tirto.id - Boy group asuhan Big Hit Entertainment, BTS berhasil cetak sejarah baru sebagai grup K-Pop pertama yang dinominasikan dalam dua kategori pada Billboard Music Awards 2019.
BTS berhasil masuk nominasi dalam kategori Top Social Artist dan Top Duo/Group. Hal tersebut diumumkan Billboard Music Awards pada Kamis (4/4/2019) melalui laman resmi dan kanal sosial media mereka.
Dalam kategori ini, BTS harus bersaing dengan boy group asal Korea Selatan lainnya, yakni EXO dan GOT7. Selain itu, mereka juga harus bersaing melawan musisi Internasional seperti Ariana Grande dan Louis Tomlinson.
Dalam kategori Top Duo/Group di tahun 2019, BTS akan bersaing dengan musisi Internasional seperti Imagine Dragons, Maroon 5, Panic! At the Disco, dan Dan + Shay.
Sementara, sejak tahun 2017 hingga 2019, grup ini telah dinominasikan dalam kategori Top Social Artist untuk tiga tahun berturut-turut.
Mengikuti pencapaian sebagai grup K-Pop pertama yang memenangkan penghargaan Top Social Artist pada Billboard Music Awards 2017, BTS kembali menang untuk kedua kalinya pada gelaran Billboard Music Awards 2018.
BTS juga menjaga posisi pertama mereka selama 90 minggu berturut-turut di chart Billboard Social 50, dan membuktikan popularitas dunia mereka dengan total 120 minggu dan menaklukkan posisi tertinggi.
Billboard Music Awards akan memilih nominasi dan pemenang berdasarkan data agregat seperti penjualan musik digital dan CD, siaran radio, streaming, penampilan, dan jaringan sosial dalam setahun sebelumnya, demikian seperti dilansir Osen.
Nominasi dan pemenang untuk Billboard Music Awards 2019 dipilih berdasarkan para musisi yang telah merilis musik atau lagu dari 23 Maret 2018 hingga 7 Maret 2019.
Ajang penghargaan ini akan digelar pada tanggal 1 Mei 2019 di MGM Grand Garden Arena, Las Vegas, Amerika Serikat (AS).