Menuju konten utama

BLACKPINK DDU-DU DDU-DU Jadi MV K-Pop Group Paling Banyak Ditonton

MV BLACKPINK “DDU-DU DDU-DU” sudah ditonton sebanyak 700 juta kali di Youtube.

BLACKPINK DDU-DU DDU-DU Jadi MV K-Pop Group Paling Banyak Ditonton
Blackpink. Instagram/blackpinkofficial

tirto.id - BLACKPINK kembali menoreh sejarah baru, music video (MV) “DDU-DU DDU-DU” menjadi video K-Pop group pertama yang mencapai 700 juta penayangan di YouTube, sekaligus menjadi MV K-Pop group yang paling banyak ditonton.

Melansir Soompi, tepatnya, pada hari ini, Sabtu (9/3/2019), pukul 09.02 KST, atau pukul 07.02 WIB, MV BLACKPINK untuk “DDU-DU DDU-DU” mencapai angka 700 juta penayangan di YouTube.

MV “DDU-DU DDU-DU”, pertama kali dirilis di akun YouTube BLACKPINK sebagai single utama di mini album pertama mereka “Square Up”, yakni pada 15 Juni 2018 lalu.

BLACKPINK hanya membutuhkan waktu 266 hari atau 8 bulan dan 21 hari untuk mencapai tonggak sejarah baru tersebut.

Menurut data Kworb.net, rata-rata penayangan MV “DDU-DU DDU-DDU” mencapai 1,8 juta penayangan per hari di tahun 2019. MV ini juga diprediksi akan memperoleh 800 juta penayangan pada 10 Mei 2019 mendatang.

Selain itu, MV “DDU-DU DDU-DU” jadi MV girl group ketiga yang mencapai prestasi ini setelah Fifth Harmony dengan lagu “Work from Home” dan “Worth It”, dan menempati urutan ke-4 sebagai MV K-Pop yang paling banyak ditonton.

Selain BLACKPINK, satu-satunya artis Korea Selatan yang pernah mencapai prestasi ini adalah Psy, yang saat ini memegang rekor sebagai MV K-Pop paling banyak ditonton sepanjang masa dengan “Gangnam Style”.

Kini, BLACKPINK masih disibukkan dengan serangkaian tur dunia mereka di beberapa negara Eropa dan Amerika Utara yang akan dimulai pada April 2019 mendatang.

Mereka juga akan menggelar tur di Australia pada Juni 2019 mendatang setelah serangkaian tur di Eropa dan Amerika Utara selesai.

Pada 18 Agustus 2019 mendatang, BLACKPINK juga akan tampil di festival musik Jepang Summer Sonic 2019 bersama The Chainsmokers dan Alan Walker.

Selain itu, BLACKPINK juga tengah mempersiapkan diri untuk comeback mereka dengan mini album, yang diklaim YG Entertainment bakal dirilis bulan ini.

Hingga kini, YG Entertainment masih belum memberi informasi lebih lanjut mengenai rencana comeback BLACKPINK tersebut.

Baca juga artikel terkait K-POP atau tulisan lainnya dari Maria Ulfa

tirto.id - Musik
Kontributor: Maria Ulfa
Penulis: Maria Ulfa
Editor: Yantina Debora