Menuju konten utama
Jadwal BATC 2024

Jadwal Lengkap BATC 2024 dari Fase Grup sampai Final

Jadwal lengkap BATC 2024 akan bergulir pada 13-18 Februari. Cek jadwal fase grup sampai final, serta peluang tim bulu tangkis putra dan putri Indonesia.

Jadwal Lengkap BATC 2024 dari Fase Grup sampai Final
Sejumlah atlet dari beberapa negara berlatih menjelang turnamen bulu tangkis internasional Daihatsu Indonesia Masters 2024 di Istora Senayan, kompleks Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Senin (22/1/2024). Turnamen yang masuk dalam rangkaian HSBC BWF World Tour Super 500 dan menjadi ajang kualifikasi menuju Olimpiade Paris 2024 tersebut siap digelar pada 23-28 Januari 2024 dengan diikuti oleh 278 atlet dari 29 negara. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra.

tirto.id - Jadwal lengkap Badminton Asia Team Championship (BATC) 2024 akan bergulir pada Selasa-Minggu pekan depan, atau 13-18 Februari 2024. Rangkaian laga dari babak penyisihan grup hingga final bakal digelar di Setia City Convention Centre, Shah Alam, Selangor, Malaysia.

Tim beregu putra dan putri Indonesia ambil bagian dalam kompetisi bulu tangkis BATC 2024, dengan menurunkan sejumlah pemain muda. Kendati demikian, Tim Indonesia yang mampu menembus final edisi 2022 di sektor putra serta menjadi juara di sektor putri, diharapkan tetap mampu menunjukkan performa terbaik.

Dalam sektor beregu putra, Indonesia masuk di Grup D bersama Korea Selatan, Arab Saudi, dan Uni Emirat Arab. Di atas kertas, Tim Korsel jelas bakal menjadi lawan terberat Chico Aura Dwi Wardoyo dan kawan-kawan. Sementara Arab Saudi dan UEA seharusnya bisa mereka atasi.

Sementara di sektor putri, Tim Indonesia bakal bersaing dengan Hong Kong dan Kazakhstan di Grup X. Kendati banyak diperkuat pemain muda seperti Bilqis Prasista dan Komang Ayu Cahya Dewi, Tim Putri Indonesia diprediksi tetap mampu lolos ke perempat final BATC 2024.

Jadwal Badminton Asia Team Championship 2024

Babak penyisihan grup BATC 2024 diagendakan mulai Selasa (13/2/2024). Total ada 15 tim putra dan 11 tim putri yang akan berjuang untuk lolos ke fase gugur atau babak knockout.

Di sektor putri Grup W, hanya diisi oleh China dan India. Situasi tersebut memastikan keduanya bakal lolos ke babak 8 besar BATC 2024. Dengan demikian laga tim putri China vs India hanya bakal menentukan status runner-up dan juara grup saja.

Sementara tim bulu tangkis putri Indonesia yang masuk Grup X, bakal bersaing dengan Hong Kong dan Kazakhstan. Di atas kertas, Putri Kusuma Wardani dan kawan-kawan diunggulkan lolos ke babak perempat final sebagai juara grup.

Lawan lebih berat justru bakal menghadang tim putra Indonesia, mengingat mereka tergabung bersama Korsel, Arab Saudi, dan Uni Emirat Arab, di Grup D. Kendati tetap diunggulkan lolos ke babak 8 besar, tapi Merah Putih wajib bekerja keras jika ingin menyegel tiket lolos sebagai juara grup.

Jika bisa lolos ke fase gugur, tim putra dan putri Indonesia akan melakoni laga perempat final pada Jumat, 16 Februari 2024. Kemudian semifinal akan berlangsung pada Sabtu (17/2/2024), diikuti laga puncak final pada Minggu (18/2/2024).

Jadwal Lengkap BATC 2024 Fase Grup sampai Final

Berikut ini jadwal lengkap BATC 2024 dari babak penyisihan grup sampai final, pada 13-18 Februari 2024:

Penyisihan Grup

Selasa, 13 Februari 2024

Court 1

  • Pukul 08.00 WIB Thailand vs Uni Emirat Arab (Women's)
  • Pukul 12.00 WIB China vs Hong Kong (Men's)
  • Pukul 16.00 WIB Malaysia vs Brunei (Men's)

Court 2

  • Pukul 08.00 WIB Jepang vs Singapura (Women's)
  • Pukul 12.00 WIB Indonesia vs Arab Saudi (Men's)
  • Pukul 16.00 WIB Thailand vs Singapura (Men's)

Court 3

  • Pukul 08.00 WIB Indonesia vs Kazakhstan (Women's)
  • Pukul 12.00 WIB Jepang vs Myanmar (Men's)
  • Pukul 16.00 WIB China Taipei vs Kazakhstan (Men's)

Court 4

  • Pukul 16.00 WIB Korea Selatan vs Uni Emirat Arab (Men's)

Rabu, 14 Februari 2024

Court 1

  • Pukul 08.00 WIB China vs India (Women's)
  • Pukul 12.00 WIB Jepang vs Singapura (Men's)
  • Pukul 16.00 WIB Malaysia vs Kazakhstan (Men's)

Court 2

  • Pukul 08.00 WIB China Taipei vs Singapura (Women's)
  • Pukul 12.00 WIB India vs Hong Kong (Men's)
  • Pukul 16.00 WIB China Taipei vs Brunei (Men's)

Court 3

  • Pukul 08.00 WIB Malaysia vs Uni Emirat Arab (Women's)
  • Pukul 12.00 WIB Thailand vs Myanmar (Men's)
  • Pukul 16.00 WIB Indonesia vs Uni Emirat Arab (Men's)

Court 4

  • Pukul 08.00 WIB Hong Kong vs Kazakhstan (Women's)
  • Pukul 12.00 WIB Korea Selatan vs Arab Saudi (Men's)

Kamis, 15 Februari 2024

Court 1

  • Pukul 08.00 WIB Jepang vs China Taipei (Women's)
  • Pukul 12.00 WIB Indonesia vs Korea Selatan (Men's)
  • Pukul 16.00 WIB Malaysia vs China Taipei (Men's)

Court 2

  • Pukul 08.00 WIB Indonesia vs Hong Kong (Women's)
  • Pukul 12.00 WIB Kazakhstan vs Brunei (Men's)
  • Pukul 16.00 WIB Jepang vs Thailand (Men's)

Court 3

  • Pukul 08.00 WIB Thailand vs Malaysia (Women's)
  • Pukul 12.00 WIB China vs India (Men's)
  • Pukul 16.00 WIB Singapura vs Myanmar (Men's)

Court 4

  • Pukul 12.00 WIB Uni Emirat Arab vs Arab Saudi (Men's)

Jumat, 16 Februari 2024

Court 1-4

  • Pukul 09.00 WIB Women's Team Quarter Final
  • Pukul 15.00 WIB Men's Team Quater Final

Sabtu, 17 Februari 2024

Court 1-2

  • Pukul 09.00 WIB Women's Team Semifinal
  • Pukul 15.00 WIB Men's Team Semifinal

Minggu, 18 Februari 2024

  • Pukul 09.00 WIB Women's Team Final
  • Pukul 15.00 WIB Men's Team Final.

Baca juga artikel terkait BATC 2024 atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Oryza Aditama