Menuju konten utama

Hasil Pertandingan Perseru vs Persib Skor Akhir 2-1

Persib gagal mencuri poin di kandang Perseru Serui dalam laga GoJek Traveloka Sabtu sore ini.

Hasil Pertandingan Perseru vs Persib Skor Akhir 2-1
Pesepak bola Perseru Serui. ANTARA FOTO/Saiful Bahri.

tirto.id - Hasil pertandingan antara Perseru Serui vs Persib Bandung di Stadion Marora pada Sabtu (29/7/2017) berakhir dengan skor 2-1.

Dengan kemenangan ini, Perseru Serui mendapat tiga tambahan dengan mengumpulkan 14 poin dan belum melepaskan mereka dari zona degradasi. Sementara bagi Persib, kekalahan ini membuat mereka terkunci di posisi ke-14 klasemen sementara GoJek Traveloka Liga 1.

Sebagaimana dikutip dari official Persib Bandung, pada awal babak pertama pertandingan cukup ketat. Perseru Serui membuat peluang di menit ke-7 melalui umpan silang Arthur Bonai membuat kemelut di depan gawang Persib. Peluang itu gagal dimanfaatkan penyerang Perseru.

Persib membalas peluang itu melalui Atep, tapi bola hasil tendangannya masih lemah.

Persib yang menguasai jalannya pertandingan belum bisa mencetak gol sampai menit 30.

Sampai dengan akhir babak pertama skor masih 0-0.

Di babak kedua, tuan rumah lebih dulu unggul 1-0 melalui Arthur Bonai.

Ketinggalan 1-0, pelatih Persib memasukkan Tantang untuk menggantikan Michael Essien di menit ke-68.

Perubahan komposisi pemain ini belum berbuah baik bagi Persib. Persib justru kebobolan lagi di menit ke-85 melalui kaki Arthur Bonai yang lolos dari kawalan.

Selang dua menit Matsunaga memperkecil kedudukan menjadi 2-1 melalui titik penalti.

Sampai babak kedua berakhir skor tak berubah.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 GOJEK TRAVELOKA atau tulisan lainnya dari Agung DH

tirto.id - Olahraga
Reporter: Agung DH
Penulis: Agung DH
Editor: Agung DH