tirto.id - Hasil lengkap final badminton Malaysia Open 2024 hari ini, Minggu 14 Januari, di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia. Kontingen China muncul sebagai yang terbaik lewat raihan 2 gelar juara. Kemudian diikuti Jepang, Korea Selatan (Korsel), dan Denmark, yang masing-masing merebut 1 gelar.
Sementara itu kontingen bulu tangkis Indonesia harus puas pulang dengan tangan hampa dari Malaysia Open 2024. Merah Putih tampil buruk, selepas 2 wakil terakhir Gregoria Mariska Tunjung (tunggal putri) dan Fajar/Rian (ganda putra) tersingkir di babak perempat final hari Jumat (12/1/2024).
Gelar pertama kontingen China di final Malaysia Open 2024 hari ini datang dari sektor ganda putri. Pasangan unggulan 8, Liu Sheng Shu/Tan Ning, sukses memenangi duel bertajuk all Chinese final kontra pasangan unggulan 5, Zhang Shu Xian/Zheng Yu. Laga berakhir straight game dengan skor identik 21-18 dan 21-18.
Sementara gelar kedua China dipersembahkan oleh ganda putra unggulan 1, Liang Wei Keng/Wang Chang. Turun pada match terakhir kontra wakil India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty, pasangan Liang/Wang menang rubber game.
Set pertama ganda putra China sempat kalah jauh 9-21. Liang/Wang kemudian bangkit pada 2 set tersisa, dengan skor 21-18 dan 21-17.
Sayang sekali China gagal menambah gelar dari sektor tunggal putra, selepas pemain unggulan 7, Shi Yu Qi, mesti mengakui keunggulan wakil Denmark, Anders Antonsen. Bertarung dalam tempo 55 menit, Shi Yu Qi kalah straight game 14-21 dan 13-21.
Sementara itu gelar ganda campuran jatuh ke tangan pasangan Jepang, Yuta Watanabe/Arisa Higashino, yang berhasil menundukkan ganda Korsel, Kim Won Ho/Jeong Na Eun, lewat pertarungan 2 set langsung.
Hal itu tidak membuat Korsel pulang dengan tangan hampa, selepas tunggal putri An Se Young berhasil menumbangkan Tai Tzu Ying (China Taipei) di final. Duel sengit An vs Tai berjalan sengit, dan berakhir dengan rubber 10-21, 21-10, 21-18, dengan durasi 58 menit permainan.
Selepas Malaysia Open jadwal seri BWF World Tour 2024 akan berlanjut ke ajang India Open 2024. Turnamen berkategori BWF Super 750 tersebut akan berlangsung di New Delhi, India, pada 16-21 Januari 2024.
Hasil Lengkap Final Malaysia Open 2024 Hari Ini
Berikut hasil lengkap final badminton Malaysia Open 2024 hari ini, Minggu (14/1/2024):
[XD] Kim Won Ho/Jeong Na Eun (Korsel) vs Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang) / 18-21, 15-21
[WS] An Se Young (Korsel) vs Tai Tzu Ying (China Taipei) / 10-21, 21-10, 21-18
[WD] Liu Sheng Shu/Tan Ning (China) vs Zhang Shu Xian/Zheng Yu (China) / 21-18, 21-18
[MS] Shi Yu Qi (China) vs Anders Antonsen (Denmark) / 14-21, 13-21
[MD] Liang Wei Keng/Wang Chang (China) vs Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India) / 9-21, 21-18, 21-17
Editor: Iswara N Raditya