Menuju konten utama

Dubes RI Ingin Undang Paus Fransiskus ke Indonesia

Dubes RI Ingin Undang Paus Fransiskus ke Indonesia

tirto.id -

Duta Besar Indonesia untuk Tahta Suci Vatikan yang baru, Antonius Agus Sriyono, mengharapkan Paus Fransiskus bersedia datang ke Indonesia untuk menghadiri 7th Asian Youth Day mulai tanggal 30 Juli hingga 6 Agustus 2017 mendatang. Dubes Antonius juga akan memprioritaskan rencana pembangunan Indonesian Archeological Garden di Museum Vatikan.

Hal ini disampaikan Antonius saat acara penyerahan Surat Kepercayaan dari Presiden RI Joko Widodo dan mengawali tugasnya sebagai Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh RI untuk Vatikan di Istana Apostolik, Vatikan, seperti yang diungkapkan Sekretaris Tiga KBRI Vatikan Sturmius Teofanus Bate yang dikutip dari kantor berita Antara, Selasa, (22/3/2016).

Dalam kesempatan itu, Dubes Antonius berkesempatan melakukan audiensi empat mata dengan Paus Fransiskus selama 20 menit. Paus menyampaikan secara langsung bahwa dirinya sangat senang apabila dapat berkunjung ke Indonesia. Beliau juga mengucapkan selamat atas penugasan Antonius serta harapannya supaya penugasan ini dapat berkontribusi positif terhadap hubungan Indonesia – Vatikan.

Dubes Antonius berharap agar Paus Fransiskus bersedia menghadiri  7th Asian Youth Day 2017. Acara ini rencananya akan diikuti 29 negara dengan perkiraan peserta mencapai 2000 orang

Dubes Antonius turut menyampaikan isu-isu yang menjadi prioritas selama penugasannya, yaitu dialog antar umat beragama dan kerja sama dalam membangun Indonesian Archeological Garden di Museum Vatikan. Ia pun meminta agar Paus merestui rencana pembangunan tersebut.

Museum Vatikan memiliki lebih dari 1.100 artefak Indonesia dan baru sekitar 200 artefak yang direstorasi dan dipamerkan. Museum Vatikan juga memamerkan secara permanen relief Candi Borobudur sebanyak 24 panel dan di museum itu dalam waktu dekat dibangun Indonesian Archeological Garden. Selain mendapatkan dukungan dana dari Pemerintah Indonesia, proyek tersebut akan diselesaikan dengan dukungan pendanaan dari konsorsium swasta di Indonesia.

Pada akhir sesi audiensi dengan Paus, Dubes Antonius Agus Sriyono meminta Sri Paus untuk mendoakan Bangsa Indonesia. Permintaan tersebut disetujui dan Paus Fransiskus juga meminta Dubes Sriyono dan masyarakat Indonesia untuk mendoakan dirinya. (ANT)

Baca juga artikel terkait 7TH ASIAN YOUTH DAY atau tulisan lainnya

Reporter: Putu Agung Nara Indra