Menuju konten utama

Cara Beli Paket Vidio untuk Nonton Madrid vs Dortmund Final UCL

Final UCL antara Madrid vs Dortmund akan digelar pada Minggu dini hari. Ini cara berlangganan Vidio untuk menyaksikan pertandingannya. 

Cara Beli Paket Vidio untuk Nonton Madrid vs Dortmund Final UCL
Rodrygo dari Real Madrid, kiri, mengontrol bola saat pertandingan sepak bola La Liga Spanyol antara Real Madrid dan Girona di stadion Santiago Bernabeu di Madrid, Spanyol, Sabtu, 10 Februari 2024. (AP Photo/Manu Fernandez)

tirto.id - Pertandingan final UEFA Champion League (UCL) atau Liga Champion antara Real Madrid vs Borussia Dortmund berlangsung Minggu, 2 Juni 2024, pukul 02.00 WIB. Laga tersebut diadakan di Stadion Wembley, London, Inggris. Di mana bisa nonton siaran langsungnya?

Final Liga Champion musim 2023/2024 dapat disaksikan secara gratis di SCTV. Selain itu, pemirsa yang ingin mengikuti jalannya laga secara streaming bisa menyimaknya di aplikasi Vidio dan channel Champion TV 1. Hanya saja, siaran streaming memerlukan akses ke akun yang sudah terpasang paket berlangganan.

Dari kedua klub yang bertemu di final Liga Champion ini, Real Madrid menjadi yang sering difavoritkan. Di sana berkumpul para pemain dalam skuad terbaik, pelatih berkualitas, dan memiliki mentalitas kuat untuk meraih kemenangan. Semua keunggulan tersebut menjadi modal bagi Real Madrid untuk menjadi juara tahun ini.

El Real telah memiliki 14 gelar juara UCL dan tiga kali menjadi runner up. Saat ini klub Los Blancos (julukan Real Madrid) menjadi kolektor juara terbanyak sepanjang diselenggarakannya UCL.

Sebaliknya, Borussia Dortmund tidak bisa diremehkan. Meski terakhir kali masuk ke final UCL 11 tahun yang lalu dan gagal, Dortmund akan memberikan penampilan terbaiknya di laga kali ini. Bola tetap bundar dan tim mana pun berpeluang untuk memenangkan pertandingan.

Dortmund bahkan memulai UCL 2023/2024 dengan berada di grup neraka. Klub ini satu tempat dengan PSG, AC Milan, dan Newcastle United. Selama di fase penyisihan grup, Dortmund hanya kalah sekali dan juara grup dengan 11 poin.

Pada fase gugur, satu per satu lawan berhasil ditumbangkan Dortmund. Klub yang berhasil dilibas yaitu PSV Eindhoven, Atlético, dan PSG. Bukan tidak mungkin "korban" Dortmund selanjutnya adalah Real Madrid.

Harga dan Cara Beli Paket Vidio untuk Nonton UCL

Tayangan UEFA Champions League di platform Vidio dapat disaksikan dengan terlebih dahulu membeli paket berlangganan.

Dari beberapa opsi yang ada, siaran UCL hanya bisa diakses dari paket Platinum dan Diamond. Harga berlangganan untuk keduanya sebagai berikut:

1. Platinum

  • Bulanan (30 hari): Rp39.000
  • Tahunan (365 hari): Rp269.000
2. Diamond (Premier League + Platinum)

  • Bulanan 30 hari (khusus hp dan tablet): Rp59.000
  • Bulanan 30 hari (semua perangkat): Rp99.000
  • Tahunan 365 hari (khusus hp dan tablet): Rp429.000
Jika akun Vidio belum terdapat kedua paket tersebut, pengguna bisa membelinya secara online. Ada dua cara yang bisa dilakukan yaitu lewat laptop/PC dan aplikasi Vidio. Panduan pembelian paket Vidio seperti berikut:

1. Pembelian melalui laptop/PC

  • Buka software peramban dan kunjungi website Vidio di www.vidio.com
  • Lakukan login akun, atau buat akun gratis jika belum memiliki.
  • Klik ke menu Akun > Langganan dan Pembelian > Berlangganan Premier. Atau, pengguna juga bisa langsung mengunjungi tautan www.vidio.com/plans
  • Pilih paket yang diinginkan dan lanjutkan ke pembayaran.
  • Pilih metode pembayaran dan bayar semua tagihan yang diberikan.
  • Paket berlangganan langsung aktif
2. Pembelian melalui aplikasi Vidio (Android dan iOS)

  • Unduh dan pasang aplikasi Vidio di smartphone.
  • Buka dan login akun, atau buat akun bila belum memiliki.
  • Pilih menu More/lainnya di sisi kanan atas, lalu ketuk Subscribe
  • Tentukan paket berlangganan yang akan dibeli.
  • Tentukan metode pembayaran dan lunasi semua tagihan.
  • Paket berlangganan langsung aktif.

Baca juga artikel terkait NONTON MADRID VS DORTMUND atau tulisan lainnya dari Ilham Choirul Anwar

Kontributor: Ilham Choirul Anwar
Penulis: Ilham Choirul Anwar
Editor: Yandri Daniel Damaledo