Menuju konten utama

Erick Thohir Ganti Dirut KAI

Didiek Hartantyo, yang semula menjabat sebagai Direktur Keuangan PT KAI diangkat menjadi Direktur Utama.

Erick Thohir Ganti Dirut KAI
Dirut PT KAI, Edi Sukmoro. tirto.id/Andrey Gromico

tirto.id - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir merombak jajaran direksi di PT Kereta Api Indonesia (Persero). Edi Sukmoro yang sebelumnya menjadi Direktur Utama, diganti oleh Didiek Hartantyo, yang semula menjabat sebagai Direktur Keuangan PT KAI.

Selain Edi Sukmoro, terdapat sejumlah direksi PT KAI yang juga diganti yakni Direktur Perencanaan Strategis dan Pengembangan Usaha Amrozi Hamidi, Direktur Niaga Dody Budiawan, dan Direktur SDM dan Umum R. Ruli Adi.

Keputusan itu tertuang melalui SK-142/MBU/05/2020 soal Pemberhentian, Pengalihan Tugas dan Pengangkatan Anggota Ditemsi Perusahaan Perseroan(Persero) PT Kereta Api Indonesia (KAI).

"Menteri BUMN memberhentikan dengan hormat nama-nama tersebut sebagai anggota Direksi Perusahaan Perseroan (Persero) PT Kereta Api Indonesia," bunyi surat tersebut, seperti dikutip Tirto, Jumat (8/5/2020).

Berdasarkan SK tersebut, Erick juga mengangkat sejumlah direksi baru PT KAI yakni Jeffrie N. Korompis sebagai Direktur Perencanaan Strategis dan Pengembangan Usaha, Rivan Achmad Purwantono sebagai Direktur Keuangan, Maqin U. Norhadi sebagai Direktur Niaga, dan Agung Yunanto sebagai Direktur SDM dan Umum.

"Bagi anggota-anggota Direksi yang diangkat sebagaimana dimaksud pada Diktum ketiga keputusan ini yang masih menjabat pada jabatan lain yang dilarang oleh peraturan perundang-undangan untuk dirangkap dengan jabatan Direksi Badan Usaha Milik Negara, maka yang bersangkutan harus mengundurkan diri atau diberhentikan dari jabatannya tersebut," terang surat tersebut.

Baca juga artikel terkait PT KAI atau tulisan lainnya dari Selfie Miftahul Jannah

tirto.id - Ekonomi
Reporter: Selfie Miftahul Jannah
Penulis: Selfie Miftahul Jannah
Editor: Nurul Qomariyah Pramisti