Menuju konten utama

Daftar Pemain Timnas Indonesia AFF U16: Posisi, Nomor, Asal Klub

Daftar pemain Timnas Indonesia di AFF U16 telah dirilis. Cek posisi, nomor, dan asal klub berikut ini.

Daftar Pemain Timnas Indonesia AFF U16: Posisi, Nomor, Asal Klub
Pesepak bola Timnas Indonesia U-16 Muhammad Kafiatur (kanan) menendang bola di tengah hadangan pesepak bola Timnas Singapura U-16 Sahoo Garv (kiri) dan Kegan Phang (tengah) pada pertandingan AFF U-16 2022 di Stadion Maguwoharjo, Depok, Sleman, D.I Yogyakarta, Rabu (3/8/2022). ANTARA FOTO/Aloysius Jarot Nugroho/foc.

tirto.id - Daftar pemain Timnas Indonesia di AFF U16 2024 telah dirilis oleh PSSI. Sebanyak 23 nama pilihan pelatih Nova Arianto sudah disiapkan, terdiri dari berbagai posisi dan asa klub.

Piala AFF U16 akan berlangsung pada 21 Juni hingga 4 Juli 2024. Timnas Indonesia tergabung di Grup A pada fase penyisihan. Garuda Muda bersaing dengan Laos, Filipina, dan Singapura.

Demi mencapai hasil terbaik di Piala AFF U16 2024, Indonesia menyiapkan 23 pemain untuk bertanding di turnamen tersebut. Sebagian besar pemain berasal dari akademi klub lokal, namun terdapat pula pemain dari klub luar.

Skuad Timnas Indonesia di AFF U16 2024

Jumlah pemain Timnas U16 Indonesia saat ini merupakan hasil dari seleksi yang sudah dilakukan pelatih kepala Nova Arianto. Sebelumnya, skuad Garuda berjumlah 30 pemain saat masih berada di pemusatan latihan (TC).

Secara berangsur-angsur, Nova Arianto memampatkan skuadnya menjadi 26 pemain. Kemudian, 3 pemain dipulangkan, sehingga hanya tersisa 23 nama yang didaftarkan untuk ajang ASEAN Boys Championship U16 2024.

Jika melihat daftar pemain Timnas U16 terkini, mayoritas nama memang diambil dari akademi klub-klub lokal. Sebut saja Dafa Al Gazemi (ASAD Purwakarta) di pos kiper dan I Putu Panji Apriawan (Bali United) di sektor bek.

Di bagian lini tengah, nama-nama seperti Nazriel Alfaro (Akademi Persib Cimahi) dan Evandra Florasta (Bhayangkara) mewakili klub lokal. Untuk sektor serang, terdapat Fandi Ahmad (Persija) hingga Muhammad Mierza (EPA Dewa United).

Persebaya Surabaya, klub yang biasanya turut menyumbang pemain untuk timnas, kali ini justru absen. Secara mengejutkan, tak ada nama pemain di skuad Indonesia U16 sekarang yang berasal dari klub kebanggaan Kota Pahlawan tersebut.

Sorotan lain dapat tertuju pada keberadaan pemain diaspora di skuad Indonesia untuk Piala AFF 2024, yakni Mathew Baker Sitorus dan Lucas Raphael Lee. Mereka turut menjadi pilihan pelatih Nova Arianto.

Mathew Baker tercatat sebagai pemain yang berdarah Australia-Indonesia dan berusia 15 tahun. Baker diketahui membela klub Australia, Melbourne City U16, dengan berposisi sebagai pemain belakang.

Kendati begitu, Mathew Baker punya atribut lengkap. Tak hanya mampu menjalankan perannya sebagai bek, Baker juga dapat bertugas sebagai gelandang.

Sementara itu, Lucas Raphael Lee merupakan pemain diaspora yang diketahui memiliki ibu asal Bandung, namun lahir di Amerika Serikat. Lucas saat ini berkarier di Negeri Paman Sam tersebut.

Dengan membela De Anza Force Soccer Club U16 (MLS Next U16 Amerika Serikat), Lucas Raphael Lee berposisi sebagai gelandang. Ia dibekali postur 178 cm dan cukup adaptif saat ditempatkan di lebih dari satu posisi di lini tengah.

Timnas Indonesia akan mulai bertanding di AFF U16 2024 pada Jumat, 21 Juni 2024. Laga pertama yang akan dilakoni Garuda adalah melawan Singapura pukul 19.30 WIB.

Pada partai kedua, Indonesia dijadwalkan bersua Filipina pada 24 Juni 2024 pukul 19.30 WIB. Terakhir, Garuda bakal menghadapi Laos dalam laga penutup babak penyisihan grup AFF U16 2024.

Daftar Pemain Timnas Indonesia AFF U16: Posisi, Nomor, Asal Klub

Dikutip dari laman PSSI, berikut ini adalah daftar pemain Timnas Indonesia AFF U16, lengkap dengan posisi, nomor, dan asal klub:

Kiper:

1. Dafa Al Gazemi (ASAD Purwakarta)

2. Rendy Razzaqu (Nusantara United Youth Development)

3. M Nur Ichsan (Asiana)

Bek:

4. Ida Bagus Putu Cahya (Bali United)

5. I Putu Panji Apriawan (Bali United)

6. Andi Faith (Dewa United)

7. Raihan Apriansyah (Dewa United)

8. Mathew Baker (Melbourne City)

9. Azizu Milanesta (Dewa United)

10. Fabio Azka Irawan (Persija)

11. Dafa Zaidan El Fiktri (Persis Solo)

Gelandang:

12. Muhamad Al Gazani (FIFA Farmel)

13. Evandra Florasta (Bhayangkara)

14. Tristan Raissa (Dewa United)

15. Nazriel Alfaro (Akademi Persib Cimahi)

16. Lucas Raphael (De Anza Force)

Penyerang:

17. Fandi Ahmad (Persija)

18. Muhamad Zahaby (Persija)

19. Daniel Alfredo (Dewa United)

20. Yohanes Dimas (Akademi Persib Cimahi)

21. Josh Holong (FIFA Farmel)

22. Fadly Alberto (Bhayangkara U-15)

23. Muhammad Mierza (EPA Dewa United)

Pelatih:

Nova Arianto

Jadwal Timnas Indonesia di AFF U16

Berikut ini adalah jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF U16 2024:

Matchday 1

  • Jumat, 21 Juni 2024
  • Pukul 19.30 WIB: Indonesia vs Singapura
Matchday 2

  • Senin, 24 Juni 2024
  • Pukul 19.30 WIB: Filipina vs Indonesia
Matchday 3

  • Kamis, 27 Juni 2024
  • Pukul 19.30 WIB: Indonesia vs Laos

Baca juga artikel terkait AFF U16 2024 atau tulisan lainnya dari Ahmad Yasin

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Ahmad Yasin
Penulis: Ahmad Yasin
Editor: Fitra Firdaus