Menuju konten utama

Big Bad Wolf Book Sale: Diskon 60-80% untuk Buku Internasional

Big Bad Wolf Book 2020 kembali hadir di Jakarta pada tanggal 6 sampai 16 Maret 2020, dengan diskon hingga 80 persen untuk semua buku internasional. 

Big Bad Wolf Book Sale: Diskon 60-80% untuk Buku Internasional
Pengunjung memilih buku untuk dibeli diajang Bazar Buku Big Bad Wolf 2019 di Indonesia Convention Exebition, Tangerang, Banten, Kamis (28/2/2019). Bazar buku terbesar di dunia itu menghadirkan 5,5 juta buku berbagai judul dan tema yang buka 24 jam non stop yang berlangsung dari tanggal 28 Februari hingga 11 Maret 2019. ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal/foc.

tirto.id - Pameran dan penjualan buku terbesar "Big Bad Wolf Book 2020" kembali hadir di Jakarta pada tanggal 6 sampai 16 Maret 2020 di Hall 6-10 ICE BSD. Jakarta menjadi kota pertama di tahun 2020 yang dikunjungi setelah pada 2019 digelar di Kota Surabaya, Makasar, Balikpapan, Medan, Yogyakarta dan juga Bandung.

Big Bad Wolf Book pertama kali diadakan di Malaysia pada tahun 2009 yang digagas oleh pasangan suami istri Andrew Yap dan Jacqueline Ng. Tak hanya sebagai pameran dan penjualan buku, acara ini dijadikan sebagai upaya advokasi membaca global oleh mereka. Sejak pertama kali diadakan, Big Bad Wolf Book sudah menyambangi beberapa negara seperti Thailand, Taiwan, Indonesia, Sri Lanka, Pakistan, Myanmar, Korea Selatan, Filipina, dan Uni Emirat Arab.

Big Bad Wolf Book menawarkan buku dengan diskon luar biasa dalam setiap acaranya bahkan sampai angka 90 persen. Hal ini dikarenakan untuk mewujudkan misi menumbuhkan kebiasaan membaca di seluruh dunia dan untuk membangun generasi pembaca baru yang didukung dengan harga buku lebih terjangkau dan dapat diakses oleh semua orang melalui diskon yang diberikan.

Pada Event ini bisa Anda nikmati selama 24 jam Non-Stop yang juga tidak dipungut biaya masuk gedung pameran. Keuntungan yang bisa Anda peroleh apabila melakukan transaksi pembelian buku pada event ini, Anda bisa menikmati diskon mulai dari 60 hingga 80 persen untuk pembelian semua buku Internasional.

Big Bad Wolf dalam edisi 2020 Jakarta juga resmi mengumumkan BCA sebagai Official Bank Partner BBW Jakarta 2020 melalui akun resmi Instagram Big Bad Wolf. Adanya kerja sama ini juga akan memberi lebih banyak keuntungan bagi pengunjung Big Bad Wolf Book Sale 2020. Ada beberapa keuntungan yang diberikan bagi pengujung apabila berbelanja menggunakan Kartu BCA seperti:

1. Tiket Preview Day BCA 4 Maret 2020

2. Promo menarik setiap pembayaran menggunakan produk Kartu BCA.

Penawaran istimewa lain yang diberikan BCA juga bisa Anda lihat dan dapatkan apabila Anda membuka tabungan melalui BCA mobile.

Selain keuntungan yang didapatkan dengan menggunakan Kartu ATM BCA, Anda juga bisa mendapatkan berbagai keuntungan lain saat berbelanja di Big Bad Wolf Book Sale 2020 dengan cara mendaftarkan diri menjadi anggota tetap Big Bad Wolf Book. Anda hanya perlu mengisi jati diri lengkap pada laman website resmi Big Bad Wolf Book.

Baca juga artikel terkait BIG BAD WOLF atau tulisan lainnya dari Cornelia Agata Wiji Setianingrum

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Cornelia Agata Wiji Setianingrum
Penulis: Cornelia Agata Wiji Setianingrum
Editor: Alexander Haryanto