Menuju konten utama
BATC 2024

Jadwal BATC 2024 Hari Ini Rabu 14 Februari, Klasemen, Link Live

Jadwal BATC 2024 hari ini, Rabu 14 Februari, laga hari kedua penyisihan grup, mulai pukul 08.00 WIB. Simak link live streaming dan jam tayang tim Indonesia.

Jadwal BATC 2024 Hari Ini Rabu 14 Februari, Klasemen, Link Live
Pebulu tangkis tunggal puteri unggulan kedua asal India Pusarla V Sindhu mengembalikan kok ke arah lawannya pebulu tangkis Malaysia Goh Jin Wei dalam babak kedua Indonesia Masters 2018 di Istora Senayan, Jakarta, Kamis (25/1/2018). ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay

tirto.id - Jadwal BATC 2024 hari ini, Rabu 14 Februari, masih diisi rangkaian laga hari kedua babak penyisihan grup. Jadwal hari kedua Badminton Asia Team Championship 2024 di Setia City Convention Centre, Selangor, Malaysia, akan bergulir mulai pukul 08.00 WIB.

Link live streamingBATC 2024 tersedia di kanal youtube Badminton Asia Team Championship. Sementara live score BATC 2024 dapat dipantau lewat BWF Tournamentsoftware.

Total 11 pertandingan bulu tangkis antartim Asia akan mengisi jadwal BATC 2024 hari Rabu (14/2) di Selangor, Malaysia. Pertandingan tim putri akan mengisi jadwal sesi pertama atau sesi pagi. Kemudian sesi 2 (siang) dan sesi 3 (sore), seluruhnya menyajikan laga tim putra.

Jadwal BATC 2024 Hari Kedua

Jadwal BATC 2024 hari kedua sesi pagi mulai pukul 08.00 WIB, diisi 4 laga dari sektor putri. Laga pembuka Lapangan 1 diisi pertarungan Grup W antara China vs India. Pertandingan ini bakal menjadi aksi pertama dan satu-satunya tim putri China dan India di fase grup.

Pasalnya dalam Grup W BATC 2024 memang hanya dihuni oleh China dan India. Dengan kata lain, kedua tim sejatinya sudah dipastikan lolos ke babak 8 besar, kemudian laga ini hanya digunakan untuk penentuan status juara dan runner-up grup.

Komposisi line-up terbaik langsung ditampilkan China dan India untuk pertandingan pagi ini. Nomor tunggal putri 1 mempertemukan Han Yue (China) vs Pusarla V. Sindhu (India). Peluang bagus bagi India untuk membuka keunggulan, mengingat Sindhu tercatat selalu menang dalam 4 pertemuan kontra Han.

Kemudian laga berikutnya ganda putri 1 menyajikan duel Liu Sheng Shu/Tan Ning (China) vs Tanisha Crasto/Ashwini Ponnappa (India). Menyusul laga tunggal putri 2 antara Wang Zhi Yi vs Ashmita Chaliha. Lalu Li Yi Jing/Luo Xu Min vs Treesa Jolly/Gayatri Gopichand Pullela (ganda putri 2), dan Wu Luo Yu vs Anmol Kharb (tunggal putri 3).

Berpindah ke Lapangan 2. Pertandingan pembuka diisi laga dari Grup Z antara tim putri China Taipei vs Singapura. Laga ini bisa menjadi penentu nasib Singapura untuk lolos ke babak berikutnya, mengingat pertandingan pertama pada Selasa (13/2/2024) kemarin kalah 0-5 dari Jepang.

Menariknya, dalam laga penentuan ini tim putri Singapura tidak akan menurunkan Yeo Jia Min, yang merupakan tunggal putri terbaik mereka dengan peringkat 19 dunia.

Line-up Singapura menempatkan Insyirah Khan sebagai tunggal putri 1, diikuti Jaslyn Hooi Yue Yann (tunggal putri 2) dan Megan Lee Xin Yi (tunggal putri 3). Sementara sektor ganda menurunkan pasangan Heng Xiao En/Jin Yu Jia serta Elsa Lai Yi Ting/Michelle Zan.

Di Lapangan 3 akan hadir laga tim putri Malaysia vs Uni Emirat Arab. Ini bakal jadi kans bagus bagi skuad putri tuan rumah untuk membuka aksi mereka dengan kemenangan. Di atas kertas UEA jelas bukan lawan sepadan bagi Malaysia, terlebih kemarin mereka juga sudah menelan kekalahan 0-5 dari Korea Selatan.

Kemudian di Lapangan 4 terdapat pertemuan tim putri Hong Kong vs Kazakhstan dari Grup X. Hasil laga ini bisa turut menentukan nasib beregu putri Indonesia. Selepas hari pertama kemarin tim putri Indonesia mengalahkan Kazakhstan 5-0, maka tiket lolos ke perempat final bakal dalam genggaman Ribka Sugiarto dan kawan-kawan jika hari ini Hong Kong berhasil mengalahkan Kazakhstan.

Berikutnya 4 laga lain akan digelar pada sesi ke-2, mulai pukul 12.00 WIB. Semua laga diisi tim beregu putra antara Jepang vs Singapura, India vs Hong Kong, Thailand vs Myanmar, dan Korea Selatan vs Arab Saudi.

Kemudian sisa 3 pertandingan lain dimainkan pada sesi ke-3, mulai pukul 16.00 WIB. Ada pertandingan antara Malaysia vs Kazakhstan, China Taipei vs Brunei, lalu Indonesia vs Uni Emirat Arab.

