tirto.id - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) mantap merekomendasikan Muhammad Yusuf Chudlori atau Gus Yusuf sebagai bakal calon gubernur Jawa Tengah dalam Pilkada 2024 mendatang. PKB berikhtiar meyakinkan parpol lain agar bersama-sama mengusungnya sebagai kandidat.
Ketua Umum DPP PKB, Muhaimin Iskandar alias Cak Imin, mengaku terus berupaya mempromosikan Ketua DPW PKB Jateng, Gus Yusuf, sebagai bakal cagub kepada berbagai partai yang memungkinkan diajak berkoalisi.
“Ya, (untuk Jateng) kami terus berikhtiar, terus berusaha mayakinkan partai-partai lain agar Gus Yusuf menjadi calon gubernur,” ucap Cak Imin usai menggelar konsolidasi dan pembekalan kepada para calon kepala daerah di Hotel Grand Arkenso Parkview Semarang, Kamis (6/6/2024).
Menurut Cak Imin, pertimbangan mengusung Gus Yusuf didasarkan atas berbagai hal. Di antaranya hasil survei dari berbagai lembaga yang mennyatakan elektabilitas dan popularitas Gus Yusuf cukup tinggi.
“Alhamdulillah, survei-survei yang ada, Gus Yusuf ini masih tertinggi di antara calon-calon yang ada,” klaim Cak Imin.
PKB sebagai partai dengan perolehan 20 kursi di DPRD Jateng, belum memenuhi ambang batas 20 persen dari total 120 kursi di legeslatif. Namun, ia bersikukuh mengincar kursi gubernur Jateng.
Untuk koalisi, PKB membuka lebar kemungkinan partai apa saja yang memiliki visi-misi yang sama untuk bersama mengusung kepala daerah.
Cak Imin pun menegaskan, koalisi mendatang tidak harus sesuai dengan koalisi saat Pilplres 2024 di mana PKB satu barisan dengan Partai Nasdem, PKS, dan Partai Ummat.
“Sudah tidak ada bedanya lagi mana koalisi pilpres, mana bukan koalisi pilpres, semuanya sudah cair," tegas Cak Imin.
Penulis: Baihaqi Annizar
Editor: Abdul Aziz