tirto.id - Jadwal 8 Besar voli putra AVC Asian Volleyball Championship U20 2024 hari ini Sabtu, 27 Juli 2024 menghadirkan 4 laga menarik.
Timnas Indonesia vs India akan bertanding di DBL Arena, Surabaya, pukul 18.30 WIB begitu juga dengan Iran vs Kazakhstan, Korea Selatan vs China, dan Jepang vs Arab Saudi yang tayang di Moji TV dan Vidio.
8 tim terbaik dari babak penyisihan grup AVC Asian Volleyball Championship U20 2024 akan memperebutkan 2 tempat teratas di grup klasifikasi E dan F. Indonesia yang masuk Pool E, bersama Jepang, India, dan Arab Saudi, akan bermain 2 kali, sedangkan laga kontra Arab Saudi yang dihitung adalah kemenangan 3-0 di fase sebelumnya.
Dengan modal 1 kemenangan 3 set langsung melawan Arab Saudi, Timnas Indonesia U20 membutuhkan 1 kemenangan lagi untuk lolos ke babak semifinal.
Namun, upaya tersebut tidak akan mudah karena Garuda Jaya menghadapi Jepang U20 yang merupakan salah satu tim terbaik di Asia, serta India, yang di edisi 2022 mampu melaju ke final.
Jadwal 8 Besar AVC Volleyball U20 2024 Live di Moji TV dan Vidio
Juara bertahan Iran akan membuka babak 8 besar AVC Asian Championship U20 2024 dengan menghadapi Kazakhstan di DBL Arena, Surabaya, pada Sabtu, 27 Juli 2024 pukul 10.30 WIB. Duel tersebut bakal ditayangkan langsung Moji TV dan live streaming Vidio, begitu juga dengan laga-laga lainnya.
Tampil impresif di ronde awal AVC Asian Volleyball Championship U20 2024, Iran kembali jadi favorit juara turnamen. Di babak penyisihan mereka sukses menumbangkan China, China Taipei, dan Qatar dengan 3 set langsung tanpa pernah kehilangan set.
Penampilan apik Iran U20 pun bakal coba dilanjutkan saat menghadapi Kazakhstan di laga pertama babak 8 besar. Kendati begitu, tim yang meraih gelar juara AVC Volleyball U20 terbanyak tersebut wajib mewaspadai lawannya yang berpotensi membuat kejutan.
Setelah laga Iran vs Kazakhstan, giliran Korea Selatan vs China, dan Jepang vs Arab Saudi yang bertanding di babak 8 besar AVC Asian Volleyball Championship U20 2024. Adapun Timnas Indonesia bakal menghadapi India di laga terakhir pukul 18.30 WIB.
Indonesia U20 yang menyapu bersih penyisihan grup dengan menumbangkan Hong Kong, Arab Saudi, dan Australia, bertekad melanjutkan tren positifnya. Tampil di depan pendukung sendiri, Pajar Pamungkas dan kawan-kawan hanya membutuhkan 1 kemenangan lagi dari 2 laga untuk lolos ke semifinal.
Meskipun tidak mudah karena lawan yang dihadapi adalah India, finalis AVC Asian Volleyball Championship U20 2022, dan Jepang yang sudah 8 kali ke final dan 3 kali juara, peluang Garuda Jaya tetap terbuka. Pasalnya, di level junior kualitas tim tidak jauh berbeda.
Apabila mampu menumbangkan India di laga hari ini Timnas Indonesia U20 dipastikan lolos ke semifinal AVC Asian Volleyball Championship U20 2024 sekaligus lolos ke FIVB Volleyball U21 2025. Namun, jika gagal memetik kemenangan, Pajar Pamungkas dan kawan-kawan wajib mengalahkan Jepang di laga terakhir.
Jadwal Lengkap 8 Besar AVC Asian Volleyball U20 2024 Hari Ini
Berikut ini adalah jadwal lengkap babak 8 besar AVC Asian Volleyball Championship U20 2024 hari ini, Sabtu, 27 Juli 2024. Seluruh laga digelar di DBL Arena, Surabaya, dan ditayangkan di Moji TV dan Vidio.
Pukul 10.30 WIB Iran vs Kazakhstan
Pukul 13.00 WIB Korea Selatan vs China
Pukul 16.00 WIB Jepang vs Arab Saudi
Pukul 18.30 WIB Indonesia vs India
Live Streaming Indonesia vs Indonesia AVC U20 di Moji TV dan Vidio
Apabila tidak ada perubahan jadwal AVC Asian Volleyball Championship U20 2024 dapat disaksikan gratis di Moji TV dan Vidio. Namun, khusus laga yang melibatkan Timnas Indonesia U20 Anda harus berlangganan paket Vidio terlebih dahulu.
Link Live Streaming AVC U20 2024 di Moji TV (Vidio)
Link Live Streaming Indonesia vs India di Vidio
*Jadwal AVC Asian Volleyball Championship U20 2024 dan stasiun TV yang menayangkan dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Yulaika Ramadhani