Menuju konten utama

Hasil Pertemuan AHY-Cak Imin: Apakah Koalisi di Pemilu 2024?

Berikut hasil pertemuan AHY dan Cak Imin: apakah Demokrat dan PKB koalisi di Pemilu 2024?

Hasil Pertemuan AHY-Cak Imin: Apakah Koalisi di Pemilu 2024?
Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (kiri) berjabat tangan dengan Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar (kanan) usai silahturahmi kebangsaan di Puri Cikeas, Bogor, Jawa Barat, Rabu (3/5/2023). ANTARA FOTO/Asprilla Dwi Adha/hp.

tirto.id - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar alias Cak Imin, telah mengadakan pertemuan dengan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono. Lantas, apa hasil pertemuannya? Apakah Demokrat dan PKB akan berkoalisi?

Pertemuan antara AHY dan Cak Imin itu dilakukan di kediaman Presiden RI Ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) pada Rabu malam, 3 Mei 2023, di Puri Cikeas, Bogor.

Menjelang Pemilu 2024, sejumlah tokoh ternama Tanah Air tengah disibukkan dengan mencari koalisi, merancang konsep untuk bersaing di pesta demokrasi hingga mengusung para kader partai di Pileg, Pilkada, dan Pilpres.

Diberitakan Antara News, kedatangan Cak Imin pada Rabu malam itu disambut langsung oleh AHY dan beberapa pengurus pusat partai Demokrat. Keduanya mengadakan pembicaraan secara tertutup di ruang perpustakaan pribadi SBY.

Selain disambut hangat AHY, Cak Imin juga disambut langsung oleh Susilo Bambang Yudhoyono selaku Ketua Majelis Pertimbangan Partai Demokrat.

Kepala Badan Komunikasi Strategis Demokrat sekaligus Koordinator Juru Bicara, Herzaky Mahendra Putra menjelaskan, pertemuan AHY, Cak Imin dan SBY ini sebagai upaya menjaga komunikasi antara PKB dan Demokrat menjelang Pemilu 2024.

Wakil Ketua Umum PKB, Jazilul Fawaid, menjelaskan bahwa pertemuan para petinggi PKB dan Demokrat itu masih dalam rangka silaturahmi Lebaran usai Idulfitri.

“Silaturahmi saja sambil diskusi (politik). Pak SBY pemikirannya diperlukan untuk generasi kami,” kata Jazilul Fawaid.

Lantas, apakah benar pertemuan AHY-Cak Imin ini hanya sebatas silaturahmi dan saling bertukar pemikiran politik saja, atau justru berujung koalisi antara PKB dan Demokrat untuk Pemilu 2024?

Hasil Pertemuan AHY dan Cak Imin di Cikeas

Masih mengutip Antara News, rupanya Cak Imin sempat menyampaikan rencana membujuk AHY selaku Ketum Demokrat untuk berkoalisi.

Akan tetapi, rencana Cak Imin sepertinya belum berhasil, sebab pimpinan Demokrat dinilai tetap teguh bergabung dengan Koalisi Perubahan bersama NasDem dan PKS.

Setelah bersilaturahmi dengan SBY, Cak Imin melanjutkan pertemuan secara pribadi dengan AHY. Di momen tersebut, Cak Imin mengaku ingin menambah jumlah partai politik dalam koalisinya.

“Memang salah satu agenda saya upaya mempengaruhi partai-partai, termasuk rencana saya mempengaruhi Mas AHY. Tetapi setelah ketemu, ternyata imannya kuat, karena imannya kuat, saya harus hati-hati ngomongnya,” jelas Cak Imin saat jumpa pers Rabu malam di Cikeas, Bogor.

Meskipun demikian, Cak Imin tetap berharap Demokrat mempertimbangkan tawaran bergabung dalam koalisi antara PKB dan Golkar, yang mewakili Koalisi Indonesia Bersatu (KIB).

“Nanti kita tunggu saja, moga-moga sepulang saya dari sini goyah. Namanya juga koalisi, harus saling menggoda, siapa tahu memperbanyak teman apalagi kalau saling mengisi,” tambah Cak Imin.

Cak Imin menjelaskan bahwa ia dan AHY sepakat tentang perbedaan koalisi. Mereka juga menilai perbedaan sikap dan posisi dalam politik tidak boleh dijadikan sebagai penutup jalur komunikasi antar-partai.

Sementara AHY menepis adanya manuver politik yang dilakukan oleh PKB dan Demokrat. Menurut AHY, Demokrat sangat menghormati perbedaan sikap dan pilihan koalisi partai-partai politik.

Demokrat Gali Informasi dari Cak Imin soal Koalisi Partai Pemilu 2024

Selain itu, politisi senior Partai Demokrat Andi Mallarangeng mengakui bahwa partainya menggali sejumlah informasi dari Cak Imin terkait koalisi partai Pemilu 2024.

Dalam pertemuan tersebut, Andi Mallarangeng membeberkan, Demokrat sempat menanyakan sikap dan posisi partai-partai pendukung pemerintah, hingga soal respons PKB terkait Ganjar Pranowo yang diusung oleh PDIP dan PPP sebagai calon presiden.

“Kami justru ingin mendapatkan informasi saja dari Cak Imin bagaimana situasi di koalisi besar itu. Ya, diceritakan sedikit bahwa tentu saja di situ masih ada yang di KIB, KKIR, tentu juga ada dari PDIP. Kami belum tahu juga bagaimana akhirnya,” jelas Andi.

Sementara di pihak PKB, Cak Imin juga sempat menanyakan terkait situasi Koalisi Perubahan. Kemudian dijelaskan bahwa Demokrat tetap teguh bersama Koalisi Perubahan yang disebut-sebut tetap solid.

Baca juga artikel terkait AKTUAL DAN TREN atau tulisan lainnya dari Imanudin Abdurohman

tirto.id - Politik
Kontributor: Imanudin Abdurohman
Penulis: Imanudin Abdurohman
Editor: Alexander Haryanto