Menuju konten utama
AFF U16 2024

Info Tiket Piala AFF U16 2024 di Solo: Daftar Harga & Cara Beli

Info tiket Piala AFF U16 2024 dapat dipesan secara online. Simak urutan langkah cara beli dan daftar harganya. Jadwal AFF U16 2024 pada 21 Juni - 3 Juli.

Info Tiket Piala AFF U16 2024 di Solo: Daftar Harga & Cara Beli
Pelatih Timnas Indonesia U16, Nova Arianto (tengah), di Lapangan B, Kompleks Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, Senin (19/2/2024). ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/foc.

tirto.id - Info tiket Piala AFF U16 2024 di Solo dapat dipesan secara online melalui aplikasi Livin Mandiri. Cara beli tiket dilakukan dengan registrasi terlebih dulu. Tiket AFF U16 2024 dijual dengan sistem terusan (paket 3 hari), dengan daftar harga termurah mulai Rp171-an ribu.

Jadwal Piala AFF U16 2024 akan bergulir pada 21 Juni sampai 3 Juli 2024. Turnamen bertajuk ASEAN U16 Boys Championship 2024 tersebut akan dihelat di Stadion Manahan dan Stadion Sriwedari, Solo. Khusus bagi Timnas Indonesia U16, seluruh laga akan dimainkan di Stadion Manahan.

AFF U16 2024 terhitung sebagai edisi ke-19, sejak turnamen digelar pertama kali pada 2002 silam. Tahun ini juga jadi kali ke-6 Indonesia bertindak sebagai tuan rumah. Sementara pada 2 edisi terakhir sebagai tuan rumah, Tim Garuda selalu keluar sebagai juara. Mampukah tradisi tersebut terulang tahun ini?

Daftar Harga Tiket Timnas Indonesia di AFF U16 2024

Harga tiket laga Timnas Indonesia di AFF U16 2024 dijual berdasar kategori tempat duduk, serta menggunakan sistem terusan (paket 3 hari). Berikut rincian harga tiket Timnas Indonesia di AFF U16 2024:

  • Garuda West (Tribun barat, Gate 12): Rp314.484
  • Garuda East (Tribun timur, Gate 5): Rp314.484
  • Garuda South (Tribun selatan, Gate 3-4): Rp171.155
  • Garuda North (Tribun utara, Gate 9-10): Rp171.155
*Harga tiket yang tertera belum termasuk pajak dan biaya admin.

Cara Beli Tiket Timnas Indonesia di AFF U16 2024 via Livin Mandiri

Tiket Timnas Indonesia dalam ajang AFF U16 2024 di Solo, bisa dipesan melalui aplikasi Livin Mandiri. Berikut urutan langkahnya:

  • Buka aplikasi Livin by Mandiri.
  • Lakukan registrasi pembukaan rekening Mandiri.
  • Setelah selesai, kembali ke menu utama lalu ketik “Sukha” di kolom pencarian.
  • Klik poster “Paket Tiket Terusan Fase Group Asean U16 Championship 2024”.
  • Pilih pertandingan, kategori, dan jumlah tiket.
  • Pilih “Bayar” untuk mulai menyelesaikan transaksi.
  • Isi data yang diperlukan, lalu klik “Beli Sekarang”.
  • Pilih sumber dana dan selesaikan pembayaran.
  • Tiket akan diterima dalam bentuk e-voucher dan dikirim via email.

Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF U16 2024

Kejuaraan Piala AFF U16 2024 akan dihelat di Stadion Manahan dan Sriwedari, Solo, mulai 21 Juni sampai 3 Juli 2024. Turnamen tersebut tahun ini diikuti 12 tim. Para peserta dibagi ke dalam 3 grup berbeda (4 tim masing-masing grup).

Timnas Indonesia akan bersaing di Grup A bersana Laos, Filipina, dan Singapura. Lalu Grup B diisi Vietnam, Myanmar, Kamboja, dan Brunei Darussalam. Sementara persaingan sengit bisa terjadi di Grup C, yang dihuni Thailand, Australia, Malaysia, serta Timor Leste.

Babak penyisihan Piala AFF U16 2024 dimainkan dengan format single-round robin. Tiap tim dalam grup yang sama akan saling berhadapan dalam 1 putaran. Dengan demikian tiap tim akan melakoni 3 laga di fase grup.

Tim teratas di masing-masing grup (3 tim) berhak lolos otomatis ke semifinal AFF U16 2024. Kemudian 1 tiket semifinal tersisa akan diberikan kepada 1 tim runner-up terbaik. Jadwal Piala AFF U16 2024 akan ditutup dengan laga perebutan peringkat 3, serta pertandingan final.

