Menuju konten utama
IHSG Hari Ini 7 Februari 2022

IHSG Awal Pekan Dibuka Menguat, Investor Cermati Rilis Data GDP

IHSG dibuka menguat di zona hijau di posisi 6.751 pada perdagangan Senin (7/2/2022) pagi

IHSG Awal Pekan Dibuka Menguat, Investor Cermati Rilis Data GDP
Petugas membersihkan lantai di depan layar indeks harga saham di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Senin (3/1/2022). ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/rwa.

tirto.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka menguat di zona hijau di posisi 6.751 pada perdagangan Senin (7/2/2022) pagi pukul 09.00 WIB. Posisi tertinggi IHSG pagi ini berada di level 6.761 adapun pergerakan terendah pagi ini terjadi di level 6.748.

IHSG pagi ini sudah diperdagangkan dengan volume 402.102 juta lembar dan nilai transaksi yang terjadi mencapai Rp224 miliar untuk 37.449 kali transaksi. Kemudian pagi ini setidaknya ada 232 saham yang bergerak menguat dan 72 saham melemah sementara 207 sisanya ada di posisi stagnan.

Analis Artha Sekuritas Dennies Christoper Jordan menjelaskan, secara teknikal candlestick membentuk higher high dan higher low dalam tren penguatan jangka pendek diperkirakan penguatan akan berlanjut.

"Di awal pekan, investor akan mencermati rilis data GDP dan cadangan devisa serta perkembangan dari kasus COVID-19 yang belakangan naik signifikan," jelas dia dalam analisa harian yang dikutip Tirto, Senin (7/2/2022).

Berbeda dengan IHSG yang hari ini dibuka hijau, indeks saham global ditutup beragam. Bursa Amerika Serikat ditutup beragam. Dow Jones ditutup 35,089.74 (-0,06%), NASDAQ ditutup 14.098,00 (+1,58%), S&P 500 ditutup 4.500.54 (+0,52%).

Wall Street ditutup beragam cenderung menguat pada Jumat (4/2/2022). Amazon.com Inc menjadi penyokong Nasdaq setelah melaporkan pendapatan yang naik 13,5% YoY di 4Q21. Di antara sektor utama S&P 500 yang menguat, saham energi mencapai level tertinggi sejak 2018 karena harga minyak mentah menyentuh puncak tujuh tahun.

Laporan ketenagakerjaan Departemen Tenaga Kerja yang diawasi ketat menunjukkan nonfarm payrolls meningkat 467.000 pekerjaan bulan lalu. Realisasi ini jauh lebih tinggi jika dibandingkan dengan perkiraan penambahan 150.000 pekerjaan oleh ekonom yang disurvei oleh Reuters.

Baca juga artikel terkait IHSG atau tulisan lainnya dari Selfie Miftahul Jannah

tirto.id - Bisnis
Reporter: Selfie Miftahul Jannah
Penulis: Selfie Miftahul Jannah
Editor: Maya Saputri