Menuju konten utama

Humas Polri Membenarkan Adanya Ledakan di Mapolresta Solo

Kepala Bagian Penerangan Umum (Kabagpenum) Polri Kombes Pol Martinus Sitompul membenarkan terjadinya ledakan di depan penjagaan Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Mapolresta Surakarta di Solo Selasa pagi ini. Menurutnya, akibat kejadian itu seorang yang juga pelaku meninggal dunia. Sementara seorang polisi mengalami luka ringan.

Humas Polri Membenarkan Adanya Ledakan di Mapolresta Solo
ilustrasi bom bunuh diri. Foto/Shutterstock

tirto.id - Kepala Bagian Penerangan Umum (Kabagpenum) Polri Kombes Pol Martinus Sitompul membenarkan terjadinya ledakan di depan penjagaan Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Mapolresta Surakarta di Solo Selasa (5/7/2016) pagi ini.

"Benar, terjadi ledakan di depan SPKT Mapolresta Solo Surakarta pukul 07.15 WIB tadi," kata Kabagpenum Polri Martinus saat dihubungi wartawan, Jakarta, Selasa.

Menurutnya, akibat kejadian itu seorang yang juga pelaku meninggal dunia. Sementara seorang polisi mengalami luka ringan.

Ia menduga bom tersebut berdaya ledak rendah atau low explosive. "Diduga low explosive karena bom tidak menghancurkan ruang sebelah TKP," katanya.

Baca juga artikel terkait POLITIK

tirto.id - Politik
Sumber: Antara
Penulis: Yandri Daniel Damaledo
Editor: Yandri Daniel Damaledo