Menuju konten utama

Banjir Konawe Utara: Kemenkes Kirim Alat Kesehatan dan Obat-Obatan

Kemenkes RI mengirimkan bantuan kepada korban bencana banjir bandang yang merendam 25 kecamatan di Konawe Utara, Sulawesi Tenggara sejak awal Juni lalu.

Banjir Konawe Utara: Kemenkes Kirim Alat Kesehatan dan Obat-Obatan
Foto udara jalan trans sulawesi terendam banjir bandang di Kecamatan Asera, Konawe Utara, Sulawesi Tenggara, Minggu (9/6/2019). ANTARA FOTO/Oheo.

tirto.id - Kementerian Kesehatan Republik Indonesia mengirimkan bantuan kepada korban bencana banjir bandang di Konawe Utara, Sulawesi Tenggara. Banjir tersebut sudah berlangsung sejak awal Juni 2019 sampai dengan saat ini.

Direktur Kesehatan Lingkungan Kemenkes Imran Agus Nurali mengatakan telah mengirim bantuan berupa alat kesehatan seperti sepatu boot 30 pasang, masker 3M respirator 1.920 pcs, penjernih air cepat 2.700 sachet, repelent lalat 60 paket, safety box 100 buah, rompi dan topi 30 buah, desinfektan air padat 150 kg, dan desinfektan air 5.000 tablet.

"Bantuan itu diserahkan kepada Sekretaris Dinkes Kabupaten Konawe Utara Arifuddin," ujarnya melalui pesan tertulis yang diterima Tirto, Senin (17/6/2019).

Ia juga mengatakan, selain alat kesehatan, Kemenkes akan mengirimkan stok obat-obatan. Setelah sebelumnya, ia mengatakan sudah mengirimkan item yang sama pada Rabu (12/6/2019) kemarin.

"Stok obat-obatan masih tersedia di bufferstock provinsi," ujarnya.

Ia juga menuturkan, berdasarkan laporan tim kesehatan di lapangan, tenaga medis dan tenaga kesehatan bersiaga di lapangan membantu para korban. Di sana telah didirikan pos kesehatan untuk menunjang pengobatan dan perawatan bagi korban banjir.

Menurut data BPBD Konawe sebagaimana dikutip dari Antara, sebanyak 32.842 jiwa mengungsi di empat kecamatan yang tidak terdampak banjir bandang. Banjir masih merendam 25 kecamatan di Kabupaten Konawe.

Sementara itu, Menteri Kesehatan Nila Moeloek juga turut mengimbau agar masyarakat terdampak bencana untuk tidak khawatir, karena bantuan akan terus dipenuhi. Ia juga meminta masyarakat untuk sama-sama menjaga kesehatan diri masing-masing dan kebersihan lingkungan.

"Bantuan kesehatan terus dipenuhi, tenaga media dan tenaga kesehatan selalu siaga untuk membantu masyarakat terdampak," ujarnya di Jakarta, Minggu (16/6/2019).

Baca juga artikel terkait BENCANA BANJIR atau tulisan lainnya dari Alfian Putra Abdi

tirto.id - Kesehatan
Reporter: Alfian Putra Abdi
Penulis: Alfian Putra Abdi
Editor: Maya Saputri