Menuju konten utama

Cara Membuat Foto Spiral Betty yang Sedang Tren di TikTok

Spiral Betty adalah website untuk spiralize gambar. Foto Spiral Betty sedang tren di TikTok. Bagaimana cara membuatnya? Berikut ini penjelasannya

Cara Membuat Foto Spiral Betty yang Sedang Tren di TikTok
Ilustrasi Spiral Betty. foto/Istockphoto/Spiral Betty.com

tirto.id - Foto Spiral Betty sedang tren di TikTok. Unggahan dengan hashtag Spiral Betty bermunculan di media sosial tersebut sebagaimana pantauan Tirto, Kamis (13/1/2021).

Spiral Betty sebenarnya adalah tool online untuk edit foto yang dapat digunakan secara gratis. Siapa saja dapat mengaksesnya melalui alamat spiralbetty.com.

Secara sederhana, Spiral Betty adalah situs web yang menawarkan tool untuk membuat spiral (spiralize) foto atau gambar apa pun. Menurut penciptanya, Spiral Betty terinspirasi ukiran satu baris Saint Veronica oleh Claude Mellan.

Spiral Betty menawarkan 3 kategori spiralize, yakni dots, lines, dan spiral.

Dots bikin foto dipenuhi bulatan kecil. Lines mengubah tampilan menjadi bergaris persisi. Sedangkan spiral memberikan bentuk lingkaran sempurna untuk membuat efek spiral.

Menggunakan situs Spiral Betty pun tak sulit. Terdapat tiga tahapan yang akan Anda lalui, yaitu unggah gambar atau foto; lakukan pangkas, skala, dan pindahkan gambar dalam lingkaran; yang terakhir ialah spiralisasi, edit, dan unduh.

Cara Membuat Foto Spiral Betty

Cara bikin foto Spiral Betty cukup mudah. Yang dilakukan hanya dua hal. Pertama, siapkan foto atau gambarnya. Kedua, ikuti langkah-langkah berikut:

  1. Kunjungi situs Spiral Betty di sini
  2. Pilih opsi spiralize yang diinginkan: dots, lines, atau spiral
  3. Unggah foto yang telah disiapkan
  4. Sesuaikan foto yang diunggah. Pilih area yang akan diedit. Foto juga dapat di-zoom
  5. Lalu, atur warna, cahaya, kontras, termasuk skala sesuai kebutuhan
  6. Jika dirasa sudah cocok, silakan simpan editan lalu unduh foto tersebut

Jika masih ragu menggunakan foto diri sendiri di Spiral Betty, atau ingin mencoba dengan gambar lain terlebih dahulu, situs ini menyediakan foto demo. Tahukah Anda, foto demo yang tersedia adalah nenek dari sang pencipta Spiral Betty.

“Foto demo adalah nenek dari pihak ibu saya Nancy Rose Hime,” penjelasan situs Spiral Betty di laman about.

Baca juga artikel terkait TIKTOK atau tulisan lainnya dari Ibnu Azis

tirto.id - Teknologi
Penulis: Ibnu Azis
Editor: Yantina Debora