tirto.id - Imlek adalah momen tepat untuk berkumpul bersama keluarga dan orang-orang terkasih. Banyak hal bisa dilakukan untuk menghabiskan waktu bersama, salah satunya menonton film.
Menonton film bersama keluarga, terutama di waktu senggang seperti liburan memberikan beberapa manfaat antara lain menguatkan ikatan antar anggota keluarga, karena selama menonton film setiap emosi dapat ditunjukkan lewat film dan bisa saling berbagi perasaan dan pengalaman tentang apa yang dirasakan.
Menonton film bersama juga akan membangun rasa kepercayaan antar anggota keluarga dan mengurangi kesalahpahaman dalam keluarga.
Berikut ini beberapa rekomendasi film bioskop yang bisa ditonton dengan orang-orang tercinta, mulai dari film komedi keluarga hingga horor, sebagaimana dikutip dari Film Indonesia.
- Orang Kaya Baru
Film yang rilis 16 Januari 2019 ini sedang hit di pasar film Indonesia. Dibintangi Raline Shah, film ini berkisah tentang keluarga yang hidup sederhana dan bahagia hingga suatu hari ayah (Lukman Sardi) meninggal dunia.
Keluarga itu pun baru tahu ayah mereka ternyata orang kaya yang sengaja hidup sederhana untuk mendidik anak-anaknya. Harta ayahnya kemudian diwariskan kepada keluarga yang ia tinggalkan.
Uang kaget tersebut kemudian digunakan oleh istri dan anak-anaknya. Mereka yang tadinya hidup susah, kini membeli rumah, mobil hingga barang-barang mewah lainnya. Namun, masalah demi masalah justru datang ketika mereka sudah menjadi orang kaya.
- Terlalu Tampan
Terlalu Tampan merupakan film drama komedi yang cocok ditonton keluarga untuk mengisi libur Imlek. Mulai tayang tanggal 31 Januari, film adaptasi Webtoon karya Muhammad Ahmes Avisiena Helvin dan Savenia Melinda Sutrisnoini akan menyuguhkan sebuah kehidupan remaja yang penuh liku-liku.
Witing Tresno Jalaran Soko Kulino alias Mas Kulin (Ari Irham) yang terlalu tampan selalu menghindari masuk ke sekolah reguler dan memilih menghabiskan sepanjang hari di dalam rumah. Hal itu yang membuat ayahnya, Pak Archewe (Marcelino Lefrandt), ibunya, Bu Suk (Iis Dahlia), dan kakaknya, Mas Okis (Tarra Budiman), khawatir.
Mereka menyusun skenario yang berhasil membuat Mas Kulin setuju untuk menghabiskan tahun terakhir masa SMA-nya di sekolah khusus pria, SMA Horridson. Ketampanan Mas Kulin terekspos ke dunia luar hingga hari-harinya berjalan tidak biasa: guru-guru wanita pingsan dan menjadi incaran siswi-siswi SMA BBM.
- Preman Pensiun
Preman Pensiun yang juga bergenre drama komedi keluarga juga akan hadir menghiasi bioskop Indonesia pada hari libur nanti. Kisahnya tidak jauh dari Muslihat (Epi Kusnandar) yang sudah pensiun sebagai preman dan mengalami masalah penjualan yang menurun.
Muslihat juga menghadapi masalah baru saat Safira (Safira Maharani), anak perempuan satu-satunya, tumbuh remaja dan mulai didatangi lelaki. Masalah lebih besar datang, yaitu masalah di antara mantan anak buahnya.
- Tembang Lingsir
Film ini terinspirasi dari lagu Jawa Lingsir Wengi untuk mengungkap misteri dari lagu yang konon mengundang makhluk astral tersebut.
Mala (Marsha Aruan) senantiasa berurusan dengan Tembang Lingsir, lagu yang diajarkan ibunya sejak kecil. Setelah insiden kebakaran misterius yang menewaskan ibunya, Mala kehilangan suaranya.
Kemudian, Mala tinggal di rumah pamannya, Om Gatot (Teuku Rifnu Wikana), dan istrinya Tante Gladys (Meisya Siregar) bersama dua anak mereka, Daisy (Aisyah Aqilah) dan adiknya, Ronald.
Di rumah tersebut, juga ada Mbok Rahma yang mengurus keperluan mereka. Daisy, merasa terganggu dengan kehadiran Mala, sementara Ronald malah senang.
Sejak kedatangan Mala, suasana rumah tidak lagi sama. Banyak kejadian aneh muncul. Mbok Rahma menuduh Mala penyebab semua kekacauan ini. Mala merasa ada rahasia besar di dalam rumah ini yang membuat semua teror tersebut muncul.
- Tabu: Mengusik Gerbang Setan
Film ini mengisahkan pertualangan anak remaja yang bersinggungan dengan penghuni Leuweng Hejo, sebuah portal menuju ‘dunia lain’ yang menyeramkan.
Sekelompok remaja tidak sengaja memasuki hutan terlarang di Leuweung Hejo dan melakukan beragam hal yang dianggap tabu, hidup Diaz (Angga Yunanda), Keyla (Isel Fricella), Tio (Rayn Wijaya), Adis (Elina), Muti (Agatha Chelsea), dan Mahir (Bastian Steel) mendadak berubah.
Hilangnya Diaz dan hadirnya bocah misterius yang dibawa Keyla pulang menjadi awal dari teror tanpa henti. Ketika berkenalan dengan bocah dari Leuweung Hejo dan melihat kondisi Diaz, cucunya, yang berbeda, firasat Oma (Laksmi Notokusumo) mengatakan sesuatu yang buruk akan terjadi.
- Mata Batin 2
Satu lagi film horor baru yaitu yang bisa ditonton di libur Imlek adalah adalah Mata Batin 2, yang menceritakan tentang 2 orang anak yang memiliki kemampuan untuk mendengar suara dan melihat sebuah keadaaan dunia lain. Film ini berlatar tempat di sebuah panti asuhan.
Kisahnya mengenai Alia (Jessica Mila) yang memutuskan tinggal di panti setelah adiknya meninggal.
Alia ingin tinggal di panti asuhan milik Bu Laksmi (Sophia Latjuba) dan Pak Fadli (Jeremy Thomas) itu agar tidak merasa kesepian sekaligus kerja sosial.
Namun, Alia merasakan hal yang aneh dengan panti tersebut, khususnya Nadia (Nabilah Ayu), yang punya mata batin seperti adik Alia, mendengar suara minta tolong dari seluruh tembok.
Daftar Film Luar Negeri untuk Temani Libur Imlek
Beberapa film yang tayang di bioskop Indonesia tidak hanya film domestik, Mule, The Lego Movie 2: The Second Part, Alita: Battle Angel, dan Pursuit adalah film-film luar negeri yang akan tayang di bioskop Februari ini.
Jika tidak sempat ke bioskop, namun tetap ingin menonton film bersama di ruang tamu untuk merayakan Imlek, beberapa rekomendasi film bertemakan Tahun Baru Cina ini juga layak ditonton.
Melansir Star2, beberapa film ini layak ditonton saat Imlek, yaitu House of Happiness, sebuah drama keluarga Cina yang pastinya kan memuat nilai-nilai luhur kebudayaan Cina.
A Beautiful Moment juga mengisahkan drama dewasa yang cocok ditonton bersama pasangan. Film-film bertema kebudayaan Cina lawas yang memunculkan nostalgia seperti Kungfu Hustle, film animasi Monster Hunt, dan The Last Barongsai juga bisa jadi alternatif tontonan liburan.
Editor: Dipna Videlia Putsanra