Menuju konten utama

Fadli Zon Sebut Prabowo Akan Serang Jokowi di Debat Kedua

Fadli Zon mengklaim Prabowo sudah sangat menguasai materi debat kedua, yang akan mengangkat tema energi, pangan, sumber daya alam, lingkungan hidup dan infrastruktur.

Fadli Zon Sebut Prabowo Akan Serang Jokowi di Debat Kedua
wakil ketua dpr fadli zon. antara foto/hafidz mubarak a./aww/16.

tirto.id -

Anggota Dewan Pengarah Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, Fadli Zon optimistis dengan penampilan Prabowo dalam debat kedua Pilpres 2019, Minggu (17/2/2019).

Fadli bahkan mengklaim Prabowo sudah sangat menguasai materi debat kedua, yang akan mengangkat tema energi, pangan, sumber daya alam, lingkungan hidup dan infrastruktur.

"Oh Pak Prabowo sudah hafal luar kepala apa data-data. Beliau kan sudah menulis buku tentang Paradoks Indonesia, tentang Indonesia Menang, jadi kalau soal itu mungkin sudah ya," ujar Fadli usai menghadiri diskusi di Kantor Sekretariat Nasional (Seknas) Prabowo-Sandiaga, Jakarta Pusat, Selasa (12/2/2019).

Fadli menilai Prabowo sangat mumpuni dalam bidang pangan. Pengalamannya sebagai Ketua Umum Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) selama dua periode menjadi modal besarnya untuk menjawab persoalan pangan.

"Jadi kepedulian Pak Prabowo terhadap petani dan sektor pertanian itu luar biasa komitmennya," ucap Fadli.

Persoalan di bidang pangan ini juga akan menjadi modal Prabowo untuk menyerang petahana Joko Widodo (Jokowi).

Jokowi memang diperkirakan akan mengedepankan persoalan infrastruktur dalam debat kedua ini, dimana Jokowi akan memamerkan keberhasilan dirinya dalam membangun infrastruktur.

"Kalau kita lihat masyarakat juga kan enggak bisa makan infrastruktur, makannya nasi dan sembako dan kebutuhan yang semakin mahal sementara daya beli turun," pungkas Fadli.

Baca juga artikel terkait DEBAT CAPRES 2019 atau tulisan lainnya dari Bayu Septianto

tirto.id - Politik
Reporter: Bayu Septianto
Penulis: Bayu Septianto
Editor: Nur Hidayah Perwitasari