tirto.id - Sejak Presiden Republik Indonesia Joko Widodo menyarankan pemberlakuan kerja, belajar, dan beribadah di rumah pada Minggu (15/3/2020) lalu, banyak masyarakat Indonesia yang sudah mulai melakukan hal ini.
Banyak perusahaan yang juga mulai menjalankan Work From Home (WFH) untuk para pekerjanya yang bisa melakukan pekerjaan dari rumah masing-masing.
Sekolah-sekolah juga menerapkan anjuran belajar di rumah atau tetap sekolah dengan memanfaatkan teknologi yang ada atau sekolah online.
Tidak sedikit pula kampus yang memberlakukan kuliah online dan tidak sedikit juga tempat ibadah yang mulai memberlakukan ibadah online dengan live streaming.
Semua upaya ini dilakukan bukanlah tanpa alasan. Upaya ini dilakukan dengan harapan bahwa virus corona atau COVID-19 tidak mudah menyebar.
Tirto mencatat, hingga saat ini sudah ada 309 kasus positif corona dengan total kematian 8 persen.
Masyarakat diperingatkan untuk tidak berkumpul di satu titik dan lebih baik tidak keluar dari rumahnya atau melakukan isolasi diri. Hal ini tentu akan menjadi hal yang tidak mudah bagi masyarakat dan pastinya kebosanan akan mudah melanda.
Kebosanan akan dialami bukan hanya oleh anak-anak, tapi juga orang dewasa. Mengisi kebosanan bisa dilakukan dengan berbagai cara, salah satunya adalah dengan mengunduh gim.
Salah satu gim yang ramai dimainkan saat ini adalah gim cacing. Gim cacing yang memiliki konsep sederhana dan mudah dimainkan ini mampu membuat banyak orang ketagihan.
Gim cacing juga aman dimainkan bagi anak berusia 3 tahun ke atas. Untuk itu, berikut daftar gim cacing yang dapat diunduh di Play Store untuk mengisi kebosanan di rumah:
- Worms Zone.io-Voracious Snake. Gim cacing ini sudah diunduh oleh 886.557 pengguna. Dari gim cacing lainnya, gim ini mendapatkan rating yang paling tinggi, yaitu 4.4 dari 5. Gim ini cukup mudah untuk dimainkan, pengguna hanya perlu menumbuhkan cacing untuk menjadi yang terbesar kemudian bisa menjadi juara. Perlu diingat dalam memainkan gim ini,, pengguna tidak boleh bertabrakan dengan lawan, justru harus menyusun taktik agar ditabrak oleh lawan.
- Worm Run! Gim ini sudah diunduh oleh 3.254 pengguna dengan rating 4.2 dari 5. Cara untuk bermain gim ini pengguna cukup menggeser cacing dengan hati-hati melewati setiap rintangan. Jangan lupa untuk menarik cacing sebelum berbagai rintangan menghantam. Hindari tertabrak oleh rintangan karena itu akan membuat pengguna kalah atau cacing mati.
- Slither.io. Gim cacing adalah yang paling banyak diunduh pengguna, yakni 6.021.403 dengan rating 4.1 dari 5. Cara memainkan gim ini sama seperti memainkan gim Worms Zone. Pengguna hanya perlu bertahan untuk tidak mati dengan tidak menabrak ke cacing lain dan makan makanan sebanyak-sebanyaknya untuk bisa menjadi yang terbesar.
Penulis: Irene Aprilya Meok
Editor: Dhita Koesno