - LIGA 1
Sabtu, 27 Agustus 2022
16.00 WIB: Bali United vs Persik Kediri - Link Streaming: Indosiar / Vidio
18.15 WIB: Madura United vs Persikabo - Link Streaming: Moji TV / Vidio
20.30 WIB: PSS Sleman vs Persebaya Surabaya - Link Streaming: Indosiar / Vidio
LIGA INGGRIS - PREMIER LEAGUE
Sabtu, 27 Agustus 2022
18.30 WIB: Southampton vs Manchester United - Link Streaming: Vidio
21.00 WIB: Brentford vs Everton - Link Streaming: Vidio
21.00 WIB: Brighton vs Leeds United - Link Streaming: Vidio
21.00 WIB: Chelsea vs Leicester City - Link Streaming: Vidio
21.00 WIB: Liverpool vs Bournemouth - Link Streaming: Vidio
21.00 WIB: Manchester City vs Crystal Palace - Link Streaming: Moji TV / Vidio
23.30 WIB: Arsenal vs Fulham - Link Streaming: SCTV / Vidio
LIGA ITALIA - SERIE A
Sabtu, 27 Agustus 2022
23.30 WIB: Cremonese vs Torino - Link Streaming: beIN Sports Xtra
23.30 WIB: Juventus vs Roma - Link Streaming: Vidio / beIN Sports 1
Minggu, 28 Agustus 2022
01.45 WIB: Milan vs Bologna - Link Streaming: Vidio / beIN Sports 1
01.45 WIB: Spezia vs Sassuolo - Link Streaming: beIN Sports Xtra
LIGA ITALIA - SERIE B
Minggu, 28 Agustus 2022
01.45 WIB: Palermo vs Ascoli - Link Streaming: Mola TV
01.45 WIB: SPAL vs Cagliari - Link Streaming: Mola TV
LIGA ITALIA PUTRI - SERIE A FEMMINILLE
Minggu, 28 Agustus 2022
01.30 WIB: Como vs Juventus - Link Streaming: Mola TV
LIGA SPANYOL - LALIGA
Sabtu, 27 Agustus 2022
22.30 WIB: Elche vs Real Sociedad - Link Streaming: Vidio / beIN Sports 3
Minggu, 28 Agustus 2022
00.30 WIB: Rayo Vallecano vs Mallorca - Link Streaming: Vidio / beIN Sports 3
03.00 WIB: Almeria vs Sevilla - Link Streaming: Vidio / beIN Sports 3
LIGA JERMAN - BUNDESLIGA
Sabtu, 27 Agustus 2022
20.30 WIB: Hertha Berlin vs Borussia Dortmund - Link Streaming: Mola TV
20.30 WIB: Hoffenheim vs Augsburg - Link Streaming: Mola TV
20.30 WIB: Mainz vs Bayer Leverkusen - Link Streaming: Mola TV
20.30 WIB: Leipzig vs Wolfsburg - Link Streaming: Mola TV
20.30 WIB: Schalke vs Union Berlin - Link Streaming: Mola TV
23.30 WIB: Bayern Munchen vs Borussia M'Gladbach - Link Streaming: Mola TV
LIGA PERANCIS - LIGUE 1
Sabtu, 27 Agustus 2022
22.00 WIB: Auxerre vs Strasbourg - Link Streaming: beIN Sports Xtra
Minggu, 28 Agustus 2022
02.00 WIB: Lens vs Rennes - Link Streaming: beIN Sports Xtra
LIGA PORTUGAL - PRIMEIRA LIGA
Minggu, 28 Agustus 2022
00.00 WIB: Boavista vs Benfica - Link Streaming: Mola TV
02.30 WIB: Sporting CP vs Chaves - Link Streaming: Mola TV
LIGA BELANDA - EREDIVISIE
Minggu, 28 Agustus 2022
01.00 WIB: Feyenoord vs Emmen - Link Streaming: Mola TV
LIGA AS - MLS
Minggu, 28 Agustus 2022
06.00 WIB: Charlotte vs Toronto - Link Streaming: Vidio / beIN Sports 3
07.00 WIB: Chicago Fire vs Montreal - Link Streaming: Vidio / beIN Sports 1
07.30 WIB: Sporting Kansas City vs San Jose Earthquakes - Link Streaming: beIN Sports Xtra
08.00 WIB: Dallas vs Real Salt Lake - Link Streaming: Vidio / beIN Sports 3
09.00 WIB: Vancouver Whitecaps vs Nashville - Link Streaming: Vidio / beIN Sports 1
* Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan pertandingan dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.
Penulis: Wan Faizal
Editor: Dipna Videlia Putsanra