Menuju konten utama

Chris Cornell Kembali Raih Posthumous di Grammy Awards 2020

Chris Cornell sudah dua kali mendapat penghargaan Posthumous atau anumerta di Grammy Awards.

Chris Cornell Kembali Raih Posthumous di Grammy Awards 2020
Chris Cornell membentuk Soundgarden pada 1984. Casey Curry/Invision/AP

tirto.id - Almarhum Chris Cornell kembali mendapat penghargaan Posthumous atau anumerta di Grammy Awards 2020. Penghargaan itu ia peroleh dalam kategori Best Recording Package.

Sebelumnya, pada 2019 lalu, Chris Cornell juga memenangkan penghargaan Posthumous (anumerta) dalam penampilan rock terbaik (Best Rock Performance) untuk lagu yang berjudul “When Bad Do Good” di Grammy Awards 2019 yang digelar di Los Angeles Minggu (11/2/2019) malam waktu setempat.

Penghargaan “Posthumous” (anumerta) ini merupakan penghargaan untuk menghargai karya seseorang yang sudah meninggal dunia, seperti musisi dan aktor.

Seperti dilansir Antara, penghargaan itu diberikan kepada Chris Cornell atas set albumnya yang berisi 15 lagu klasik serta ditambah dengan dua lagu yang belum rilis. Kemudian lagu cover Sinead O’ Conner yang berjudul "Nothing Compares to U".

Album itu juga berisi karya Jeff Ament, Barry Ament, dan sutradara kreatif Joe Spix. Selain itu, penghargaan tersebut juga ditujukan kepada janda Corbell dan Jeff Fura, sutradara senior pengembangan produk.

Terkait dengan pengerjaan album itu, Jeff Ament, basis Pearl Jam mengatakan album ini dikerjakan dengan dedikasi penuh.

“Rasanya super emosional karena kita menerima telepon lima atau enam minggu setelah kepergiannya," kata Jeff Ament seperti dikutip Antara dari Variety, Senin 27 Januari 2020.

"Rasanya kok terlalu cepat. Butuh beberapa bulan untuk mendapatkan gambar, khususnya sulit sekali berbicara dengan Vicky, istrinya. Lebih dari apa pun, aku harap dia ada di sini menerima penghargaan ini bersama kami," katanya.

Sementara itu, Barry, sang desainer grafis, mengatakan penghargaan merupakan kehormatan terutama untuk fotografer di paket album. "Musiknya sangat rapuh, dan kami ingin seninya berdampingan dengan musik," kata Barry.

Chris Cornell yang lahir pada 20 Juli 1964 adalah seorang musisi yang terkenal sebagai penyanyi, pemain gitar, dan pencipta lagu dari band Soundgarden (1984-1997) dan Audioslave (2001-2007).

Ia juga telah menerbitkan dua album solo, Euphoria Morning (1999) dan Carry On (2007). Selain itu ia juga menyanyikan lagu "You Know My Name" untuk soundtrack film Casino Royale.

Cornell meninggal dunia pada 18 Mei 2017. Musisi rock asal Seattle itu meninggal dunia pada Rabu (17/5/2017) usai tampil bersama Soundgarden dalam sebuah konser yang tiketnya ludes terjual di Detroit.

Baca juga artikel terkait GRAMMY 2020

tirto.id - Musik
Sumber: Antara
Penulis: Alexander Haryanto
Editor: Agung DH