Menuju konten utama

Harta Jokowi Naik Rp7,8 M dan Ma'ruf Amin Turun Rp1,8 M pada 2021

Merujuk Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) KPK, total kekayaan Jokowi senilai Rp71,4 miliar pada 2021.

Harta Jokowi Naik Rp7,8 M dan Ma'ruf Amin Turun Rp1,8 M pada 2021
Presiden Joko Widodo (kedua kanan) dan Ibu Iriana Joko Widodo (kiri) berjalan bersama Wakil Presiden Ma'ruf Amin (kanan) dan Ibu Ma'ruf Wury Amin (kedua kiri) saat menghadiri pembukaan Muktamar Nahdlatul Ulama ke-34 di Pondok Pesantren Darus Sa'adah, Lampung, Rabu (22/12/2021). ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/aww.

tirto.id - Harta kekayaan Presiden Joko Widodo bertambah Rp7,8 miliar dalam satu tahun terakhir. Merujuk Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) KPK, total kekayaan Jokowi senilai Rp71,4 miliar pada 2021.

Pada 2020, total harta kekayaan Presiden Jokowi sebesar Rp 63,6 miliar.

Harta Presiden Jokowi pada 2021 berupa tanah dan bangunan sebanyak 20 unit di beberapa lokasi: Sukoharjo, Surakarta, Karanganyar, Sragen, Boyolali, dan Jakarta Selatan. Tanah dan bangunan itu senilai Rp59,4 miliar atau naik Rp6,1 miliar dari tahun sebelumnya.

Jokowi juga memiliki 7 unit mobil ragam jenis: pikap, truk, minibus, dan sedan serta 1 unit sepeda motor. Harta benda tersebut senilai Rp467 juta atau turun Rp 60 juta dari tahun sebelumnya.

Selain itu, Jokowi memiliki harta bergerak Rp356 juta, kas dan setara kas Rp11,5 miliar, dan utang Rp309 juta.

Sementara itu, harta kekayaan Wakil Presiden Ma'ruf Amin justru mengalami penurunan sebesar Rp1,8 miliar pada 2021. Harta Ma'ruf berkurang dari Rp14,5 miliar pada 2020 menjadi Rp 12,7 miliar pada 2021.

Penurunan harta Ma'ruf terjadi lantaran berkurangnya jumlah tanah dan bangunan miliknya. Tahun lalu ia memiliki 11 aset berupa tanah dan bangunan dengan total Rp9,4 miliar.

Namun pada 2021, ia hanya memiliki 10 aset tanah dan bangunan dengan total Rp7,4 miliar. Semua aset terletak di Kota Depok, Jawa Barat.

Jumlah kendaraan Ma'ruf juga mengalami penyusutan. Tahun lalu ia memiliki 2 unit mobil. Sementara tahun ini ia hanya punya 1 unit mobil.

Untuk jenis harta bergerak lainnya tak ada perubah dari tahun lalu, Ma'ruf tetap memiliki Rp256 juta.

Penambahan terjadi di kas dan setara kas dari Rp3,5 miliar pada 2020 menjadi Rp4,4 miliar pada 2021. Ma'ruf tak memiliki utang.

Baca juga artikel terkait HARTA KEKAYAAN JOKOWI atau tulisan lainnya dari Alfian Putra Abdi

tirto.id - Politik
Reporter: Alfian Putra Abdi
Penulis: Alfian Putra Abdi
Editor: Gilang Ramadhan