Menuju konten utama

25 Contoh Soal Uji Bidang Keahlian SMK PPDB Jabar 2024 & Jawaban

Simak 25 contoh soal Uji Bidang Keahlian SMK PPDB Jabar 2024, beserta dengan kunci jawaban.

25 Contoh Soal Uji Bidang Keahlian SMK PPDB Jabar 2024 & Jawaban
Ilustrasi PPDB. foto/Istockphoto

tirto.id - Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) SMK menyertakan uji bidang keahlian atau tes bakat dan minat bagi para pendaftarnya. Calon peserta didik baru (PPDB) perlu mengetahui contoh soal uji bidang keahlian agar dapat lolos seleksi PPDB SMK.

Uji bidang keahlian merupakan salah satu bentuk seleksi dalam PPDB SMK. Sejumlah daerah turut menyertakan uji bidang keahlian tersebut, seperti pada PPDB SMK Jawa Barat yang menggelar tes minat dan bakat serta program keahlian pada 1-2 Juli 2024.

SMK merupakan sekolah setara SMA yang menyelenggarakan pendidikan kejuruan dengan beberapa konsentrasi keahlian. Beberapa bidang keahlian yang ditawarkan di SMK antara lain bidang teknologi informasi, kesehatan, bisnis dan manajemen, hingga pariwisata.

Calon peserta didik baru (CPDB) yang mendaftar SMK perlu memilih salah satu bidang keahlian yang diminati. Untuk mengetahui sekaligus menentukan konsentrasi keahlian yang sesuai, maka CPDB wajib mengikuti tes minat bakat yang diselenggarakan oleh SMK.

Apa Itu Uji Bidang Keahlian SMK?

Dalam PPDB SMK, uji bidang keahlian atau tes minat dan bakat merupakan bentuk seleksi yang diselenggarakan oleh SMK untuk menjaring peserta didik baru. Jenis seleksi ini pun diatur dalam Permendikbud No.1 Tahun 2021 tentang PPDB pada TK, SD, SMP, SMA, dan SMK.

Dalam peraturan tersebut, seleksi PPDB untuk jenjang SMK tidak menggunakan sistem seleksi yang diterapkan di SMA. Seleksi dapat dilakukan dengan mempertimbangkan nilai rapor, prestasi akademik dan nonakademik, serta hasil tes minat dan bakat sesuai dengan keahlian yang dipilih oleh CPDB.

Secara umum, tes minat dan bakat diselenggarakan untuk mengukur kemampuan sekaligus mengetahui keterampilan yang dimiliki oleh CPDB. Tes ini dapat membantu CPDB mengenali potensi dalam dirinya sekaligus untuk mengetahui apakah konsentrasi keahlian yang dipilih sudah sesuai dengan minat dan bakatnya.

Sesuai Permendikbud No.1 Tahun 2021, pihak sekolah memiliki wewenang untuk menetapkan kriteria seleksi. Selain sekolah, kriteria juga bisa ditentukan berdasarkan dunia usaha, industri, maupun asosiasi profesi.

Kumpulan Contoh Soal Bakat Minat Uji Bidang Keahlian SMK PPDB Jabar 2024 dan Jawabannya

Tes minat dan bakat akan menguji kemampuan peserta dalam hal penalaran visual, numerik, analisis verbal, hingga tes figural angka. Berikut ini adalah contoh soal tes minat dan bakat pada uji bidang keahlian PPDB SMK:

1. Gambar manakah selanjutnya?

Gambar Tes Minat Bakat SMK 1

Gambar Tes Minat Bakat SMK

Jawaban: B

2. Gambar manakah selanjutya?

Gambar Tes Minat Bakat SMK 2

Gambar Tes Minat Bakat SMK

Jawaban: A

3. Gambar manakah yang berbeda?

Gambar Tes Minat Bakat SMK 3

Gambar Tes Minat Bakat SMK

Jawaban: E

4. Tentukan angka yang tepat yang digantikan oleh tanda tanya (?) dari deretan angka berikut:

4 3 2 ?

4 _ 2 1

Jawaban: 1

5. Tentukan angka yang tepat yang digantikan oleh tanda tanya (?) dari deretan angka berikut:

3 7 ? _

4 8 16 32

Jawaban: 15

6. Tentukan angka yang tepat yang digantikan oleh tanda tanya (?) dari deretan angka berikut:

0 5 3 13 11 ?

5 _ 10 2 20 _

Jawaban: 31

7. Susi dan Yuli menyukai tenis, sedangkan Sari dan Ana menyukai lari. Susi dan Ana sama-sama menyukai renang. Lalu, siapakah yang menyukai tenis dan renang?

A. Susi

B. Yuli

C. Sari

D. Ana

Jawaban: A

8. Ibu Berliana memiliki kesulitan memberi makan keempat anaknya karena setiap anak hanya memakan makanan tertentu. Sharon dan Robina memakan nasi dan daging kambing. Hanya Kelly dan Sharon berdua yang menyukai roti dan keju. Kelly dan Sam keduanya memakan ayam dan roti. Hanya makanan apakah yang tidak dimakan oleh Sharon?

