Menuju konten utama

Apa Itu Corruptok yang Viral di Tiktok dan Asal-Usulnya?

Tren #corruptok di TikTok viral, berisi video sindiran korupsi yang jadi loophole untuk kritik sosial pakai bahasa Inggris.

Apa Itu Corruptok yang Viral di Tiktok dan Asal-Usulnya?
Ilustrasi tiktok. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Belakangan ini tengah tren di aplikasi TikTok video-video bertagar #corruptok atau video corruptok. Sesuai dengan namanya, corruptok menampilkan video-video sindiran atau kritikan terhadap tindakan yang mengarah pada praktek korupsi di aplikasi TikTok.

Umumnya video-video sindiran atau kritikan tersebut diarahkan kepada pemerintah atau isu-isu sosial politik yang sedang viral. Mayoritas video-video corruptok yang saat ini sedang tren di TikTok disajikan dengan narasi bahasa Inggris.

Warganet menilai penggunaan bahasa Inggris dalam narasi video-video corruptok merupakan sebuah loophole atau celah yang dilakukan untuk menghindari ketentuan atau peraturan tertentu.

Menurut warganet, loophole tersebut digunakan para pembuat video-video corruptok untuk menghindari pengguna media sosial yang dianggap buzzer, khususnya yang kerap muncul di kolom komentar konten-konten sindiran atau kritikan terhadap pemerintah.

Apa Itu Corruptok?

Video corruptok merupakan konten video meme berisi sindiran atau kritikan terhadap tindakan yang mengarah pada praktek korupsi, kolusi, atau nepotisme (KKN).

Umumnya sindiran atau kritikan pada video corruptok ditujukan pada kepada pemerintah atau isu-isu sosial politik terkini yang diduga mengarah pada praktek KKN.

Karena merupakan video meme, maka video corruptok biasanya merupakan video cuplikan-cuplikan yang dimodifikasi dengan menambahkan kata-kata atau tulisan-tulisan untuk tujuan sindiran yang bernuansa humor dan menghibur.

Namun, video corruptok tidak selalu berupa video cuplikan-cuplikan yang dimodifikasi. Video corruptok yang tengah viral di TikTok juga dapat berupa video parodi yang tetap mengandung unsur sindiran dan kritikan.

Sebagaimana yang telah disebutkan, video sindiran atau kritikan corruptok ini muncul sebagai bentuk loophole atau celah dari pengguna internet yang ingin mengkritik dugaan praktek KKN di pemerintahan.

Loophole atau celah ini biasanya dimanfaatkan untuk menghindari delik hukum karena video-video corruptok cenderung mengangkat isu-isu sensitif di pemerintahan maupun sosial politik.

Asal-Usul Corruptok

Tidak diketahui secara pasti asal usul jenis video corruptok ini. Namun, video corruptok diduga berawal dari para pengguna TikTok di wilayah Afrika.

Sebab, video-video corruptok ini sangat banyak ditemukan dibuat oleh para pengguna TikTok di wilayah tersebut.

Video-video corruptok tersebut dibuat untuk mengkritik pemerintah dan sejumlah kepala negara yang dianggap diktator.

Dengan alasan tersebut, maka menjadi wajar jika muncul banyak video corruptok di wilayah Afrika.

Sebab, video corruptok dapat menjadi loophole bagi pengguna internet di wilayah tersebut untuk mengkritik pemerintahan yang diktator tanpa terkena delik hukum.

Baca juga artikel terkait TIKTOK atau tulisan lainnya dari Bintang Pamungkas

tirto.id - Aktual dan Tren
Kontributor: Bintang Pamungkas
Penulis: Bintang Pamungkas
Editor: Dipna Videlia Putsanra