Tim beregu putra Indonesia berpeluang besar menyapu bersih laga kontra UEA. Jika bisa menang di laga ini, Indonesia bakal melakoni pertarungan penentuan juara grup melawan Korea Selatan, hari Kamis (15/2/2024) besok.

Jadwal BATC 2024 Hari Ini & Order of Play

Berikut order of play dan jadwal lengkap BATC 2024 hari kedua, pada Rabu (14/2/2024):

SESI 1

Mulai pukul 08.00 WIB

Lapangan 1: [Grup W] China vs India

  • WS 1: Han Yue vs Pusarla V. Sindhu
  • WD 1: Liu Sheng Shu/Tan Ning vs Tanisha Crasto/Ashwini Ponnappa
  • WS 2: Wang Zhi Yi vs Ashmita Chaliha
  • WD 2: Li Yi Jing/Luo Xu Min vs Treesa Jolly/Gayatri Gopichand Pullela
  • WS 3: Wu Luo Yu vs Anmol Kharb

Lapangan 2: [Grup Z] China Taipei vs Singapura

  • WS 1: Hsu Wen Chi vs Insyirah Khan
  • WD 1: Hsu Ya Ching/Lin Wan Ching vs Heng Xiao En/Jin Yu Jia
  • WS 2: Pai Yu Po vs Jaslyn Hooi Yue Yann
  • WD 2: Chang Ching Hui/Yang Ching Tun vs Elsa Lai Yi Ting/Michelle Zan
  • WS 3: Sung Shuo Yun vs Megan Lee Xin Yi

Lapangan 3: [Grup Y] Malaysia vs Uni Emirat Arab

  • WS 1: Goh Jin Wei vs Nurani Ratu Azzahra
  • WS 2: Karupathevan Letshanaa vs Madhumitha Sundarapandian
  • WS 3: Wong Ling Ching vs Sreeyuktha Sreejith Parol
  • WD 1: Tan Pearly/Thinaah Muralitharan vs Nayonika Rajesh/Madhumitha Sundarapandian
  • WD 2: Tan Zhing Yi/Teoh Mei Xing vs Zainaba Reem Siraj/Sreeyuktha Sreejith Parol

Lapangan 4: [Grup X] Hong Kong vs Kazakhstan

  • WS 1: Lo Sin Yan Happy vs Kamila Smagulova
  • WS 2: Yeung Sum Yee vs Aisha Zhumabek
  • WS 3: Saloni Samirbhal Mehta vs Nargiza Rakhmetullayeva
  • WD 1: Fan Ka Yan/Yau Mau Ying vs Yeva Butpayeva/Dilyara Jumadilova
  • WD 2: Lui Lok Lok/Ng Wing Yung vs Nargiza Rakhmetullayeva/Aisha Zhumabek

SESI 2

Mulai pukul 12.00 WIB

  • Lapangan 1: Beregu Putra Grup C - Jepang vs Singapura
  • Lapangan 2: Beregu Putra Grup A - India vs Hong Kong
  • Lapangan 3: Beregu Putra Grup C - Thailand vs Myanmar
  • Lapangan 3: Beregu Putra Grup D - Korea Selatan vs Arab Saudi

SESI 3

Mulai pukul 16.00 WIB

  • Lapangan 1: Beregu Putra Grup B - Malaysia vs Kazakhstan
  • Lapangan 2: Beregu Putra Grup B - China Taipei vs Brunei
  • Lapangan 3: Beregu Putra Grup D - Indonesia vs Uni Emirat Arab

Update Klasemen BATC 2024

Berikut update klasemen BATC 2024 terbaru hari ini, sampai Rabu (14/2/2024) pagi:

Klasemen BATC 2024 Putra

Grup A

PosTeamMainMgMatchGamePoin
1China115-010-1223-158
2India000-00-00-0
3Hong Kong100-51-10158-223

Grup B

PosTeamMainMgMatchGamePoin
1Malaysia115-010-0210-74
2Chinese Taipei115-010-0210-99
3Kazakhstan100-50-1099-210
4Brunei100-50-1074-210

Grup C

PosTeamMainMgMatchGamePoin
1Japan115-010-0202-59
2Singapore113-26-4193-184
3Thailand102-34-6184-193
4Myanmar100-50-1059-202

Grup D

PosTeamMainMgMatchGamePoin
1Indonesia115-010-0210-56
2South Korea115-010-0210-96
3United Arab Emirates100-50-1096-210
4Saudi Arabia100-50-1056-210

Klasemen BATC 2024 Putri

Grup W

PosTeamMainMgMatchGamePoin
1China00000
2India00000

Grup X

PosTeamMainMgMatchGamePoin
1Indonesia115-010-0210-61
2Hong Kong000-00-00-0
3Kazakhstan100-50-1061-210

Grup Y

PosTeamMainMgMatchGamePF
1Thailand115-010-0210-66
2Malaysia000-00-00-0
3United Arab Emirates100-50-1066-210

Grup Z

PosTeamMainMgMatchGamePoin
1Japan115-010-0210-100
2Chinese Taipei000-00-00-0
3Singapore100-50-10100-210

Live Streaming BATC 2024 Hari Ini

Live streamingBATC 2024 hari ini, Rabu (14/2/2024), dapat ditonton melalui youtube Badminton Asia Team Championship, mulai pukul 08.00 WIB. Sementara live score BATC 2024 bisa dipantau lewat BWF Tournamentsoftware.

Jika tidak ada perubahan jadwal, siaran langsung BATC 2024 tayang TVRI mulai babak perempat final atau hari Jumat (16/2/2024) lusa.

Link Live Streaming BATC 2024: youtube BATC

Link Live Score BATC 2024: BWF

* Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan BATC 2024 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait BATC 2024 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Oryza Aditama