Menuju konten utama

Cek Pengumuman Administrasi CPNS BIN 2024 dan Jadwalnya

Simak cara cek pengumuman CPNS Badan Intelijen Negara (BIN) 2024 dan jadwalnya.

Cek Pengumuman Administrasi CPNS BIN 2024 dan Jadwalnya
Petugas memasang logo Badan Intelijen Negara (BIN). Antara foto/wahyu putro a/kye/16

tirto.id - Pengumuman hasil seleksi administrasi CPNS 2024 Badan Intelijen Negara (BIN) dilakukan serentak berbarengan dengan instansi lainnya yakni mulai 14-19 September 2024. Simak cara cek pengumuman CPNS BIN 2024 dan jadwalnya.

Saat ini, peserta seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2024 masih menjalani tahapan seleksi administrasi yakni sejak 20 Agustus hingga 17 September 2024.

Setelah melalui seleksi administrasi, pengumuman hasilnya akan diumumkan mulai 14-19 September 2024 di laman SSCASN dan instansi masing-masing pelamar.

Peserta yang dinyatakan tidak memenuhi syarat (TMS) atau tidak lolos tahap administrasi dapat mengajukan sanggahan di Masa Sanggah.

Sementara bagi peserta lolos tinggal mencetak Kartu Pendaftaran serta menunggu jadwal seleksi tahap selanjutnya yakni tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD).

Peserta seleksi CPNS BIN 2024 dapat mengetahui hasil seleksi administrasi di laman https://sscasn.bkn.go.id atau https://bin.go.id/.

Cara Cek Hasil Seleksi Administrasi CPNS BIN 2024

Berikut ini cara cek hasil seleksi administrasi CPNS BIN 2024:

  • Masukkan NIK dan kata sandi yang digunakan saat pendaftaran.
  • Pada laman Dashboard, pilih bagian “Resume”.
  • Selanjutnya pelamar sudah bisa mengecek pengumuman hasil seleksi administrasi dengan cara scroll ke bawah.
  • Pelamar yang dinyatakan lolos seleksi administrasi akan ditampilkan tulisan memenuhi syarat administrasi atau MS.
  • Pelamar yang tidak lolos atau tidak memenuhi syarat akan ditampilkan tulisan TMS.
  • Kelulusan pelamar dapat diketahui juga dengan tulisan lainnya berupa ucapan selamat atau permintaan maaf dari laman tersebut, atau tulisan "Lolos" dan "Tidak Lolos".
  • Pelamar yang tidak lolos dapat mengajukan sanggahan pada saat Masa Sanggah.

Jadwal Masa Sanggah CPNS BIN 2024

Mengutip jadwal terbaru seleksi CPNS 2024 yang dirilis BKN, dirincikan bahwa jadwal Masa Sanggah ditetapkan pada 20-22 September 2024.

Tahap selanjutnya setelah Masa Sanggah yakni Jawab Sanggah pada 20-24 September 2024.

Setelah melalui dua tahapan di atas, pengumuman hasilnya akan diinformasikan pada 23-29 September 2024.

Tahapan Seleksi CPNS BIN 2024 Setelah Administrasi

Setelah Seleksi Administrasi, tahapan selanjutnya yang akan dilalui para peserta CPNS 2024 yakni Masa Sanggah.

Masa Sanggah ditujukan hanya untuk peserta yang tidak lolos di tahap administrasi. Tahap ini dijadwalkan pada 20-22 September 2024.

Pengumuman Pasca Sanggah dijadwalkan diumumkan pada 23-29 September 2024.

Sementara itu bagi peserta lolos administrasi akan melaksanakan tes ketiga yakni tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD).

Tes SKD dijadwalkan dilaksanakan pada 16 Oktober-14 November 2024.

Baca juga artikel terkait CPNS 2024 atau tulisan lainnya dari Imanudin Abdurohman

tirto.id - Aktual dan Tren
Kontributor: Imanudin Abdurohman
Penulis: Imanudin Abdurohman
Editor: Iswara N Raditya