Menuju konten utama
Olimpiade Tokyo

Daftar Pemain Voli Putri Korsel Olimpiade 2020, Nama, Posisi

Tim Voli putri Korea Selatan menyegel tiket semifinal Olimpiade Tokyo 2020. Cari tahu daftar pemain voli putri Korsel, nama, dan posisinya di sini.

Daftar Pemain Voli Putri Korsel Olimpiade 2020, Nama, Posisi
Pemain Korea Selatan merayakan kemenangan dalam pertandingan perempat final bola voli putri antara Korea Selatan dan Turki di Olimpiade Musim Panas 2020, Rabu, 4 Agustus 2021, di Tokyo, Jepang. (Foto AP/Frank Augstein)

tirto.id - Tim bola voli putri Korea Selatan berhasil melangkah hingga babak semifinal di Olimpiade Tokyo 2020. Performa mengesankan mereka tampilkan kala mengalahkan Turki di perempat final dengan skor 3-2 pada Rabu (4/8/2021) kemarin di Ariake Arena, Tokyo.

Dalam laga tersebut Korsel sebenarnya tidak terlalu diunggulkan jika mengingat materi skuad Turki yang cukup apik. Namun bermain selama 5 set, Korsel justru keluar sebagai pemenang dengan skor 17-25, 25-17, 28-26, 18-25, dan 15-13.

Pelatih Korsel, Stefano Lavarini, patut berterima kasih pada daya juang para pemainnya. Terutama pemain senior berusia 33 tahun bernama Kim Yeon Koung. Bermain sebagai hitter, Yeon Koung sukses mencetak 28 poin dalam laga tersebut.

Dominannya permainan Yeon Koung terlihat dari catatan statistik yang ada. Di antara para pemain Korsel di laga tersebut, jumlah poin Yeon Koung hanya bisa didekati oleh Park Jeong Ah yang mengemas 16 poin. Secara keseluruhan, Yeon Koung menjadi pencetak poin terbanyak mengalahkan pemain Turki yakni Meryem Boz (24 poin).

Peranan Yeon Koung yang bermain untuk klub Shanghai Bright Ubest Women’s Volleyball Club itu memang sangat penting bagi Korsel. Di babak grup kemarin, Yeon Koung total mengemas 87 poin. Artinya, hingga babak perempat final kemarin ia sudah mencetak 115 poin dan menjadi yang terbanyak di antara rekan setimnya.

Permainan terbaik Yeon Koung muncul di laga keempat babak grup melawan Jepang. Dalam laga wajib menang untuk mempermudah lolos, Yeon Koung sukses mencetak 30 poin. Performa apiknya tersebut membantu Korsel menang 3-2 pada saat itu.

Selain Yeon Koung, Jeong Ah juga menjadi salah satu pemain yang tampil apik bagi Korsel. Sejauh ini dari 6 pertandingan, ia telah mengemas 65 poin. Sedangkan Kim Hee Jin berada di posisi berikutnya dengan raihan 63 poin.

Lavarini selaku pelatih dalam hal ini cukup bagus dalam memadukan pemain senior dan junior. Hee Jin, Yeon Koung, dan Jeong Ah merupakan para senior yang membawa tim voli putri Korsel meraih medali emas Asian Games 2014 lalu di Incheon.

Sedangkan dari para pemain muda, ada nama Jeong Ji Yun yang masih berusia 20 tahun dan kini bermain untuk Hyundai E&C. Ada juga pemain muda lain seperti Park Eun Jin (22 tahun) dan Ahn Hye Jin (23 tahun).

Kini perpaduan pemain senior dan junior tersebut harus melakukan yang terbaik lagi di babak semi final nanti lantaran lawan yang mereka hadapi adalah Brasil, tim peringkat 3 dunia di voli putri saat ini.

Selain itu di babak grup lalu, Korsel sudah merasakan betapa susahnya meladeni permainan Brasil. Kekalahan 3-0 diderita pasukan Lavarini saat itu dengan skor 25-10, 25-22,dan 25-19.

Berikut daftar pemain tim voli putri Korea Selatan di Olimpiade Tokyo 2020:

NomorNamaPosisi
1Lee So YoungOS (Outside Spiker)
3Yeum Hye SeonS (Setter)
4Kim Hee JinOH (Opposite Hitter)
7Ahn Hye JinS (Setter)
8Park Eun JinMB (Middle Blocker)
9Oh Ji YoungL (Libero)
10Kim Yeon KoungOS (Outside Hitter)
11Kim Su JiMB (Middle Blocker)
13Park Jeong AhOS (Outside Hitter)
14Yang Hyo JinMB (Middle Blocker)
16Jeong Ji YunOP (Opposite Spiker)
19Pyo Seung JuOS (Outside Hitter)

Berikut deretan prestasi pemain tim voli putri Korea Selatan di Olimpiade Tokyo 2020:

Lee So Young

-

Yeum Hye Seon

-

Kim Hee Jin

  • Korea Selatan: Asian Games 2014

Ahn Hye Jin

-

Park Eun Jin

-

Oh Ji Young

-

Kim Yeon Koung

  • Fenerbahce: CEV Champions League 2011-2012, CEV Cup 2013-2014, Turkish League 2014-2015, 2016-2017, Turkish Cup 2014-2015, 2016-2017, Turkish Super Cup 2015
  • Incheon Heungkuk Life: V-League 2005-2006, 2006-2007, 2008-2009, Suwon IBK Volleyball Tournament 2010, Korea-Japan Top Match 2009
  • JT Marvelous: V.League 2010-2011, All Japan Volleyball Tournament 2010-2011
  • Eczacibasi Vitra: Turkish Cup 2018-2019, Turkish Super Cup 2018, 2019
  • Korea Selatan: Asian Games 2014

Kim Su Ji

-

Park Jeong Ah

  • Korea Selatan: Asian Games 2014

Yang Hyo Jin

  • Hyundai E&C: V-League 2010-2011, 2015-2016, KOVO Cup 2014, 2019
  • Korea Selatan: Asian Games 2014

Jeong Ji Yun

-

Pyo Seung Ju

-

Baca juga artikel terkait OLIMPIADE 2020 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Ibnu Azis