Menuju konten utama

HP Apa Saja yang Tidak Bisa Menggunakan WhatsApp 2023?

HP apa saja yang akan diblokir WhatsApp 2023? Hari ini WA tak bisa dipakai di HP tertentu. Berikut HP apa saja yang tidak bisa menggunakan WhatsApp 2023.

HP Apa Saja yang Tidak Bisa Menggunakan WhatsApp 2023?
Logo Aplikasi WhatSapp. FOTO/Istimewa

tirto.id - HP apa saja yang akan diblokir WhatsApp 2023? Diketahui bahwa sejumlah HP tidak bisa menggunakan WhatsApp 2023 lantaran akan dibatasi pada smartphone dengan sistem operasi (OS) tertentu. Pemberlakukan kebijakan baru tersebut dimulai pada hari ini, Selasa, 24 Oktober 2023.

Sebelumnya, WhatsApp memiliki minimal persyaratan dapat dipasang dan digunakan pada smartphone Android yang menjalankan OS 4.1 (Jelly Bean) dan lebih baru. Adapun untuk iPhone, WhatsApp berjalan dengan minimal memakai iOS 12 atau lebih baru.

Terakhir, Whatsapp juga dapat digunakan pada smartphone yang menggunakan sistem operasi KaiOS 2.5.0 dan lebih baru. Dalam OS ini, perangkat yang mendukung termasuk JioPhone dan JioPhone 2.

Update Dukungan WhatsApp Per Oktober 2023

Mengutip laman FAQ WhatsApp, dukungan yang diberikan dari aplikasi perpesanan ini mengalami perubahan mulai 24 Oktobber 2023. Perubahan dilakukan khusus untuk smartphone yang mempunyai sistem operasi Android. WhatsApp hanya bisa dipasang dan digunakan pada HP dengan OS Android minimal versi 5.0 (Lollipop) dan lebih baru.

Syarat lainnya yaitu ponsel harus bisa menerima SMS atau panggilan selama proses verifikasi. Di sisi lain, WhatsApp tidak lagi mendukung pengaturan akun baru pada perangkat yang hanya memiliki koneksi internet dari WiFI.

HP Apa Saja yang akan Diblokir WhatsApp 2023

WhatsApp memberikan catatan bahwa perubahan daftar perangkat yang bisa menggunakan layanannya akan ditinjau berkala. WhatsApp turut meninjau sistem operasi mana saja yang masih memungkinkan untuk didukung dalam pembaruan layanan di kemudian hari.

Kebijakan tersebut layaknya yang dilakukan perusahaan teknologi lain. Setiap tahun akan dilakukan peninjauan perangkat dan perangkat lunak untuk menentukan perlu tidaknya dukungan dilanjutkan.

Mengenai salah satu faktor yang menjadi pertimbangan yaitu seberapa banyak perangkat lunak versi lama masih dimanfaatkan pengguna; OS tidak lagi memiliki pembaruan keamanan; hingga fungsionalitas perangkat tidak bisa lagi mengikuti pembaruan pengoperasian Whatsapp.

Adapun beberapa perangkat smartphone yang terkena dampak pemberhentian dukungan WhatsApp per 24 Oktober 2023 antara lain sebagai berikut:

  • Nexus 7
  • Samsung Galaxy Note 2
  • HTC One
  • Sony Xperia Z
  • LG Optimus G Pro
  • Samsung Galaxy S2
  • Samsung Galaxy Nexus
  • HCT Sensation
  • Motorola Droid Razr
  • Sony Xperia S2
  • HTC Desire HD
  • LG Optimus 2X
  • Sony Ericsson Xperia Arc3

Jika perangkat masih memungkinkan untuk dilakukan upgrade sistem operasi ke versi lebih tinggi, pengguna disarankan untuk memperbaruinya. Pastikan OS terbaru telah memenuhi persyaratan minimal dari WhatsApp.

Cara Cek Versi Android di Smartphone

Pengecekan versi Android adalah cara mudah memastikan sebuah WhatsApp atau tidak. Cara memeriksanya seperti berikut:

  1. Buka menu Pengaturan (Setting) di smartphone
  2. Gulir layar ke bawah dan ketuk Tentang Perangkat
  3. Ketuk pilihan Informasi Perangkat
  4. Informasi versi Android yang digunakan akan ditampilkan

Baca juga artikel terkait WHATSAPP atau tulisan lainnya dari Ilham Choirul Anwar

tirto.id - Teknologi
Kontributor: Ilham Choirul Anwar
Penulis: Ilham Choirul Anwar
Editor: Ibnu Azis