Menuju konten utama

Hasil Basket Olimpiade 2020 Tokyo, Daftar Tim Lolos Final, & Jadwal

Hasil semifinal basket Olimpiade 2020 Tokyo USA vs Australia 97-78, lolos final ke-4 kali beruntun. Jadwal final basket Tokyo 2020 Sabtu 7 Agustus 2021.

Hasil Basket Olimpiade 2020 Tokyo, Daftar Tim Lolos Final, & Jadwal
Ilustrasi basket. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Hasil semifinal basket putra Olimpiade 2020 Tokyo antara Amerika Serikat (USA) vs Australia pada Kamis (5/8/2021) di Saitama Super Arena berakhir dengan skor 97-78. Kevin Durant dan Devin Booker menjadi kunci kesuksesan AS untuk keempat kalinya secara beruntun lolos ke final Olimpiade.

Sepanjang sejarah basket putra Olimpiade, Amerika Serikat tercatat mampu meraih 15 medali emas, 1 perak, dan 2 perunggu, yang membuat tim ini jadi tim tersukses dengan torehan total 18 medali. Dalam Tokyo 2020, meski memulai turnamen dengan kekalahan 83-76 atas Perancis, nyatanya tim ini tetap tangguh.

Sejak kekalahan itu, Amerika Serikat melibas semua lawan, dari Republik Ceko dan Iran di Grup A, lalu Spanyol di perempat final, dan kini Australia di semifinal. Jumpa Boomers, julukan Australia, AS kembali menunjukkan mental juara mereka. Pasalnya, di kuarter 1, sebenarnya Kevin Durant dan kawan-kawan tertinggal 18-24.

Meski unggul lewat tembakan 2 angka Jure Holiday, AS tidak dapat mengelak dari kekuatan Australia hingga skor 12-20. Yang bisa dilakukan dalam sisa kuarter hanyalah menipiskan jarak. Namun, tembakan 3 angka Joe Ingles membuat Boomers memimpin 18-24 tepat 4 detik sebelum kuarter pertama usai.

Kebangkitan Amerika Serikat terjadi di kuarter kedua. Meski tertinggal hingga 9 angka dalam posisi 20-29, lalu semakin terpuruk di titik 26-41, dalam tempo 2 menit 34 detik jelang kuarter usai, AS tampil superior.

Mereka mencetak 8 angka tanpa putus, ditutup dengan inside paint Jrue Holiday bernilai 2 angka. Skor 42-45 menjelang kuarter ketiga, yang artinya defisit mengecil dengan selisih 3 angka saja.

Setelahnya, AS benar-benar mengamuk. Di set ketiga, mereka total mencetak 32 angka, sedangkan Australia hanya 10. Otomatis kini sang juara bertahan yang berbalik unggul 74 berbanding 65.

Upaya Australia untuk mengejar 9 poin di kuarter keempat tidak berhasil. Mereka memang bisa menambah hingga 23 angka, tetapi USA juga punya skor yang sama. Akhirnya, laga ditutup dengan 97-78, yang menandai lolosnya AS ke final untuk keempat kalinya secara beruntun sejak Beijing 2008.

Kevin Durant menjadi pencetak angka terbanyak Amerika Serikat di partai semifinal ini dengan 23 angka. Tercatat, persentasenya mencetak tembakan 2 angka adalah 75 persen dengan 9 sukses dari 12 percobaan.

Sementara itu, Devin Booker juga penting dengan 20 angka. Kemampuannya untuk urusan tembakan 3 angka terbukti dengan persentase 69 persen, sukses 3 kali dari 5 percobaan. Soal tembakan 2 poin, persentasenya 80 persen (4 sukses dari 5 percobaan).

Terakhir kali Amerika Serikat gagal ke final Olimpiade adalah di Athena 2004. Kala itu yang tampil di partai puncak adalah Argentina, yang menumbangkan Italia 84-69. Tahun tersebut, AS hanya mendapatkan medali perunggu usai menjatuhkan Lithuania.

Hasil Semifinal Basket Olimpiade Tokyo 2020

Berikut ini hasil semifinal basket Olimpiade Tokyo 2020 pada Kamis (5/8/2021).

Amerika Serikat vs Australia 97-78

Perancis vs Slovenia 90-89

Kuarter 1 27–29

Kuarter 2 15–15 (32-34)

Kuarter 3 29–21 (61-55)

Kuarter 4 19–24 (90-89)

Jadwal Final Basket Olimpiade Tokyo 2020

Berikut ini jadwal final basket putra Olimpiade 2020 Tokyo pada Sabtu (7/8/2021).

Sabtu, 7 Agustus 2021

Pukul 09.30 WIB

Saitama Super Arena

Amerika Serikat vs Perancis

Baca juga artikel terkait OLIMPIADE 2020 atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Iswara N Raditya