Menuju konten utama

Berapa IPK Minimal Daftar RBB 2025? Cek Ketentuan dan Usia

Besaran IPK dan batas usia menjadi hal yang perlu diperhatikan sebelum mengikuti Rekrutmen Bersama BUMN 2025. Simak ketentuannya di sini.

Berapa IPK Minimal Daftar RBB 2025? Cek Ketentuan dan Usia
Rekrutmen BUMN. instagram/bersamabumn

tirto.id - Rekrutmen Bersama BUMN (RBB) 2025 menjadi sorotan utama bagi para pencari kerja di Indonesia. Kabar gembira ini diumumkan melalui media sosial Kementerian BUMN, yang mengisyaratkan bahwa pendaftaran akan segera dibuka.

Program tahunan ini, diinisiasi oleh Kementerian BUMN yang bekerja sama dengan Forum Human Capital Indonesia (FHCI). Memberikan kesempatan emas bagi putra-putri terbaik bangsa untuk berkarir di berbagai perusahaan BUMN terkemuka. RBB 2025 terbuka bagi fresh graduate maupun experienced hire, mulai dari SMA/sederajat, D3, D4/S1, hingga S2.

Sistem kuota pendaftaran akan diterapkan dengan rasio 1:1000. Artinya, setiap 1.000 pendaftar bersaing untuk satu posisi. Oleh karena itu, pelamar disarankan untuk segera mendaftar setelah pembukaan agar tidak kehabisan kuota. Pastikan kamu memilih posisi dan BUMN yang tepat, karena setiap pelamar hanya boleh memilih satu posisi.

Tahapan seleksi RBB 2025 terdiri atas registrasi online, seleksi administrasi, online test 1 (TKD, AKHLAK, dan Wawasan Kebangsaan), online test 2 (Bahasa Inggris dan Learning Agility), tes kemampuan bidang di masing-masing BUMN, dan pengumuman akhir.

Berapa IPK Minimal Daftar RBB 2025?

Program ini terbuka bagi lulusan jenjang SMA/sederajat, D3, D4/S1, hingga S2. Meskipun persyaratan resmi untuk RBB 2025 belum diumumkan secara detail, kita dapat merujuk pada persyaratan umum yang biasanya diterapkan pada rekrutmen tahun-tahun sebelumnya.

Salah satu persyaratan penting yang perlu diperhatikan yaitu mengenai IPK minimal. Berdasarkan informasi dari rekrutmen sebelumnya, untuk jenjang pendidikan D3, D4, dan S1, IPK minimal yang biasanya ditetapkan adalah 3.00 dalam skala 4.00.

Sementara itu, untuk jenjang S2, IPK minimal yang diharapkan adalah 3.25 dalam skala 4.00. Bagi lulusan SMA/sederajat, persyaratan yang digunakan adalah nilai rata-rata ujian sekolah, dengan minimal 75 dalam skala 100.

Penting untuk diingat bahwa persyaratan ini dapat berubah, dan calon pelamar disarankan untuk selalu memantau informasi resmi dari Kementerian BUMN dan FHCI BUMN.

Usia Minimal daftar BUMN 2025

Pada program RBB BUMN 2025 terdapat batasan usia maksimal yang disesuaikan dengan jenjang pendidikan pelamar. Lulusan SMA/SMK usia maksimal 25 tahun, lulusan D3 maksimal 27 tahun, lulusan S1/D4 maksimal 30 tahun, dan lulusan S2 maksimal 35 tahun. Sementara itu, bagi tenaga berpengalaman, batas usia maksimal adalah 45 tahun.

Persyaratan usia ini penting untuk diperhatikan oleh para calon pelamar. Pastikan usia Anda memenuhi persyaratan sesuai dengan jenjang pendidikan dan pengalaman yang dimiliki sebelum mendaftar. Persyaratan usia ini merupakan salah satu dari sekian banyak syarat yang harus dipenuhi oleh pendaftar RBB 2025.

Baca juga artikel terkait SUPPLEMENT CONTENT atau tulisan lainnya dari Astam Mulyana

tirto.id - Aktual dan Tren
Penulis: Astam Mulyana
Editor: Indyra Yasmin