Menuju konten utama
Periksa Fakta

Benarkah Johnny Plate Akui Dana Korupsi BTS Mengalir ke Anies?

Tidak ditemukan keterangan resmi yang menyebut bahwa Johnny G Plate mengakui dana korupsi BTS Kominfo mengalir ke Partai Nasdem dan kampanye Anies.

Benarkah Johnny Plate Akui Dana Korupsi BTS Mengalir ke Anies?
Header Periksa Fakta Benarkah Plate Akui Dana Korupsi Untuk Nasdem dan Anies. tirto.id/Fuad

tirto.id - Johnny G Plate, Menteri Komunikasi dan Informatika yang juga merupakan Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Nasdem, resmi ditetapkan sebagai tersangka kasus korupsi proyek base transceiver station (BTS) Kominfo.

Melansir laporan Tirto, Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh pada Rabu (17/5/2023) mengatakan bahwa kasus itu memengaruhi elektabilitas partai dalam pencalonan Anies Baswedan di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 lantaran berkaitan dengan persepsi dan keyakinan publik.

Di tengah pembicaraan tentang Johnny G Plate yang terus bergulir, sebuah unggahan di Facebook menyebarkan klaim bahwa Johnny G Plate mengakui dana korupsi BTS Kominfo mengalir ke Partai Nasdem dan Anies Baswedan (bakal calon presiden yang diusung Nasdem).

Akun "Drama Lain" mengunggah video berdurasi 11 menit dan 38 detik dengan keterangan foto "TERBARU TAK MAU DIPENJARA SENDIRIAN PLATE AKUI DANA UNTUK KAMPANYE ANIES", disertai takarir "T4k Mau Di Penj4ra Send1rian G P1ate S3ret P4rtai Dan An1es - T1kus Neg4ra D1tangkap".

Foto Periksa Fakta Benarkah Plate Akui Dana Korupsi Untuk Nasdem dan Anies

Foto Periksa Fakta Benarkah Plate Akui Dana Korupsi Untuk Nasdem dan Anies. foto/Hotline periksa fakta tirto

Thumbnail video memperlihatkan foto Jaksa Agung ST Burhanuddin yang tampak sedang memberikan pernyataan. Dalam foto itu juga terlihat Johnny G Plate mengenakan rompi tahanan berwarna pink, ada pula Surya Paloh dan Anies Baswedan.

Sepanjang 19 Mei hingga 22 Mei 2023 atau selama tiga hari tersebar di Facebook, unggahan tersebut telah memperoleh 24 ribu tanda suka, 7,2 ribu komentar, dan telah dilihat sebanyak 1 juta kali.

Lantas, benarkah klaim yang menyebut bahwa Johnny G Plate mengakui dana korupsi BTS Kominfo mengalir ke Partai Nasdem dan Anies Baswedan?

Penelusuran Fakta

Tim Riset Tirto mula-mula melakukan penelusuran dengan menonton video ini dari awal sampai akhir.

Pada menit awal, video menampilkan footage Direktur Penyidikan Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Khusus Kejaksaan Agung (Dirdik Jampidsus Kejagung) Kuntadi yang memberikan keterangan seputar dugaan korupsi di Kemenkominfo yang menjerat Johnny G Plate.

Dalam footage tersebut, Kuntadi memberikan keterangan pers tentang penetapan status Johnny G Plate dari saksi menjadi tersangka kasus tindak pidana korupsi yang menyebabkan kerugian negara sebesar Rp8 triliun.

Secara keseluruhan, footage tersebut tidak membahas tentang klaim yang menyebut bahwa Johnny G Plate mengakui dana korupsi BTS Kominfo mengalir untuk kampanye bakal calon presiden yang diusung Nasdem, Anies Baswedan.

Setelah footage itu, video yang diunggah akun Facebook "Drama Lain" hingga menit akhir berisi pembacaan narasi tentang Johnny G Plate.

Tim Riset Tirto kemudian melakukan penelusuran untuk mengetahui asal-usul dan konteks narasi tersebut dengan memasukkan kata kunci "Profil Menkominfo Johnny G Plate Tersangka Kasus Korupsi BTS", sesuai dengan judul narasi yang dibacakan narator ke mesin pencarian Google.

Hasilnya, kami menemukan bahwa sumber narasi berasal dari berita Detik yang tayang pada Rabu (17/5/2023). Artikel itu berisi profil dan rekam jejak Johnny G Plate yang mencakup riwayat pendidikan, pekerjaan, organisasi politik, hingga kasus korupsi BTS yang menjeratnya.

