Menuju konten utama
Liga Spanyol 2023-2024

Barcelona vs Granada LaLiga 2023-24: Prediksi, Skor H2H, Live

Prediksi Barcelona vs Granada dalam jadwal LaLiga 2023/24 pekan ini. Live streaming Barca vs Granada, Senin (12/2) jam 03.00 WIB. Simak prediksi & skor H2H.

Barcelona vs Granada LaLiga 2023-24: Prediksi, Skor H2H, Live
Lamine Yamal dari Barcelona beraksi selama pertandingan sepak bola Grup H Liga Champions antara Barcelona dan Shakhtar Donetsk di Stadion Olimpiade di Barcelona, ​​Spanyol, Rabu, 25 Oktober 2023. (AP Photo/Joan Monfort)

tirto.id - Prediksi Barcelona vs Granada dalam jadwal Liga Spanyol (LaLiga) 2023/2024 pekan ini atau matchday 24, mengarah untuk kemenangan tuan rumah Blaugrana. Live streaming Barcelona vs Granada dari Stadion Olimpic Lluis Companys bisa diakses melalui Vidio dan beIN Sports, pada Senin (12/2/2024) jam tayang 03.00 WIB dini hari.

Barcelona saat ini menempati peringkat 3 klasemen Liga Spanyol 2023/2024, dengan koleksi 50 poin. El Barca tertinggal 8 angka dari sang pemuncak tabel, Real Madrid. Kondisi tersebut jelas memaksa Blaugrana untuk mengusung misi wajib menang kontra Granada pada akhir pekan ini.

Peluang Barca untuk menang sangat terbuka. Selain faktor tuan rumah, sang lawan Granada juga tengah dalam tren buruk. Mereka menelan 3 kekalahan beruntun di LaLiga, bahkan hanya membukukan 1 kemenangan dalam 21 laga terkini di semua kompetisi.

Terlepas dari itu, Barcelona tetap wajib mewaspadai Granada. Pasalnya dalam 4 laga terkini, Barca hanya bisa menang 2 kali, kemudian 2 laga lainnya berujung kekalahan.

Prediksi Barcelona vs Granada di LaLiga 2023/2024

Dikutip dari Marca, 2 pemain kunci Barcelona yakni Ter Stegen dan Rapinha sudah mulai berlatih secara penuh bersama tim. Keduanya punya kans diturunkan dalam laga kontra Granada, terutama bagi Ter Stegen.

Sejak Ter Stegen absen mengawal gawang, Barcelona tercatat sudah kebobolan hingga 31 gol dari 18 laga di semua kompetisi. Dalam periode tersebut Blaugrana juga hanya bisa menorehkan 3 clean sheet, yakni 2 kali kontra Osasuna dan 1 kali kontra Atletico Madrid.

Kehadiran sang kiper utama Marc-Andre ter Stegen diharapkan bisa memperbaiki kualitas pertahanan Barca. Pasalnya musim lalu Blaugrana tercatat sebagai tim paling sedikit kebobolan di liga, sekaligus menjadi salah satu kunci keberhasilan mereka merebut gelar LaLiga.

Di sisi lain, Granada punya performa yang buruk. Di LaLiga musim ini mereka hanya membukukan 2 kemenangan dari 23 laga, dan hanya mengumpulkan 12 poin.

Granada menjadi salah satu tim yang diprediksi kuat bakal terkena degradasi pada akhir musim 2023/2024. Kendati demikian keberhasilan mereka merebut poin dalam 4 pertemuan terakhir kontra Barcelona, membuat Los Carmenes (julukan Granada) lebih percaya diri.

Penyerang Granada, Matias Arezo, menegaskan timnya akan berusaha keras meraih poin melawan Barcelona. Ia meyakini bisa melakukannya, jika timnya mampu mengikuti instruksi pelatih dengan disiplin.

"Kami harus bermain kolektif, karena kami tahu Barcelona adalah tim yang biasa bermain di Eropa. Kami harus mengikuti instruksi, dan tidak keluar dari skema pelatih karena dia yang paling tahu segalanya," kata Matias Arezo.

Prediksi Susunan Pemain Barcelona vs Granada

Barcelona dan Granada diprediksi bermain dengan formasi 4-3-3. Tuan rumah bisa mengandalkan Robert Lewandowski sebagai penyerang tengah, didukung 2 pemain muda Lamine Yamal dan Fermín López.

Granada diprediksi mengandalkan Facundo Pellistri, Matías Arezo, dan Myrto Uzuni di depan. Mereka diharapkan mampu menunjukkan performa bagus, terutama dalam memanfaatkan peluang yang dimiliki.

Barcelona (4-3-3): Marc-André ter Stegen; Jules Koundé, Ronald Araújo, Andreas Christensen, João Cancelo; Pedri, Frenkie de Jong, İlkay Gündoğan; Lamine Yamal, Robert Lewandowski, Fermín López. Pelatih: Xavi.

Granada (4-3-3): Augusto Batalla; Ricard Sánchez, Bruno Méndez, Ignasi Miquel, Carlos Neva; Sergio Ruiz Alonso, Gerard Gumbau, Martin Hongla; Facundo Pellistri, Matías Arezo, Myrto Uzuni. Pelatih: Paco Lopez.

Head to Head (H2H) Barcelona vs Granada

Dari segi head to head (H2H) Barcelona dan Granada selalu bermain imbang dalam 3 pertemuan termutakhir. Bahkan, kemenangan terakhir Blaugrana terjadi pada tahun 2021 di Copa del Rey.

Hasil 5 Pertemuan Terakhir Barcelona vs Granada

  • 09/10/23: Granada vs Barcelona 2-2
  • 09/01/22: Granada vs Barcelona 1-1
  • 21/09/21: Barcelona vs Granada 1-1
  • 30/04/21: Barcelona vs Granada 1-2
  • 04/02/21: Granada vs Barcelona 3-5

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Barcelona

  • 04/02/24: Alavés vs Barcelona 1-3
  • 01/02/24: Barcelona vs Osasuna 1-0
  • 28/01/24: Barcelona vs Villarreal 3-5
  • 25/01/24: Athletic Club vs Barcelona 4-2
  • 22/01/24: Real Betis vs Barcelona 2-4

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Granada

  • 03/02/24: Granada vs Las Palmas 1-1
  • 30/01/24: Getafe vs Granada 2-0
  • 23/01/24: Granada vs Atl. Madrid 0-1
  • 14/01/24: Real Betis vs Granada 1-0
  • 03/01/24: Granada vs Cádiz 2-0

Live Streaming Barcelona vs Granada di beIN Sports

Live streaming Barcelona vs Granada dalam lanjutan jadwal LaLiga Spanyol 2023/2024 pekan ini, dapat disaksikan via beIN Sports dan Vidio, pada Senin 12 Februari 2024, jam tayang pukul 03.00 WIB dini hari.

Untuk menonton tayangan LaLiga Spanyol 2023/2024 di Vidio Anda dapat berlangganan paket Vidio Platinum maupun Diamond. Selain itu, tayangan LaLiga juga dapat ditonton melalui beIN Sports, dengan berlangganan beIN Sports Connect.

Link Live Streaming Barcelona vs Granada - beIN Sports

Link Live Streaming Barcelona vs Granada - Vidio

*Jadwal Barcelona vs Granada di LaLiga Spanyol 2023/2024 dan stasiun TV yang menayangkan dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait LIGA SPANYOL atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Oryza Aditama