Menuju konten utama
EURO 2024

Head to Head Georgia vs Ceko EURO 2024, Ranking FIFA, Line-up

Head to head (H2H) Georgia vs Ceko jelang jadwal EURO 2024 Grup F, dari ranking FIFA, tren performa, dan line-up pemain. Live RCTI pada Sabtu (22/6) malam.

Head to Head Georgia vs Ceko EURO 2024, Ranking FIFA, Line-up
Ilustrasi EURO 2024. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Head to head (H2H) Georgia vs Ceko di matchday 2 EURO 2024, bakal jadi pertemuan perdana bagi kedua kubu. Baik Georgia maupun Rep Ceko sama-sama dituntut merebut kemenangan, usai sama-sama gagal meraih poin pada laga pembuka Piala Eropa 2024 di Grup F.

Live streaming Georgia vs Rep Ceko dari di Volksparkstadion, Frankfurt, Jerman, dapat disaksikan lewat Vision+ serta siaran langsung RCTI, pada Sabtu (22/6/2024), jam tayang 20.00 WIB.

Pada matchday pertama EURO 2024, Republik Ceko kalah 1-2 di tangan Portugal. Sementara Timnas Georgia takluk 1-3 dari Turki. Kondisi tersebut memaksa Georgia dan Ceko untuk memforsir kemenangan pada laga ke-2, demi memelihara asa lolos ke babak 16 besar.

Timnas Georgia saat ini menempati peringkat 74 ranking FIFA, dan menjadi tim dengan ranking terendah di putaran final EURO 2024. Meski tertinggal di sisi peringkat, Georgia terbukti mampu menunjukkan perlawanan sengit saat berjumpa Turki.

Di sisi lain, Timnas Republik Ceko duduk di peringkat 34 FIFA. Dari sisi prestasi, timnas berjuluk Our Boys tersebut terbilang lebih baik ketimbang Georgia. Ceko pernah 2 kali menjuarai Piala Eropa ketika masih bernama Cekoslovakia.

Head to Head (H2H) Georgia vs Ceko di EURO 2024

Georgia dan Republik Ceko akan bertemu untuk pertama kali di putaran final EURO 2024. Keduanya sama-sama tumbang di laga pembuka, dan kini mengusung misi kebangkitan di Hamburg.

Dalam laga debutnya putaran final Piala Eropa, Timnas Georgia tumbang 1-3 dari Turki. Laga sempat berjalan imbang 1-1 di babak pertama. Kvicha Kvaratskhelia dan kawan-kawan kemudian mesti mengakui keunggulan lawan, usai kebobolan lewat aksi Arda Guler dan Kerem Arturkoglu di babak 2.

Georgia lolos ke putaran final EURO 2024 melalui jalur playoff UEFA Nations League. Tim berjuluk Crusaders tersebut mengalahkan Luksemburg di semifinal, kemudian melewati Yunani di final playoff.

Sementara Ceko mengawali turnamen Piala Eropa 2024 dengan menelan kekalahan 0-1 dari Portugal. Ceko sejatinya sempat unggul lebih dulu. Akan tetapi Patrik Schick dan kawan-kawan lantas gagal meraih poin akibat kebobolan di menit akhir, akibat gol bunuh diri dan blunder lini pertahanan.

Dalam ajang Piala Eropa, Timnas Republik Ceko punya rekor yang bagus. Sejak berdiri sebagai Republik Ceko, mereka mencapai perempat final EURO 2020, semifinalis edisi 2004, kemudian runner up edisi 1996.

Timnas Rep Ceko lolos ke putaran final EURO 2024 sebagai runner up Grup E kualifikasi di bawah Albania, yang memiliki poin sama (15 poin). Kini, jelang menghadapi Georgia yang merupakan tim dengan peringkat terbawah di EURO 2024, Patrik Schick dan kawan-kawan jelas bakal berupaya meraih poin penuh.

Saat ini Patrik Schick masih jadi andalan Timnas Ceko di lini depan. Top skor Piala Eropa 2020 dengan 4 gol tersebut menjadi salah satu pemain kunci Our Boys di depan. Terlebih, ia juga baru saja menjuarai Bundesliga (Liga Jerman) bersama klub Bayer Leverkusen.

Sementara di Timnas Georgia, pemain milik Napoli, Kvicha Kvaratskhelia, bisa kembali jadi andalan. Meski performanya musim ini terbilang menurun, ia masih jadi pemain paling penting di timnya.

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Timnas Georgia

  • 18/06/24: Turki vs Georgia 3-1
  • 10/06/24: Montenegro vs Georgia 1-3
  • 27/03/24: Georgia vs Yunani 0-0 (adu penalti 4-2)
  • 22/03/24: Georgia vs Luksemburg 2-0
  • 20/11/23: Spanyol vs Georgia 3-1

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Republik Ceko

  • 19/06/24: Portugal vs Ceko 2-1
  • 10/06/24: Ceko vs Makedonia Utara 2-1
  • 07/06/24: Ceko vs Malta 4-0
  • 27/03/24: Ceko vs Armenia 2-1
  • 23/03/24: Norwegia vs Ceko 1-2

Perkiraan Line-up Pemain Georgia vs Rep Ceko

Berikut perkiraan susunan pemain alias starting line-up Timnas Georgia vs Republik Ceko di EURO 2024 matchday 2. Kedua kubu sama-sama mengincar kemenangan, dan diprediksi tidak terlalu banyak melakukan perubahan komposisi pemain.

Georgia (3-5-2): Giorgi Mamardashvili; Solomon Kvirkvelia, Guram Kashia, Lasha Dvali; Otar Kakabadze, Giorgi Chakvetadze, Anzor Mekvabishvili, Giorgi Kochorashvili, Giorgi Tsitaishvili; Georges Mikautadze, Khvicha Kvaratskhelia. Pelatih: Willy Sagnol.

Republik Ceko (3-1-4-2): Jindřich Staněk; Tomáš Holeš, Robin Hranáč, Ladislav Krejčí; Tomáš Souček; Vladimír Coufal, Lukáš Provod, Pavel Šulc, David Doudera; Patrik Schick, Jan Kuchta. Pelatih: Ivan Hasek.

Baca juga artikel terkait EURO 2024 atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Oryza Aditama