tirto.id - Chapter 1.023 Komik One Piece dengan terjemahan bahasa Indonesia dapat dibaca secara gratis dan legal di MangaPlus pada Minggu, 29 Agustus 2021 pukul 22.00 WIB. Dalam chapter terbaru OP ini, diprediksi duel kubu aliansi melawan Saigai Bajak Laut Beasts (King, Queen, dan Jack) akan benar-benar dimulai.
Dalam Manga One Piece Chapter 1.022 "Kemunculan Para Bintang Utama", Fushichō Marco mengaku sudah kelelahan menahan King dan Queen sekaligus. Oleh karenanya, sang mantan kapten divisi 1 Bajak Laut Shirohige menyatakan, "sudah saatnya para bintang masuk ke panggung".
Tepat setelah Marco berkata demikian, Zoro dan Sanji mengeluarkan jurus andalan mereka. Zoro memakai Santoryu: Rengoku Oni Giri (Jurus Tiga Pedang: Tebasan Iblis Penebus Dosa) untuk melukai King, sedangkan Sanji menggunakan Diable Mouton Shot untuk merobohkan Queen.
Posisi Marco yang mempersilakan Sanji dan Zoro bertarung konsisten dengan misinya di Wa no Kuni. Sang pemilik buah iblis Tori Tori no Mi, Model: Phoenix memang hanya ingin memberikan panggung untuk Kelompok Topi Jerami. Atas dasar ini pula Marco menjatuhkan kapal Queen Mama Chanter yang berisi anggota Bajak Laut Big Mom dari puncak air terjun Wa no Kuni.
Ketika itu, Maro berkata bahwa kala Bajak Laut Big Mom akhirnya berhasil naik ke Wa no Kuni, era mereka mungkin akan agak berbeda. Marco, seperti Shirohige dalam Perang Puncak, yakin bahwa Kelompok Topi Jerami akan menjatuhkan Bajak Laut Beasts dalam semalam.
Ucapan Marco itu tampak mulai mendekati kebenaran. Saat ini dalam Perang Onigashima, Tobi Roppo yang merupakan tim terkuat ketiga Bajak Laut Beasts sudah dirobohkan. Yang tersisa tinggal para Okanban alias Saigai ditambah sang Gubernur Jenderal Bajak Laut Beast, Yonko Kaido sendiri.
Jack, yang merupakan Saigai termuda, berhadapan dengan Inuarashi. Duel mereka diwarnai dendam karena Jacklah yang menghancurkan Mokomo Dukedom. Sementara itu, King dan Queen yang lebih senior, menghadapi dua sayap kapten Kelompok Topi Jerami, Zoro dan Sanji.
Pertarungan Sanji dan Queen punya latar belakang yang jelas. Sanji adalah putra Vinsmoke Judge, mantan rekan Queen di organisasi ilmuwan Mads. Sanji yang dapat berubah menjadi Black Stealth Germa 66 adalah lawan ideal bagi Queen yang bahkan dapat memodifikasi tubuhnya sendiri.
Sementara itu, duel Zoro dan King masih belum memiliki latar belakang yang kuat. Namun, duel ini diperkirakan akan menguak garis keturunan Zoro. Pasalnya, ia berasal dari Desa Shimotsuki, yang dinamai berdasarkan Shimotsuki Kozaburo, anggota klan Shimotsuki yang sekitar 55 tahun lalu berlayar ke East Blue.
Saat pertama kali mendarat di Wa no Kuni, Zoro bertemu dengan Shimotsuki Yasuie yang menyamar sebagai Yasu. Selain itu, Zoro sempat bertarung dengan Onimaru, rubah yang setia dengan Daimyo terakhir Ringo, Shimotsuki Ushimaru. Bukan tidak mungkin Zoro adalah putra Ushimaru jika melihat kemiripan wajah mereka.
Jika teori ini benar, maka alasan Zoro untuk menjadi pendekar pedang terkuat semakin logis. Ia akan meneruskan jejak Shimotsuki Ryuma, sosok legendaris berjuluk Tojin-sama, dewa pedang, yang ratusan tahun lalu bisa membelah naga. Zoro bagaikan samurai terkuat Wa no Kuni yang hilang dan kini muncul kembali.
Melawan King dapat menjadi pertunjukan kekuatan terakhir Zoro yang baru saja pulih. Namun, mungkin saja Zoro masih menyisakan tenaga untuk membunuh Kaido dalam pertarungan terakhir. Pasalnya, sang kapten, Monkey D. Luffy tidak mungkin membunuh seseorang. Selain itu, hal ini akan melengkapi takdir Zoro sebagai penerus Ryuma.
Di luar itu, identitas King mulai terkuak. Dalam Chapter 1.022, Marco menyebutkan, dahulu di atas red line, tinggal sebuah suku yang memiliki kemampuan mengeluarkan api. Suku tersebut adalah suku King. Atas dasar keunikan King inilah Big Mom yang bercita-cita mengumpulkan semua ras, mengajaknya bergabung.
Zoro dan Sanji kemungkinan besar memiliki sekitar 2-3 chapter tersendiri untuk mengalahkan King dan Queen. Pertarungan mereka akan menjadi pengantar sebelum Luffy yang menaiki Momonosuke kembali ke puncak Onigashima.
Momo sendiri tampaknya akan benar-benar menjadi "dewasa" dengan kekuatan Juku Juku no Mi milik Shinobu. Bagaimanapun, usai Kaido dijatuhkan, Momo akan menjadi shogun Wa no Kuni ditemani oleh sang adik, Hiyori.
Baca Komik One Piece Chapter 1023 Bahasa Indonesia
Manga One Piece Chapter 1023 tersedia secara gratis dan legal di platform MangaPlus pada Minggu, 29 Agustus 2021 pukul 22.00 WIB. Manga ini dapat dibaca dalam terjemahan bahasa Indonesia, Inggris, Spanyol, Thailand, dan Portugis (Brasil).
Berdasarkan data di MangaPlus, One Piece adalah manga dengan jumlah tayangan terbanyak kedua di platform tersebut pada Jumat (22/8/2021) pagi hari dengan total 631.708 tayangan.
Manga karya Eiichiro Oda ini hanya ada di bawah My Hero Academia (Kohei Horikoshi) dengan 646.713 tayangan. Selain itu, One Piece ada di atas Boruto: Naruto Next Generations (Masashi Kishimoto/Mikio Ikemoto) dengan 478.936 tayangan dan Dragon Ball Super (Akira Toriyama/Toyotarou) dengan 447.796 tayangan.
Setelah itu ada Monster (Naoya Matsumoto) dengan 381.119 tayangan, Jujutsu Kaisen (Gege Akutami) dengan 370.668 tayangan, dan Black Clover (Yuki Tabata) dengan 347.414 tayangan.
Selain dapat menikmati Manga One Piece, penggemar dapat menyaksikan tayangan anime One Piece setiap pekan, tepatnya Minggu pukul 19.00 WIB. Anime ini, lengkap dengan takarir (subtitle) bahasa Indonesia dapat disimak melalui streaming iQIYI.
Editor: Iswara N Raditya