Menuju konten utama

Hasil Tottenham vs MU di Liga Inggris Skor Akhir 2-0

Pertandingan Liga Inggris antara Tottenham Hotspur vs MU berakhir dengan skor 2-0.

Hasil Tottenham vs MU di Liga Inggris Skor Akhir 2-0
Pertandingan Manchester melawan Tottenham. Reuters / Jason Cairnduff

tirto.id - Tottenham Hotspur sukses memetik kemenangan pada pertandingan Liga Inggris melawan Manchester United di Stadion Wembley, Kamis (1/2/2018). Menyudahi laga dengan skor 2-0, dua gol Tottenham lahir oleh aksi Christian Eriksen dan bunuh diri pemain MU, Phil Jones.

Tottenham langsung menggebrak di awal laga. Belum genap semenit pertandingan bergulir, The Lilywhites unggul berkat gol Christian Eriksen. Dari tengah kotak penalti, gelandang serang asal Denmark itu melepaskan tendangan kaki kiri. Bola meluncur ke sudut kiri bawah gawang dan mengubah kedudukan menjadi 1-0.

MU merespons dua menit kemudian lewat peluang Jesse Lingard. Sepakan kaki kirinya dapat diamankan dengan baik oleh penjaga gawang Hugo Lloris.

Eriksen hampir mencetak gol keduanya, sayang sepakan kaki kanannya dari luar kotak penalti pada menit ke-10 dapat diblok. Dua menit berselang Tottenham mengancam lagi lewat tendangan kaki kiri Dele Alli, tetapi lagi-lagi bola dapat diblok.

Umpan Antonio Valencia pada menit ke-21 gagal dioptimalkan Anthony Martial untuk menyamakan skor bagi MU. Sepakan kaki kiri Martial dari sektor kanan kotak penalti sekadar melebar dari gawang.

Alih-alih menyamakan skor, MU justru kecolongan pada menit ke-28. Bek setan merah, Phil Jones melakukan kesalahan fatal dan menceploskan bola ke gawang sendiri. Kedudukan menjadi 2-0 dan bertahan hingga turun minum.

Pada babak kedua, jual beli serangan terus berlangsung. Menit ke-55, Harry Kane hampir memperlebar keunggulan tuan rumah, namun bola sepakannya memanfaatkan umpan Dele Alli hanya melebar di kiri gawang.

Sepuluh menit berselang, Christian Eriksen mengancam dengan tendangan terukur dari luar kotak penalti. Bola melebar tipis di kiri gawang. Sedangkan pada menit ke-67, penjaga gawang MU David De Gea melakukan penyelamatan apik dengan menggagalkan upaya nyaris gol Harry Kane.

Dominasi Tottenham terus berlanjut di sisa waktu, namun tak membuahkan gol ketiga. Di lain pihak, MU tak dapat berkutik dan mengejar ketertinggalan. Skor 2-0 pun bertahan sampai akhir laga.

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Reporter: Herdanang Ahmad Fauzan
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan