tirto.id - Samsung Indonesia pada hari ini, Jumat, 22 Februari 2019, mulai membuka periode pemesanan trio flagship barunya, Galaxy S10, Galaxy S10 Plus, dan Galaxy S10E. Harga paling murah Rp10.499.000, sedangkan termahal Rp23.999.000.
Berdasarkan informasi dari laman Galaxy Launchpack diakses Jumat (22/2) siang, calon pengguna Galaxy S10 dapat melakukan pre-order melalui dua pintu, yakni in store pick up dan online delivery.
Untuk in store pick up, Samsung Indonesia menunjuk e-commerce lokal Blibli sebagai mitra di alamat Galaxylaunchpack.blibli.com. Di situs ini, ditawarkan beragam promo termasuk cashback dan cicilan 0% melalui kartu kredit bank tertentu.
Sementara untuk online delivery dapat dilakukan melalui situs internal Samsung di laman Samsung.com/id. Di situs ini juga ditawarkan promo tak kalah menarik, misalnya Galaxy Watch untuk pembelian Galaxy S10 Plus.
Untuk mengetahui beragam promo, cashback, serta syarat dan ketentuan yang berlaku di pre-order trio Galaxy S10, baik itu untuk in store pick up maupun online delivery, dapat mengunjungi laman pemesanan masing-masing.
Berikut ini harga trio Samsung Galaxy S10 di Indonesia.
- Samsung Galaxy S10e: Rp10.499.000 (128GB)
- Samsung Galaxy S10: Rp12.999.000 (128GB)
- Samsung Galaxy S10 Plus: Rp13.999.000 (128GB), Rp18.499.000 (512GB), Rp23.999.000 (1TB)
Trio flagship Samsung, Galaxy S10, Galaxy S10 Plus, dan Galaxy S10E debut global di San Fracisco, Amerika Serikat, Rabu (20/2/2019). Pre-order-nya di Indonesia dapat dilakukan pada 22-28 Februari 2019.
Pada saat yang bersamaan, Samsung juga merilis Galaxy Fold, ponsel layar lipat pertamanya dan Galax S10 5G, namun keduanya belum diketahui apakah akan diboyong ke Indonesia atau tidak.
Editor: Agung DH