Menuju konten utama

Daftar Konglomerat dan Politikus di Barisan Pendukung Ganjar

Daftar konglomerat, pengusaha dan politikus pendukung Ganjar Pranowo di Pilpres 2024.

Daftar Konglomerat dan Politikus di Barisan Pendukung Ganjar
Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri (kiri) berjalan bersama Ketua Umum Perindo Hary Tanoesoedibjo (kanan) sebelum pertemuan partai-partai politik pengusung bacapres Ganjar Pranowo di Jakarta, Rabu (27/9/2023). Pertemuan itu membahas pematangan struktur Tim Pemenangan Nasional (TPN) hingga persiapan tim pemenangan pusat dan daerah. ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay/tom.

tirto.id - Bakal calon presiden Ganjar Pranowo diusung partai koalisi PDIP, PPP, Perindo, dan Hanura untuk memenangkan Pilpres 2024. Lantas, siapa saja orang kaya dalam daftar pendukung Ganjar?

Jumlah kekayaan Capres dan para pendukungnya adalah topik menarik yang saban tahun dibahas jelang Pilpres. Pasalnya, biaya kampanye yang tidak murah memang sangat membutuhkan dukungan logistik.

Maka dari itu, amunisi logistik dari para pendukung diasumsikan dapat sangat berpengaruh untuk memperkuat wilayah kampanye.

Bacapres Ganjar sendiri memiliki jumlah kekayaan Rp11,7 miliar menurut Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) yang dilaporkan pada 31 Desember 2021.

Dalam kontestasi Pilpres 2024, Ganjar juga didukung oleh sejumlah daftar nama orang kaya lainnya.

Daftar Orang-orang Kaya Pendukung Ganjar

Berikut ini adalah daftar beberapa nama orang-orang kaya yang berada di dalam barisan pendukung Ganjar Pranowo:

1. Harry Tanoesoedibjo: Rp16,35 Triliun

Ketua Umum Perindo, Harry Tanoesoedibjo, resmi membawa partainya mendukung Ganjar pada Jumat, 9 Juni 2023. Harry Tanoe adalah konglomerat bisnis media Indonesia yang menurut majalah Forbes 2022 memiliki total kekayaan mencapai 16,35 triliun.

Angka fantastis ini membuatnya menjadi ketum partai terkaya dengan selisih kekayaan cukup jauh dibandingkan ketum partai lainnya.

Ketum Perindo sekaligus pemilik raksasa media MNC Group ini sudah kerap masuk ke dalam daftar jajaran orang terkaya di Indonesia, sebelum mendirikan Perindo pada 2014 lalu.

2. Sandiaga Uno: Rp10,99 Triliun

Sandiaga Uno berada di kubu pendukung Ganjar sejak bergabung bersama PPP pada Rabu, 14 Juni 2023. Menurut LHKPN pada 31 Desember 2022, Sandiaga tercatat memiliki kekayaan mencapai Rp10,99 triilun.

Sandiaga Uno merupakan pengusaha sukses yang beberapa kali pernah masuk jajaran orang terkaya di Indonesia versi majalah Forbes.

Pundi kekayaan Sandiaga Uno dia dapatkan dari gurita bisnis miliknya yang bergerak dalam sejumlah industri misalnya PT Adaro Energy Tbk pada industri pertambangan dan batu bara.

PT Medco Power Indonesia, penyedia listrik swasta; PT Mitra Pinasthika Mustika, industri otomotif; PT Provident Agro Tbk, perkebunan sawit; PT Tower Bersama Infrastructure Tbk, jasa penyewaan tower space; PT Saratiga Investama Sedaya Tbk, perusahaan investasi.

3. Muhammad Mardiono: Rp1,2 Triliun

Mardiono ditunjuk sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Ketum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) pada September 2022. Dia membawa PPP mendukung Ganjar pada Pilpres 2024 sejak Rabu, 26 April 2023.

Berdasarkan laporan LHKPN 31 Desember 2022, Mardiono memiliki total harta kekayaan sebanyak Rp1,2 triliun.

Dia adalah pemilik dari 179 bidang tanah dan bangunan dengan nilai mencapai Rp676 miliar. Harta kekayaan itu Mardiono peroleh melalui bisnis di bidang jasa logistik.

4. Oesman Sapta Odang (OSO): Rp472,6 Miliar

Ketua Umum Hanura, Oesman Sapta Odang, atau akrab disapa OSO memimpin partainya untuk memenangkan Ganjar sejak Senin, 28 Agustus 2023. Berdasarkan LHKPN pada 31 Maret 2019, OSO memiliki kekayaan bersih total Rp472,6 miliar.

Pundi kekayaan OSO berasal dari gurita bisnis miliknya yaitu OSO Group yang bergerak di sejumlah bidang industri mulai dari pertambangan, percetakan, transportasi, properti, perkebunan, perikanan, transportasi, komunikasi, keuangan, hingga perhotelan.

5. Megawati Soekarnoputri: Rp214,2 Miliar

Ketum PDIP, Megawati Soekarnoputri, sekaligus Presiden kelima Republik Indonesia adalah tokoh utama yang mengusung Ganjar.

Berdasarkan LHKPN pada 31 Desember 2021, Mega memiliki harta kekayaan sebanyak Rp214,2 miliar. Mega diketahui memiliki bisnis SPBU yang dulunya dia jalankan bersama almarhum suaminya Taufik Kiemas.

Baca juga artikel terkait PEMILU 2024 atau tulisan lainnya dari Balqis Fallahnda

tirto.id - Politik
Kontributor: Balqis Fallahnda
Penulis: Balqis Fallahnda
Editor: Alexander Haryanto