Menuju konten utama
Liga 1 2020

Persija Lawan Corona, Medali Bambang Pamungkas Laku Rp21 Juta

Medali juara Piala Presiden 2018 milik Bambang Pamungkas alias Bepe laku dalam lelang Persija Jakarta lawan Corona (COVID 19) sebesar Rp21 juta.

Persija Lawan Corona, Medali Bambang Pamungkas Laku Rp21 Juta
Bambang Pamungkas. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/pras.

tirto.id - Medali juara Piala Presiden 2018 milik Bambang Pamungkas alias Bepe laku dalam lelang Persija Jakarta lawan Corona (COVID 19) sebesar Rp21 juta. Lelang amal edisi ke-10 ini dimenangkan oleh Putra Siregar dan telah disumbangkan melalui kitabisa.com.

Putra Siregar juga memenangkan 3 edisi lelang sebelumnya, yaitu medali juara Liga 1 2018 milik Marko Simic, jersey Marco Motta, dan jersey Timnas Indonesia kepunyaan Rezaldi Hehanussa. Jika ditotal, pemilik akun Instagram @putrasiregarr17 itu telah mengeluarkan dana sebesar Rp71,2 juta.

“Selamat kepada Putra Siregar, pemilik akun @putrasiregarr17 yang berhak memiliki barang spesial milik @bepe20 dengan nilai Rp21.000.000. Hasil lelang telah didonasikan seluruhnya untuk program ‘Satu Hati Lawan Corona’ di kitabisa.com,” tulis akun Instagram resmi Persija, Rabu (22/4/2020) malam.

Lelang dibuka di angka Rp2 juta yang dimulai pada Selasa (21/4) pukul 20.00 WIB dan berakhir pada Rabu (22/4) pukul 19.00 WIB.

Sebelumnya, Bepe telah melelang sepatu bersejarah yang laku di angka Rp18,6 juta. Medali juara Piala Presiden 2018 juga istimewa bagi Bepe karena memiliki nilai kebanggaan dan cerita menarik. Medali ini sempat hilang saat perayaan, tapi kemudian seseorang menemukan dan mengembalikannya kepada Bepe.

“Seperti sepatu yang kemarin dilelang, barang ini juga teramat spesial dan memiliki banyak cerita. Bagi pemenang mohon dijaga barang ini baik-baik,” kata Bepe seperti dikutip laman resmi klub, Rabu (22/4).

Dari 10 edisi lelang, Persija telah menyumbangkan Rp170,4 juta. Bepe masih akan melelang satu barang lagi kendati belum terungkap wujud dari benda koleksi pribadi eks bomber Timnas Indonesia itu.

Selain Persija, beberapa klub Liga 1 juga turut beraksi dalam situasi pandemi COVID-19 seperti sekarang ini. PSS Sleman misalnya, telah mengumpulkan dana sebesar Rp88.450.000 hasil lelang 38 jersey para pemain dalam waktu dua pekan.

Dana tersebut akan dialokasikan untuk kebutuhan tenaga medis seperti baju hazmat, face shield, sarung tangan, masker, hand sanitizer, dan Alat Pelindung Diri (APD), di wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta.

Baca juga artikel terkait BAMBANG PAMUNGKAS atau tulisan lainnya dari Hendi Abdurahman

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Hendi Abdurahman
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Iswara N Raditya