tirto.id - Perkiraan awal puasa di Taiwan 2025 kemungkinan akan berbarengan dengan jadwal Ramadhan 1446 Hijriah di berbagai negara lain. Paling cepat, puasa di Taiwan diperkirakan dimulai pada Sabtu (1/3/2025) dan paling lambat pada Minggu (2/3/2025).
Taiwan menjadi salah satu negara dengan populasi Muslim cukup besar, kendati sebagian besar tidak berasal dari warganya sendiri. Kementerian Luar Negeri Taiwan mencatat, setidaknya hanya 50 ribu warga negaranya yang beragama Islam pada 2022.
Akan tetapi, karena Taiwan berdekatan dengan negara-negara mayoritas berpenduduk Islam (terutama ASEAN), jumlah komunitas Muslim di negara tersebut terbilang tinggi. Kementerian Luar Negeri Taiwan memperkirakan jumlahnya mencapai 300 ribu pada 2022.
Taiwan juga jadi salah satu negara tujuan Tenaga Kerja Indonesia (TKI) dan para pelajar. Menurut statistik pemerintah Taiwan, ada sekitar 250.000 orang Indonesia yang tinggal di Taiwan pada 2023.
Hari Apa Mulai Puasa Ramadhan 2025 di Taiwan
Puasa Ramadhan 1446 H di Taiwan, mengacu pada negara-negara lain kemungkinan akan dimulai pada Sabtu (1/3/2025) pagi. Atau kemungkinan lain pada Minggu (2/3/2025) pagi. Tanggal itu masih perkiraan, karena penentuan awal puasa biasanya berbeda-beda.
Sementara, media Islam Taiwan telah menjadwalkan puasa berkaitan dengan acara yang digelar sepanjang Ramadhan 1446 H oleh mereka. Ramadhan diperkirakan jatuh pada Sabtu (28/2/2025) petang atau puasa pertama pada Minggu (1/3/2025) pagi. Sedangkan Ramadhan berakhir Sabtu (29/3/2025) dan Idul Fitri dirayakan pada Minggu (30/3/2025) pagi.
Berapa Jam Puasa di Taiwan 2025?
Durasi puasa di Taiwan kemungkinan lebih cepat dibanding di Indonesia. Umumnya puasa di Indonesia berlangsung selama 13 jam lebih, mengacu dari waktu Subuh-Maghrib. Sedangkan di Taiwan bisa jadi kurang dari durasi tersebut.
Berdasarkan jadwal Muslim Pro, Subuh di Taiwan pada Sabtu (1/3/2025) terjadi pukul 05.00, sedangkan Maghrib terjadi pukul 17.56. Dengan acuan itu, Muslim di Taiwan kemungkin berpuasa kurang dari 13 jam.
Namun durasi puasa berpotensi lebih panjang seiring berakhirnya Ramadhan 2025. Diperkirakan, jadwal Subuh pada Sabtu (29/3/2025) terjadi pukul 04.31. Sedangkan waktu Maghrib terjadi pukul 18.09.
Menjalankan ibadah puasa di Taiwan, akan menjadi pengalaman unik bagi Muslim yang menyinggahi atau tinggal negara tersebut. Meski tak dianut mayoritas warganya, akan tetapi ada sekitar 300 ribu Muslim pendatang yang diperkirakan ada di Taiwan menurut Kementerian Luar Negeri setempat pada 2022.
Tidak hanya itu, Islam sebenarnya lekat dengan sejarah Taiwan. Sejarah umat Muslim di Taiwan dapat ditelusuri kembali ke akhir Dinasti Ming dan awal Dinasti Qing. Disebutkan Kementerian Luar Negeri Taiwan, banyak keluarga Muslim dari pesisir Fujian bermigrasi ke Taiwan pada masa itu.
Warisan Islam di Taiwan dari juga cukup kental mempengaruhi budaya setempat. Misalnya keluarga Ding (dari Taixi) dan keluarga Guo (dari Lugag) yang merupakan keturunan Arab. Meski generasi berikutnya menunjukan kecenderungan Tionghoa, akan tetapi mereka masih mempertahankan beberapa ciri keIslaman, seperti tidak menggunakan daging babi saat membuat persembahan untuk leluhur.
Sebagian besar warga Muslim di Taiwan yang ada kini berasal dari China setelah Perang Dunia II. Beberapa tokoh penting Taiwan juga beragama Islam, seperti Mantan Menteri Pertahanan Pai Chung-hsi, hingga ayah dari penulis Pai Hsien-yung (Kenneth Pai).
Penulis: Dicky Setyawan
Editor: Fitra Firdaus