Menuju konten utama
Periksa Fakta

Benarkah Barack Obama Mempromosikan Anies-Cak Imin?

Gambar Anies-Cak Imin merupakan hasil suntingan. Konteks aslinya adalah momen peresmian potret Barack Obama dan Michelle Obama di National Portrait Gallery.

Benarkah Barack Obama Mempromosikan Anies-Cak Imin?
Header Periksa Fakta Obama Dukung Amin. tirto.id/Fuad

tirto.id - Di tengah masa kampanye pemilihan umum (Pemilu) 2024, beberapa konten yang tersebar di media sosial banyak dikaitkan dengan dukungan terhadap pasangan calon presiden dan calon wakil presiden (capres-cawapres) tertentu.

Terbaru, ada akun X @LeaRamdhan menyebarkan video berisi klaim yang menyebut Presiden Amerika Serikat (AS) Barack Obama mendukung paslon nomor urut satu alias Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN).

“Barack Obama aja pilih AMIN bagaimana dengan kita, jangan salah pilih,” cuit akun pengunggah, Rabu (15/11/2023).

Dalam video berdurasi 36 detik yang disematkan, Obama terlihat menghadiri sebuah acara. Kemudian pembawa acara memintanya untuk menarik tirai bersama satu pria lain yang disebut bernama “Kehinde Wiley”.

Setelah tirai dibuka, gambar di baliknya menunjukkan foto AMIN dan terdengar riuh tepuk tangan penonton.

Foto Periksa Fakta Obama Dukung Amin

Foto Periksa Fakta Obama Dukung Amin. foto/Hotline periksa fakta tirto

Hingga Kamis (7/12/2023), unggahan ini sudah dilihat 23 kali. Video serupa juga ditemukan di YouTube, seperti dapat dijumpai di tautan ini dan ini.

Lantas, benarkah Barack Obama mempromosikan AMIN?

Penelusuran Fakta

Tim Riset Tirto mengambil tangkapan layar salah satu keyframe video, yakni foto Barack Obama bersama istrinya (Michelle Obama). Dengan memanfaatkan Google Search Image, kami menemukan konteks asli dalam video rupanya tidak sesuai dengan klaim yang disebutkan.

Video itu merupakan momen peresmian potret Barack Obama di National Portrait Gallery, di Washington D.C, AS, pada 12 Februari 2018. Tak hanya Barack Obama, dilansir dari pemberitaan NPR, ada juga lukisan Michelle Obama yang dibuat oleh Amy Sherald (seniman dari Baltimore).

Dokumentasi upacara peresmian potret Barack Obama dan Michelle Obama ini bisa dilihat di situs resmi National Portrait Gallery, ditayangkan juga di kanal YouTube CNN.

Kesimpulan

Berdasarkan penelusuran fakta yang sudah dilakukan, video yang beredar merupakan peresmian potret Barack Obama dan Michelle Obama di National Portrait Gallery, di Washington D.C, AS, pada 12 Februari 2018.

Potret asli di balik tirai merupakan foto Barack Obama. Dengan demikian, gambar pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar dalam video yang beredar di media sosial merupakan hasil suntingan.

Jadi, narasi tentang Barack Obama mendukung AMIN itu bersifat salah dan menyesatkan (false and misleading).

==

Bila pembaca memiliki saran, ide, tanggapan, maupun bantahan terhadap klaim Periksa Fakta dan Periksa Data, pembaca dapat mengirimkannya ke email factcheck@tirto.id

Baca juga artikel terkait PERIKSA FAKTA atau tulisan lainnya dari Fina Nailur Rohmah

tirto.id - Politik
Penulis: Fina Nailur Rohmah
Editor: Shanies Tri Pinasthi