A. Roti

B. Ayam

C. Kambing

D. Nasi

E. Keju

Jawaban: B

9. Ema tinggal di bukit yang lebih jauh dari Juni. Farah tinggal di bukit yang lebih jauh dari Ema. Siapakah yang tinggal paling jauh dari bukit?

A. Ema

B. Juni

C. Farah

Jawaban: C

10. Dalam sebuah pertandingan sepak bola, Century dikalahkan oleh Raider. Saracen mengalahkan Century. Saracen dikalahkan oleh Raider dan Aztecs. Century dan Raider dikalahkan oleh Aztecs. Berapa pertandingan yang dimenangkan oleh Saracen?

A. 1

B. 2

C. 3

D. 4

E. 0

Jawaban: A

11. Eka dan Soni memiliki hari libur yang lebih panjang dari Frans. Putra memiliki libur lebih pendek dari Frans, sedangkan Pratama memiliki libur lebih panjang dari Frans. Siapakah yang memiliki hari libur paling pendek?

A. Eka

B. Soni

C. Frans

D. Putra

E. Pratama

Jawaban: D

12. Saat berhenti di toko, pada perjalanan menuju sekolah. Hanya Cheryl dan Tom berdualah yang tidak membeli coklat. Dari lima anak, empat diantaranya,termasuk Laura, membeli permen karet. Sally, Cheryl dan Sandy tidak membeli permen lolipop.Faktanya, Cheryl hanya membeli permen buah karena tidak menyukai permen yang lain. Siapakah dari dua anak di bawah ini yang membeli dengan jumlah dan jenis permen yang sama?

A. Sally dan Laura

B. Sally dan Tom

C. Laura dan Tom

D. Tom dan Sandy

E. Sandy dan Sally

Jawaban: E

13. Jane, Rachel dan Tesa adalah wanita yang mengenakan jaket, mantel atau rok yang berwarna biru, hijau atau merah. Tidak ada yang menggunakan pakaian tersebut dengan warna yang sama. Setiap orang menggunakan sesuatu dengan warna yang berbeda. Mantel milik Tesa bukan berwarna hijau. Jaket Rachel dan rok yang digunakan Jane memiliki warna yang sama. Rok Tessa berwarna merah. Jaket Tesa, rok Rachel dan mantel Jane memiliki warna yang sama. Apakah warna dari jaket Jane?

A. Biru

B. Hijau

C. Merah

Jawaban: C

14. Tobi, Robi dan Frans berlibur ke pantai, sedangkan Sami, Joni, dan Toni berlibur ke gunung. Frans, Sami dan Joni melakukan perjalanan menggunakan pesawat terbang. Joni, Robi dan Toni tidak menikmati liburannya. Siapakah yang berlibur ke pantai dan tidak menikmati liburannya?

A. Tobi

B. Robi

C. Frans

D. Sami

E. Joni

F. Toni

Jawaban: B

15. Tentukan urutan yang benar!

Gambar Tes Minat Bakat SMK 4

Gambar Tes Minat Bakat SMK

Jawaban: 1 = E, 2 = D

16. Tentukan urutan yang benar!

Gambar Tes Minat Bakat SMK 5

Gambar Tes Minat Bakat SMK

Jawaban: 1 = D, 2 = E

17. Perhatikan gambar bangun berikut dan tentukan sisi-sisi yang tidak terlihat (sisi I, II, dan III)

Gambar Tes Minat Bakat SMK 6

Gambar Tes Minat Bakat SMK

Jawaban:

Sisi I = C

Sisi II = B

Sisi III = D

18. Perhatikan gambar bangun berikut dan tentukan sisi-sisi yang tidak terlihat (sisi I, II, dan III)

Gambar Tes Minat Bakat SMK 7

Gambar Tes Minat Bakat SMK

Jawaban:

Sisi I: A

Sisi II: C

Sisi III: B

19. Pilih kata yang memiliki arti paling mendekati dengan kata “dependensi”.

A. Subsidi

B. Tergantung

C. Swadaya

D. Mandiri

Jawaban: C

20. Pilih kata yang memiliki arti paling mendekati dengan kata “agitator”.

A. Pembela

B. Penghasut

C. Orator

D. Pemerhati

Jawaban: C

21. Pilih kata yang memiliki arti paling mendekati dengan kata “Tangkal”.

A. Batal

B. Ikan

C. Cegah

D. Bebal

Jawaban: A

22. Berapa persen 32/50?

Jawaban: 64%

23. Berapakah 3% dari 100?

Jawaban: 3

24. Berapa 6% dari 40 ditambah 12½% dari 20?

Jawaban: 4,90

25. Jika harga barang sebesar 126 saat terdapat potongan harga 60% dari harga asli, berpakah harga asli barang tersebut?

Jawaban: 210

Baca juga artikel terkait PPDB 2024 atau tulisan lainnya dari Erika Erilia

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Erika Erilia
Penulis: Erika Erilia
Editor: Ahmad Yasin & Yulaika Ramadhani