Timnas Indonesia diagendakan melakoni 3 laga di Grup A. Jadwal Timnas U16 Indonesia vs Singapura pada 21 Juni 2024. Indonesia vs Filipina pada 24 Juni 2024. Lalu Indonesia vs Laos dalam matchday terakhir fase grup pada 27 Juni 2024.

Piala AFF U16 2024 juga menjadi ujian bagi pelatih Nova Arianto sebagai juru taktik kepala Timnas U16. Sebelum ini Nova lebih sering terlibat sebagai asisten pelatih Timnas Indonesia di bawah Shin Tae-yong.

Persatuan Sepak bola Seluruh Indonesia (PSSI) memberikan target bagi Nova untuk mengulangi prestasi juara pada edisi 2018 dan 2022 lalu.

“Kita lihat juga dari AFF sebelumnya, kita tuan rumah juga dan kebetulan kita juga juara di 2022, mudah-mudahan di tahun ini kita juga bisa kembali juara,” kata Exco PSSI, Muhammad, dikutip dari Antara, pada 30 Mei 2024 lalu.

Menuju hari pertandingan, Nova menyebut evaluasi terus dilakukan pihaknya. Salah satu aspek yang ia perbaiki ialah mentalitas pemain di lapangan.

“Dari tim psikologi juga, secara mental, pemain belum bisa mengatur mentalnya. Sehingga itu juga yang harus kita perbaiki. Lalu formasi apa yang nanti akan kita pakai dan mantapkan,” kata Nova, dikutip dari laman PSSI.

Terkait target, Nova menghendaki tim asuhannya untuk mencapai hasil maksimal. Mantan bek Persib Bandung ini meminta timnya untuk fokus saja dari laga ke laga.

Jadwal Lengkap AFF U16 2024 dari Penyisihan sampai Final

Berikut ini daftar lengkap AFF U16 2024 dari babak penysiihan grup, semifinal, hingga final:

21 Juni 2024 (Grup A)

  • 19.30 WIB Indonesia vs Singapura (Stadion Manahan)
  • 15.00 WIB Laos vs Filipina (Stadion Manahan)

22 Juni 2024 (Grup B)

  • 15.00 WIB Vietnam vs Brunei Darussalam (Stadion Sriwedari)
  • 19.30 WIB Myanmar vs Kamboja (Stadion Sriwedari)

23 Juni 2024 (Grup C)

  • 15.00 WIB Thailand vs Australia (Stadion Sriwedari)
  • 19.30 WIB Malaysia vs Timor-Leste (Stadion Sriwedari)

24 Juni 2024 (Grup A)

  • 15.00 WIB Singapura vs Laos (Stadion Manahan)
  • 19.30 WIB Filipina vs Indonesia (Stadion Manahan)

25 Juni 2024 (Grup B)

  • 15.00 WIB Brunei Darussalam vs Myanmar (Stadion Sriwedari)
  • 19.30 WIB Kamboja vs Vietnam (Stadion Sriwedari)

26 Juni 2024 (Grup C)

  • 15.00 WIB Australia vs Malaysia (Stadion Sriwedari)
  • 19.30 WIB Timor-Leste vs Thailand (Stadion Sriwedari)

27 Juni 2024 (Grup A)

  • 19.30 WIB Indonesia vs Laos (Stadion Manahan)
  • 19.30 WIB Filipina vs Singapura (Stadion Sriwedari)

28 Juni 2024 (Grup B)

  • 15.00 WIB Vietnam vs Myanmar (Stadion Manahan)
  • 15.00 WIB Kamboja vs Brunei Darussalam (Stadion Sriwedari)

29 Juni 2024 (Grup C)

  • 15.00 WIB Thailand vs Malaysia (Stadion Manahan)
  • 15.00 WIB Timor-Leste vs Australia (Stadion Sriwedari)

1 Juli 2024 (Semifinal, jika runner-up terbaik dari Grup A atau C)

  • 15.00 WIB Juara Grup B vs Runner-up terbaik A atau C (Stadion Manahan)
  • 19.30 WIB Juara Grup A vs Juara Grup C (Stadion Manahan)

1 Juli 2024 (Semifinal, jika runner-up terbaik dari Grup B)

  • 15.00 WIB Juara Grup B vs Juara Grup C (Stadion Manahan)
  • 19.30 WIB Juara Grup A vs Runner-up terbaik B (Stadion Manahan)

3 Juli 2024 (Final dan perebutan tempat ke-3)

  • 15.00 WIB Tim kalah semifinal 1 vs Tim kalah semifinal 2 (Stadion Manahan)
  • 19.30 WIB Pemenang semifinal 1 vs Pemenang semifinal 2 (Stadion Manahan)
*Jadwal pertandingan dapat berubah sewaktu-waktu

Baca juga artikel terkait AFF U16 2024 atau tulisan lainnya dari Dicky Setyawan

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Dicky Setyawan
Penulis: Dicky Setyawan
Editor: Oryza Aditama