Menuju konten utama
Shopee Liga 1 2019

Bambang Pamungkas Resmi Pensiun sebagai Pesepakbola

Bambang Pamungkas alias Bepe menyatakan gantung sepatu usai laga Persija vs Persebaya.

Bambang Pamungkas Resmi Pensiun sebagai Pesepakbola
Bambang Pamungkas (keempat kiri) menyatakan pensiun sebagai pesepakbola usai laga Persija vs Persebaya Surabaya dalam lanjutan Liga 1 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Selasa (17/12/2019). ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/pras.

tirto.id - Bambang Pamungkas resmi gantung sepatu setelah lebih dari dua dekade merumput. Pesepakbola yang akrab disapa Bepe ini menyatakan pensiun usai pertandingan Liga 1 2019 antara Persija vs Persebaya yang digelar di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) pada Selasa (17/12/2019).

Pelatih Persija, Edson Arujo Tavares, memberikan kesempatan kepada Bambang Pamungkas untuk menutup karier dengan memasukkannya sebagai pemain pengganti di menit 75 babak kedua. Ban kapten yang semula disandang Andritany Ardhiyasa pun langsung disematkan kepada Bepe.

Di tengah riuh The Jakmania yang memadati Stadion Gelora Bung Karno, Bambang Pamungkas mengisi lini depan tim Macan Kemayoran hingga pertandingan selesai. Sayangnya, Persija harus mengakui keunggulan Persebaya dengan skor 1-2.

Usai laga, Bambang Pamungkas mengumumkan pengunduran dirinya dari lapangan hijau. Pesepakbola berusia 39 tahun ini didampingi oleh rekan-rekannya dan ofisial tim Persija. Turut hadir pula Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, juga Dahlan Iskan.

“Teman-teman, saya ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya untuk seluruh anggota tim Persija Jakarta tanpa terkecuali. Atas perjuangan yang luar biasa, menguras emosi, tenaga, dan juga kesabaran musim ini,” ucap Bepe dalam pidato perpisahannya.

Setelah menghaturkan terima kasih untuk suporter, seluruh anggota tim, jajaran manajemen Persija, serta Pemerintah Daerah DKI Jakarta, juga menceritakan secara singkat perjalanan kariernya selama membela tim Macan Kemayoran, Bepe menyatakan gantung sepatu.

“Semoga di waktu saya bersama Persija Jakarta, saya bisa meninggalkan kesan yang baik di mata anda sekalian. Sekali lagi terima kasih, selamat malam. Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh,” tutup Bambang Pamungkas.

Bambang Pamungkas mengawali karier profesionalnya sebagai pesepakbola di Persija pada 1999 dan sempat dipinjamkan ke klub Belanda, EHC Norad, selama beberapa bulan, sebelum kembali ke tim Macan Kemayoran.

Tahun 2005, Bepe pindah ke negeri jiran, bergabung dengan Selangor FA selama dua musim. Ia pulang ke Persija pada 2007 dan kembali menjadi andalan di lini depan tim ibu kota hingga tahun 2012.

Lantaran terjadi kekisruhan internal di manajemen Persija, Bepe sempat vakum selama setahun. Pada 2013, ia menerima tawaran bermain di Pelita Bandung Raya (PBR) selama semusim.

Bambang Pamungkas balik ke Persija untuk kesekian kalinya. Sejak tahun 2015, ia kembali mengenakan jersey oranye khas Macan Kemayoran hingga menutup kariernya di pengujung musim Liga 1 2019.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2019 atau tulisan lainnya dari Iswara N Raditya

tirto.id - Olahraga
Penulis: Iswara N Raditya
Editor: Fitra Firdaus