Menuju konten utama

Contoh Modul Ajar Kelas 2 Seni Rupa Kurikulum Merdeka

Berikut ini contoh modul ajar Kelas 2 Seni Rupa Kurikulum Merdeka, link download modul ajar dan cara unduh perangkat ajar.

Contoh Modul Ajar Kelas 2 Seni Rupa Kurikulum Merdeka
Bayangan seorang pengunjung yang memotret sebuah karya seni patung yang dipamerkan di Galeri Soemardja Kampus ITB, Bandung, Jawa Barat, Senin (26/6/2023). ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi/tom.

tirto.id - Kurikulum Merdeka menghadirkan pembelajaran intrakurikuler yang beragam. Salah satu tujuannya untuk mencapai Profil Pelajar Pancasila dan Capaian Pembelajaran. Perangkat pembelajaran terdiri dari modul ajar, buku teks pelajaran, video pembelajaran, serta bentuk lainnya.

Perangkat ajar harus dipersiapkan oleh guru sebelum melaksanakan kegiatan pembelajaran di kelas. Selain modul ajar, buku teks, dan video, Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) juga penting dipersiapkan.

Pemerintah juga telah menyiapkan modul projek sebagai salah satu sarana perangkat ajar Kurikulum merdeka. Kebijakan terkait Kurikulum Merdeka sendiri telah dikeluarkan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbud Ristek) sejak Februari 2022.

Kurikulum merdeka tersebut berlaku untuk semua jenjang pendidikan, mulai dari SD hingga SMA. Kurikulum Merdeka bertujuan untuk memodifikasi pendidikan dan menciptakan sumber daya manusia yang bermutu.

Meskipun begitu, pelaksanaan Kurikulum Merdeka tidak dilakukan secara bersamaan dan masif. Kemendikbud Ristek memberi kebebasan pada satuan pendidikan untuk menerapkan kurikulum.

Link Download Modul Ajar Seni Rupa Kelas 2 SD

Modul ajar merupakan salah satu perangkat pembelajaran dalam Kurikulum Merdeka. Salah satu modul ajar adalah Seni Rupa untuk kelas 2 SD. Tujuan dari modul ajar seni rupa adalah untuk mengenalkan peserta didik terhadap seni rupa.

Dengan adanya modul ajar seni rupa, peserta didik diharapkan mampu untuk menciptakan karya sendiri sesuai dengan minatnya dan perasaanya. Materi yang ada dalam tema tersebut diantaranya adalah visualisasi dari unsur-unsur seni rupa.

Modul ajar seni rupa diharapkan dapat mengajarkan siswa agar mampu mengamati elemen-elemen rupa di lingkungan kesehariannya sehingga dapat menuangkan pengalaman kesehariannya secara visual dengan menggunakan bentuk-bentuk visual yang sudah dilihatnya.

Selain itu, siswa juga diperkenalkan dengan warna primer menurut teori yang terdiri dari tiga warna yaitu, merah, kuning dan biru. Modul ajar seni rupa mendorong siswa untuk mengembangkan bentuk-bentuk seni rupa yang telah dipelajari sebelumnya untuk membuat bentuk baru.

Hal-hal yang diajarkan dalam modul projek terdiri dari beberapa sub judul. Sub judul tersebut adalah sebagai berikut:

  • Komik Unsur-unsur Seni Rupa
  • Asesmen: Ragam Bentuk Disekitarku
  • Asesmen: Karyaku, Minatku
  • Asesmen: Keselamatan dalam Bekerja
  • Asesmen: Karyaku, Perasaanku
  • Asesmen: Ini Kayaku!
  • Kreasi Kartu Pop Up
  • Kreasi Geometris
  • Menggambar aneka bentuk Dasar
  • Menggambar Hewan Peliharaan
  • Asesmen: Ayo, Kita Mulai Berkarya!
  • Asesmen: Hasilkan Karya Lagi, Yuk!
  • Bermain dan Berekspresi dengan Karya
  • Membuat Kolase
  • Gambar Ornamen

Bagi guru seni yang akan mengajar dengan menggunakan Modul Ajar Seni Rupa, dapat mengunduh materi melalui link berikut:

Link unduh Modul Ajar Seni Rupa

Cara Unduh Perangkat Ajar Kurikulum Merdeka

Menu Perangkat Ajar pada platform Merdeka Mengajar berisi kumpulan perangkat ajar berbasis Kurikulum Merdeka. Perangkat ajar tersebut dapat digunakan guru untuk mencari referensi atau inspirasi materi pengajaran agar sesuai dengan karakteristik dan kondisi siswa.

Perangkat ajar pada menu tersebut berupa bahan ajar, modul ajar/RPP+, modul projek, atau buku teks.

Berikut cara mengunduh perangkat ajar:

1. Pilih perangkat ajar yang ingin diunduh.

2. Setelah masuk ke halaman detail perangkat ajar, klik "Unduh Perangkat Ajar". Selain video, semua dokumen modul ajar/RPP+ dan bahan ajar akan terunduh ke gawai Anda. Lihat notifikasi gawai jika ingin membuka unduhan.

3. Informasi tambahan untuk modul ajar/RPP+. Modul Ajar/RPP+ adalah perangkat ajar yang dapat terdiri dari satu pertemuan atau lebih, yang disertai dengan bahan ajar pelengkap yang beragam. Anda dapat mengunduh dokumen per pertemuan, namun disarankan mengunduh perangkat ajar secara keseluruhan agar mendapatkan konteks yang berkelanjutan terkait modul ajar tersebut. Di bawah ini adalah cara mengunduh Modul Ajar/RPP+.

  • Buka pertemuan yang ingin diunduh, lalu klik "Lihat detail";
  • Setelah masuk ke halaman detail pertemuan, klik "Unduh Semua" untuk mengunduh seluruh dokumen dalam satu pertemuan, atau unduh dokumen satu per satu dengan klik ikon unduh di bagian kanan dokumen.

Semua perangkat ajar, baik itu berupa bahan ajar, modul ajar, maupun modul projek, dapat diunduh meskipun tidak login. Namun, pengguna yang tidak login hanya bisa mengunduh sebanyak tiga kali.

Jika ingin mengunduh perangkat ajar lebih dari 3 kali, pengguna wajib masuk/login ke platform Merdeka Mengajar. Khusus untuk buku berlisensi, hanya dapat diunduh jika pengguna sudah masuk atau login.

Baca juga artikel terkait KURIKULUM MERDEKA atau tulisan lainnya dari Risa Fajar Kusuma

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Risa Fajar Kusuma
Penulis: Risa Fajar Kusuma
Editor: Yantina Debora