Menuju konten utama
Liga Italia

Didier Deschamps Bantah Jadi Pengganti Allegri di Juventus

Mantan pemain Juventus, Didier Deschamps, membantah dirinya akan menjadi suksesor Massimiliano Allegri pada musim depan.

Didier Deschamps Bantah Jadi Pengganti Allegri di Juventus
Pelatih timnas Prancis Didier Deschamps. AP Photo / Christophe Ena

tirto.id - Pelatih tim nasional Prancis, Didier Deschamps, membantah rumor tentang dirinya yang akan menjadi pengganti Massimiliano Allegri sebagai pelatih Juventus pada musim depan. Deschamps yang sukses membawa Prancis menggondol Piala Dunia 2018 membantah rumor tersebut dan masih fokus dengan Les Bleus.

"Selalu menyenangkan ketika Anda melihat nama Anda di sebelah klub-klub besar, dan Juventus berada dalam kategori itu, tetapi masa depan saya bersama Prancis. Tidak ada pintu untuk dibuka," tutur pria berusia 50 tahun itu melansir france football.

Sebelumnya, pelatih Manchester City, Pep Guardiola dan manajer Liverpool, Jurgen Klopp, juga membantah rumor melatih Juventus. Pelatih Lazio, Simone Inzaghi, pun dilaporkan akan merapat ke Turin. Namun Inzaghi tak menolak secara langsung. Melalui asistennya, Massimiliano Farris, belum ada pembicaraan lebih lanjut antara Juventus dan Inzaghi.

"Ini sangat sederhana. Simone [Inzaghi] memiliki profil yang disukai Juventus, dan sebelumnya sudah ada rumor tentang itu," kata Massimiliano Farris . "Hari ini semua surat kabar menempatkan Inzaghi di posisi terdepan. Yang bisa saya katakan adalah bahwa sampai saat ini tidak ada kontak langsung."

Deschamps sendiri tercatat sebagai pemain Juventus pada musim 1994 hingga 1999. Selama lima musim berseragam putih-hitam, Deschamps menyumbang 10 trofi termasuk 1 gelar Liga Champions, 3 scudetto, 1 UEFA Intertoto Cup serta 1 UEFA Super Cup.

Di kalangan para pendukung Juventus, Deschamps adalah sosok penyelamat. Pada musim 2006/2007, mantan pelatih AS Monaco itu resmi menjadi pelatih Juventus yang saat itu bermain di Serie B. Deschamps sukses membawa Juventus sebagai kampiun Serie B dan membawa Bianconeri kembali main di Serie A.

Massimiliano Allegri resmi hengkang dari Allianz Stadium pada Jumat (17/5/2019). Allegri telah menukangi Nyonya Tua dalam lima musim terakhir dan mempersembahkan 11 trofi mayor, termasuk 5 scudetto beruntun. Namun kegagalan Allegri membawa trofi Liga Champions disebut menjadi penyebabnya didepak.

Baca juga artikel terkait LIGA ITALIA atau tulisan lainnya dari Gilang Ramadhan

tirto.id - Olahraga
Penulis: Gilang Ramadhan
Editor: Iswara N Raditya