Artikel tersebut sama sekali tidak membahas tentang klaim Johnny G Plate yang mengakui dana korupsi BTS Kominfo mengalir untuk kampanye bakal calon presiden yang diusung Nasdem, Anies Baswedan.

Tirto kemudian kembali melakukan penelusuran untuk mengetahui asal-usul dari isu ini dengan memasukkan kata kunci “dana korupsi plate mengalir untuk partai dan anies” ke mesin pencari Google.

Hasilnya, kami menemukan bahwa isu dugaan aliran dana korupsi Johnny G Plate yang mengalir ke Partai Nasdem dan Anies memang sedang ramai diperbincangkan, salah satunya disinggung oleh pegiat media sosial Ade Armando.

Dalam artikel Poskota yang tayang pada Kamis (18/5/2023), Ade Armando mengaitkan penahanan Johnny G Plate atas skandal korupsi BTS dengan dampaknya terhadap pendanaan kampanye Anies Baswedan di kontestasi Pilpres 2024 mendatang.

Menurut Ade, ada dugaan dana yang disedot oleh Johnny G Plate ikut mengalir ke proyek-proyek politik Nasdem, dalam hal ini termasuk ke pencapresan Anies Baswedan.

Menukil laporan Kompas, tim Penyidik Kejagung saat ini masih mendalami aliran dana dari kasus korupsi proyek BTS tersebut.

"Terkait dengan aliran dana [ke parpol] dan sebagainya, tentu saja saat ini masih kita dalami," kata Dirdik Jampidsus Kejagung Kuntadi, dikutip Kompas (22/5/2023)

Masih melansir sumber yang sama, Plt Menteri Komunikasi dan Informatika Mahfud MD meminta publik untuk menunggu proses hukum dan penyelidikan yang sedang berjalan, termasuk soal dugaan aliran dana korupsi Johnny G Plate yang diduga mengalir ke partai politik.

Ia menekankan, ada atau tidaknya aliran dana korupsi ke partai politik akan diketahui ketika proses persidangan digelar.

Sementara itu, politisi Partai Nasdem Muhammad Farhan secara tidak langsung membantah dugaan adanya aliran dana korupsi Johnny G Plate yang mengucur ke partainya. Anggota Komisi I DPR RI itu meminta Kejagung untuk membuktikan ke mana saja aliran dana korupsi yang melibatkan Johnny G Plate itu.

"Dibuktikan dulu, bahwa penyelewengan dana Rp8 triliun itu aliran dananya ke mana saja? Itu saja Jaksa Agung kemarin belum bisa menjawab. Seberapa banyak aliran dana dari Rp8 triliun disalahgunakan oleh Pak Johnny Plate? Enggak bisa dijawab," ujar Farhan, sebagaimana diberitakan Kompas pada Senin (22/5/2023).

Lebih lanjut, hingga saat ini tidak ada informasi dan sumber kredibel yang membenarkan klaim bahwa Johnny G Plate mengakui dana korupsi BTS Kominfo mengalir ke Partai Nasdem dan Anies Baswedan (bakal calon presiden yang diusung Nasdem). Johnny G Plate pun belum memberikan pernyataan resmi sejak ditetapkan sebagai tersangka.

Kesimpulan

Berdasarkan penelusuran fakta yang dilakukan, tidak ditemukan keterangan resmi yang menyebut bahwa Johnny G Plate mengakui dana korupsi BTS Kominfo mengalir ke Partai Nasdem dan bakal calon presiden yang diusung Nasdem, Anies Baswedan.

Setelah dilakukan penelusuran lebih lanjut terkait konteks berita tersebut, Tirto juga tak mendapati sumber kredibel yang mengonfirmasi klaim yang disebarkan unggahan akun Facebook "Drama Lain".

Jadi, informasi yang menyebutkan bahwa Johnny G Plate mengakui dana korupsi BTS Kominfo mengalir ke Partai Nasdem dan kampanye Anies Baswedan itu bersifat salah dan menyesatkan (false and misleading).

==

Bila pembaca memiliki saran, ide, tanggapan, maupun bantahan terhadap klaim Periksa Fakta dan Periksa Data, pembaca dapat mengirimkannya ke email factcheck@tirto.id.

Baca juga artikel terkait PERIKSA FAKTA atau tulisan lainnya dari Alfitra Akbar

tirto.id - Hukum
Penulis: Alfitra Akbar
Editor: Shanies Tri Pinasthi