Menuju konten utama

Data Kasus Positif Covid-19, ODP dan PDP di Jateng 24 Maret

Update data terkait kasus positif virus corona Covid-19 di wilayah Jawa Tengah pada 24 Maret 2020.

Data Kasus Positif Covid-19, ODP dan PDP di Jateng 24 Maret
Ilustrasi Virus Corona. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Kasus terkonfirmasi virus corona Covid-19 di wilayah Jawa Tengah capai 15 kasus per Selasa (24/3/2020) pukul 07.00 WIB.

Dikutip dari Pusat Data Covid-19 Jateng, dari 25 kasus yang positif corona, sebanyak 3 orang meninggal dan 12 pasien lainnya masih di rawat.

Dari 12 kasus dirawat Covid-19 di RS Dr. Moewardi Solo (4 pasien), RS Dr. Kariadi Semarang (4 pasien), RS Tidar Magelang (1 pasien), Rumah Sakit Wongso Negoro Semarang (1 pasien).

Selanjutnya RSUD Kraton Pekalongan (1 pasien) dan RS Margono Purwokerto (1 pasien). Sedangkan 3 kasus kematian di Jawa Tengah terdapat di RS Dr. Moewardi Solo (2 orang) dan RS Dr. Kariadi Semarang (1 orang).

Sementara Pasien Dalam Pengawasan (PDP) di Jawa Tengah masih 230 orang yang sedang dirawat. PDP tersebar di Brebes, Tegal, Cilacap, Kebumen, Purbalingga, Kudus hingga Grobokan.

PDP merupakan orang yang mengalami gejala demam >38°C atau riwayat demam, ISPA dan Pneumonia ringan hingga berat serta memiliki riwayat perjalanan ke Negara terjangkit atau kontak dengan orang yang terkonfirmasi positif Covid-19 dalam 14 hari terakhir.

Untuk Orang Dalam Pemantauan (ODP) di Jawa Tengah mencapai 2.858. ODP di Jateng tersebah hampir di semua Kabupaten dan Kota.

ODP merupakan orang dengan gejala demam >38°C atau ada riwayat demam atau ISPA tanpa Pneumonia dan memiliki riwayat perjalanan ke Negara yang terjangkit pada 14 hari terakhir sebelum timbul gejala.

Berikut Rincian Kasus Covid-19 di Jateng per 24 Maret:

  • Brebes : ODP (51), PDP (6)
  • Kota Tegal : ODP (19), PDP (8)
  • Tegal : ODP (104), DPD (7)
  • Pemalang : ODP (14)
  • Banyumas : ODP (154), PDP (14), Positif Corona (1)
  • Cilacap : ODP (49), PDP (4)
  • Kebumen : ODP (152), PDP (8)
  • Banjarnegara : ODP (28)
  • Purbalingga : ODP (77), PDP (9)
  • Kota Pekalongan: ODP (31), PDP (2), Positif Corona (1)
  • Pekalongan : ODP (14), PDP (6)
  • Batang: : ODP (12)
  • Kendal: PDP (63), PDP (4)
  • Temanggung : ODP (414), PDP (4)
  • Wonosobo : ODP (218), PDP (2)
  • Purworejo : ODP (136), PDP (11)
  • Kota Magelang: ODP (47), PDP (13), Positif Corona (1)
  • Magelang :ODP (88), PDP (1)
  • Salatiga : ODP (72), PDP (3)
  • Kota Semarang: ODP (700) PDP (69), Positif Corona (6)
  • Kab. Semarang : ODP (8), PDP (3)
  • Demak : ODP (6), PDP (1)
  • Jepara : ODP (19), PDP (2)
  • Kudus: ODP (48), PDP (7)
  • Pati: ODP (19)
  • Grobokan : ODP (10), PDP (4)
  • Boyolali : PDP (13)
  • Klaten : PDP (52), PDP (4)
  • Wonogiri : ODP (27), PDP (6)
  • Sukoharjo : ODP (47), PDP (5)
  • Kota Surakarta: ODP (69), PDP (22), Positif Corona (6)
  • Karanganyar : ODP (32), PDP (2)
  • Sragen : ODP (7), PDP (2)
  • Blora : ODP (32)
  • Rembang: ODP (26), PDP (1)

Jika Anda mengalami gejala mirip Covid-19 diminta segera menghubungi nomor layanan COVID-19 di 119 dan (024) 3580713. Kenakan masker (tipe masker bedah), dan ganti secara berkala, agar tidak menular ke orang lain.

Batasi menerima tamu di rumah, hindari kontak langsung dengan tamu untuk mencegah penyebaran virus yang lebih luas. Tinggal di rumah dan jaga jarak dengan orang lain.

Minta bantuan teman, anggota keluarga, atau layanan jasa lain untuk menyelesaikan urusan di luar rumah. Lakukan ini semua selama 14 hari untuk membantu mengurangi penyebaran virus.

Baca juga artikel terkait VIRUS CORONA atau tulisan lainnya dari Yantina Debora

tirto.id - Kesehatan
Penulis: Yantina Debora
Editor: Agung DH